Cara Install Xampp Ms Acces Dan Mysql

  • Uploaded by: sendal jepit
  • 0
  • 0
  • January 2021
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Cara Install Xampp Ms Acces Dan Mysql as PDF for free.

More details

  • Words: 1,582
  • Pages: 10
Loading documents preview...
Cara Install XAMPP di Windows Ikuti langkah-langkah untuk menginstall XAMPP dibawah ini: Langkah 1: Non-aktifkan anti-virus karena dapat menyebabkan beberapa komponen XAMPP tidak bisa di Install dengan lancar. Langkah 2: Untuk pengguna Windows 7, Anda akan melihat jendela pop up, peringatan tentang User Account Control (UAC) yang aktif pada sistem. Klik “OK” untuk melanjutkan instalasi.

Klik tombol “OK” Langkah 3: Mulai proses instalasi dengan klik dua kali pada instaler XAMPP. Klik ‘Next’ setelah splash screen.

Klik “Next”

Langkah 4: Di sini, kita dapat memilih komponen yang ingin kita instal. Pilih pilihan default dan klik ‘Next’.

Pilih Komponen Langkah 5: Pilih folder sebagai tempat XAMPP akan diinstal, di folder ini akan menampung semua file aplikasi web kita, jadi pastikan untuk memilih drive yang memiliki banyak ruang(space).

Pilih Folder

Langkah 6: Layar berikutnya adalah promo untuk BitNami, sebuah toko aplikasi untuk server perangkat lunak. Hapus kotak centang ‘Learn more about BitNami for XAMPP’.

Hapus Centang Langkah 7: Sekarang Setup sudah siap untuk menginstall XAMPP. Klik Next dan tunggu instaler untuk membongkar paket-nya dan memasang komponen yang dipilih. Mungkin memakan waktu beberapa menit. Nanti mungkin kita akan diminta untuk menyetujui akses Firewall untuk komponen tertentu (seperti Apache) selama proses instalasi. Langkah 8: Proses Install sudah selesai! Pilih Kotak centang ‘Do you want to start the Control Panel now?’ untuk membuka panel kontrol XAMPP.

Centang Untuk Memulai

Cara menggunakan XAMPP Control Panel XAMPP control panel memberi kita kontrol penuh atas semua komponen XAMPP yang telah di Install. Kita dapat menggunakan Control Panel untuk memulai / menghentikan modul yang berbeda, meluncurkan Unix shell, membuka Windows explorer sampai melihat semua operasi yang sedang berjalan di balik layar. Berikut ini adalah gambaran singkat dari Control Panel. Untuk saat ini, kita hanya perlu tahu bagaimana untuk memulai dan menghentikan server Apache.

Control Panel XAMPP Keterangan dari nomor-nomor diatas adalah:       

Nomor 1. Tempat Log semua aktifitas Nomor 2. Alat untuk kontrol module XAMPP Nomor 3. Menampilkan service yang sedang berjalan dibalik layar Nomor 4. Membuka windows explorer Nomor 5. Membuka Unix Shell Nomor 6. Menampilkan semua proses dalam server Nomor 7. Membuka panel konfigurasi

Uji Coba Hasil Instal XAMPP Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menguji instalasi XAMPP kita dengan meluncurkan web server Apache dan membuat file PHP sederhana. Langkah 1: Di control panel XAMPP, klik tombol ‘Start’ di bawah tulisan ‘Actions’ untuk modul Apache. Hal ini menginstruksikan XAMPP untuk memulai webserver Apache. Langkah 2: Buka browser web dan pada address bar ketik: http://localhost atau 127.0.0.1.

Langkah 3: Pilih bahasa Anda dari splash screen.

Tampilan XAMPP Langkah 4: Kita akan melihat layar berikut. Ini berarti kita telah berhasil menginstall XAMPP di komputer kita.

Tampilan XAMPP 2 Langkah 5: Sekarang kita akan menguji apakah komponen PHP di XAMPP telah ter-Install dengan baik. Untuk melakukan hal ini, jalankan Notepad dan ketik berikut ke dalam dokumen baru: Skrip PHP 1 Simpan file ini sebagai ‘test.php’ di c:\ xampp\htdocs\ (atau direktori dimana Anda menginstal XAMPP). Langkah 6: Arahkan halaman browser ke localhost / test.php. Jika berhasil dalam halaman browser akan menampilkan pesan atau tulisan “Halo dunia”.

Cara Menginstal Microsoft Acces 1. Masukkanlah CD Master Microsoft Office 2007 pada CD/DVD ROM 2. Kemudian masuklah ke Explorer (atau tekan Logo Bendera+E) dan Kliklah Icon CD/DVD ROM, setelah itu klik icon setup. Tapi perlu kita ketahui juga kalau kita mau menginstal Office 2007 ini kita harus melihat spesifikasi komputer yang kita gunakan. Dalam hal ini kita menggunakan minimal Windows Xp Sp2 jadi kalau di komputer kita terinstall Windows Xp Sp 1 Maka kita tidak akan dapat menginstall Office 2007 ini. 3. Selanjutnya akan muncul tampilan seperti berikut :

4. Masukkan kode key atau serial number yang terdapat dalam CD instalasi Office 2007 5. Jika serial number yang Anda masukkan benar, maka akan keluar tanda ceklis pada bagian kanan kolom 6. Selanjutnya klik Continue.

7. Pada perintah selanjutnya kita dihadapkan pada tampilan “Choose the installation you want” disini kita dapat memilih : o Install Now : Kalau kita memilih pilihan ini maka kita akan menginstall paket defaultnya Office 2007 tanpa bisa memilih paket yang kita inginkan. o Customize : Kalau kita memilih pilihan ini maka kita dapat memilih paket software apa saja yang akan kita install.

8. Setelah kita pilih instal maka akan muncul layar berikut, terus kita beri centang pada kotak kecil disudut kiri bawah. Lalu klik Continue.

9. Biarkan Proses Instalasi berjalan dengan sendirinya, tunggulah beberapa menit hingga proses instalasi selesai. Semakin tinggi spesifikasi komputer yang kita gunakan maka semakin cepat pula proses instalasi.

10. Instalasi telah selesai dan selanjutnya kita tekan tombol Close. Aplikasi Microsoft Office sudah bisa kita gunakan. Untuk membukanya Anda bisa menekan Start –> All Program – > Cari Microsoft Office –> dan pilih program Office yang akan kita jalankan, misalnya Word, Exell, atau Power Point atau yang laennya.

11. Tahap demi tahap telah Anda lakukan, selanjutnya selamat menggunakan Microsoft Office 2007.

Belajar MySQL dengan menggunakan MySQL command line Melanjutkan tutorial sebelumnya, berikut kita akan mencoba membuat contoh database baru dengan menggunakan mysql command line. Perhatikan langkah - langkah berikut : 1. Login ke MySQL Server Gunakan perintah mysql -u root -p , ketika muncul pesan Enter password : , masukkan password MySQL anda. jika Anda pengguna aplikasi XAMP, biasanya password root masih kosong. tekan saja tombol Enter. 2. Membuat database baru Untuk membuat database baru, perintah yang digunakan adalah sebagai berikut : CREATE DATABASE nama_database; Contoh kalau kita akan membuat database dengan nama sekolah, perintah yang digunakan : CREATE DATABASE sekolah; jangan lupa untuk mengakhiri perintah mysql dengan tanda ( ; ) supaya pada waktu kita tekan enter perintah tersebut akan di eksekusi. kalau kita lupa menuliskan tanda ;, maka kursor akan turun kebawah dam artian ganti baris saja, akan tetapi perintah tidak dieksekusi. untuk mengatasi hal tersebut, ketik saja ; kemudian tekan tombol Enter. 3. Masuk ke database untuk pengelolaan Untuk masuk ke database tertentu, perintah yang digunakan adalah USE, dengan struktur perintahnya yaitu : USE nama_database Contoh penerapannya adalah: USE sekolah; Jika perintah yang kita ketikkan benar, maka akan dicetak pesan Database Change, kemudian kita bisa mengolah database tersebut. 4. Membuat tabel Struktur perintah untuk membuat tabel adalah sebagai berikut : CREATE TABLE nama_tabel( kolom1 type_data(ukuran) atribut , kolom1 type_data(ukuran) atribut, kolom1 type_data(ukuran) atribut, kolom1 type_data(ukuran) , ... kolom_n type_data(ukuran) ); Pada contoh berikut akan dibuat tabel siswa dengan struktur tabel tersebut terdiri dari beberapa kolom, diantaranya (NIS , Nama, Alamat, TTL, Telp, Angkatan). Perintah yang harus dibuat adalah sebagai berikut : CREATE TABLE siswa ( NIS varchar(10) not null primary key, Nama varchar(30) not null, Alamat varchar(255) not null, TTL varchar(50) not null, Telp varchar(30) not null, Angkatan varchar(2) not null ); Jika perintah diatas berhasil, maka akan dicetak pesan Query Ok , sedangkan jika ditemukan kesalahan dalam perintah diatas, maka akan dicetak pesan kesalahan berserta dengan petunjuk lokasi kesalahannya.

5. Melihat daftar tabel dalam database Untuk mengetahui ada berapa tabel dalam database sekolah, maka gunakan perintah berikut : SHOW TABLES; setelah perintah tersebut dijalankan, maka akan ditampilkan daftar tabel yang ada pada database sekolah. 6. Memasukkan data ke dalam tabel Untuk memasukkan data / record pada tabel siswa, maka perintah yang kita gunakan adalah perintah insert, struktur perintahnya adalah : INSERT INTO siswa (kolom1, kolom2, kolom3, kolom_n) values (' isi 1 ', ' isi 2 ', ' isi 3 ', ' isi n ') Pada contoh berikut kita akan memasukkan record pada tabel siswa yang telah kita buat sebelumnya. INSERT INTO siswa (NIS, Nama, Alamat, TTL, Telp, Angkatan ) values (' 0912912 ', ' Edi s ', ' Malang ', ' Malang 29 Februari 1994 ', ' 0341 567890 ', ' 2009 ' ) jika perintah diatas kita jalankan, maka akan dimasukkan data siswa bernama Edi s kedalam tabel siswa. Jika perintah berhasil, akan dicetak pesan Query Ok, 1 row affected 7. Menampilkan data atau record tabel Untuk melihat data dari sebuah tabel, maka kita gunakan perintah select , yang srtuktur perintahnya adalah sebagai berikut : SELECT kolom1,kolom2,kolom_n FROM nama_tabel pada contoh berikut kita akan menampilkan isi dari tabel siswa, maka kita gunakan perintah berikut : SELECT * FROM siswa ; Perintah diatas akan menampilkan isi semua kolom dalam tabel siswa, sedangkan jika perintanya kita ubah menjadi : SELECT NIS,Nama,Alamat FROM siswa; Maka hanya akan ditampilkan isi dari Kolom NIS,Nama dan kolom Alamat Penjelasan lebih detail dari perintah diatas akan dibahas dalam Mysql query 8. Mengubah data tabel Untuk melakukan perubahan data pada tabel, maka perintah yang digunakan adalah perintah UPDATE, struktur perintahnya adalah sebagai berikut : UPDATE nama_tabel SET kolom1='isi baru' , kolom2='isi baru' WHERE kolom_unik='kode_unik' ; Pada contoh berikut kita akan mengubah Nama siswa yang berada pada tabel siswa. Perlu diketahui bahwa kolom unik atau primary key dari tabel siswa adalah NIS, maka kita akan mengubah data siswa dengan NIS tertentu. UPDATE siswa SET Nama=' Arman', Alamat='Jl Bougenville no 1', Angkatan=' 2010 ' WHERE NIS=' 0912913 ' Jika perintah tersebut dijalankan, maka data siswa yang memiliki NIS = 0912913 akan diubah, yaitu Nama = Edi s akan dibah menjadi Arman , Alamat diubah menjadi Jl Bougenville no 1 dan angkatan diubah menjadi 2010. Untuk melihat hasilnya, silahkan tampilkan dengan menggunakan perintah SELECT 9. Menghapus data Untuk menghapus data pada tabel, perintah yang digunakan adalah perintah DELETE . Struktur perintahnya adalah sebagai berikut : DELETE FROM nama_tabel WHERE kolom_unik = 'angka_unik'; Contoh penerapannya pada tabel siswa adalah ketika kita akan menghapus data siswa yang memiliki NIS 0912913, maka perintah yang digunakan adalah sebagai berikut : DELETE FROM siswa WHERE NIS=' 0912913 ';

Related Documents


More Documents from "ionela.pop"