Facebook Marketing: Kelas Bisnis Online

  • Uploaded by: Simon Jonatan
  • 0
  • 0
  • January 2021
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Facebook Marketing: Kelas Bisnis Online as PDF for free.

More details

  • Words: 1,714
  • Pages: 35
Loading documents preview...
Kelas Bisnis Online

Facebook Marketing Bag. 2

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Jualan menggunakan Fans Page FACEBOOK

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Jika di materi 7 bagian 1, anda sudah mempelajari bagaimana mengoptimalkan akun personal facebook untuk jualan, maka di materi bagian 2 ini, anda belajar tentang bagaimana jualan LARIS dari fans page.

Silahkan siapkan KOPI, AQUA, dan MANTAN. Supaya gak ngebul 

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Perhatikan oleh anda, apa yang perlu anda lakukan di akun Fans Page anda? Simak tugasnya dibawah ini..

TUGAS FANS PAGE : 1. Bangun dulu Fans Page nya 2. Perbanyak LIKER nya 3. Fans page anda isi dengan konten ( Artikel, tips, trik, foto, video, dll ) 4. Bangun kedekatan dengan LIKER anda 5. Digunakan untuk IKLAN BERBAYAR ( FB ADS )

Mari kita pelajari satu persatu…

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Bangun dulu FANS PAGE nya Bagi anda yang belum paham bagaimana membuat FANS PAGE, silahkan ikuti langkah – langkah berikut ini : Klik di kanan atas “Create Page”

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Lalu kemudian, silahkan sesuaikan dengan bisnis anda..

Selanjutnya silahkan ikuti petunjuk. Anda buat sendiri. Supaya anda pinter..

Anggap anda sudah memiliki FANS PAGE. Silahkan lanjutkan membaca..

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Bagaimana MENGOPTIMALKAN kerja FANSPAGE?

1. Gunakan nama yang sesuai dengan bisnis anda. Atau sesuai dengan BRAND anda. Dan lebih baik lagi, sesuai namanya dengan seluruh akun media social anda yang lainnya.. Ini dalam rangka, BRANDING.

2. Gunakan FOTO PROFILE yang menarik, merangsang

3. Gunakan COVER FOTO yang mencolok, menarik, bikin orang PENASARAN. Membuat COVER, jika anda tak lihai mengoperasikan PHOTOSHOP, anda bisa gunakan www.canva.com Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

4. Sering – sering menuliskan status berupa tips atau QUOTE yang menarik. Minimal 1 hari 1 kali. AWAS! Jangan sampai galau. Setelah itu baru buat penawaran ( Iklan ) produk.

5. Sering – sering upload FOTO produk

6. Lebih bagus, jika anda lihai membuat VIDEO. Upload VIDEO ke facebook

7. Buat PENAWARAN yang merangsang. Setiap kali jualan, jangan menuliskan penawaran yang BIASA. Gunakan kata – kata yang merangsang. Hal ini akan dibahas di materi berikutnya.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Kekuatannya ada di isi konten. Sebaik apa anda bisa membuat konten? Sebaik itu juga anda bisa meningkatkan interaksi dengan audiens. Dan LARIS.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Perbanyak LIKER Bagaimana agar FANS PAGE anda banyak LIKER nya? Pertama, anda bisa mengoptimalkan melalui facebook personal. Undang seluruh teman anda untuk me-LIKE akun FANS PAGE anda.

Setelah FANS PAGE anda jadi. Maka ada pilihan untuk undang teman. Ikuti langkah berikut :

Klik di kiri atas “Invite friends to like this page” Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Lalu, kemudian tinggal Invite teman – teman yang hendak anda jadikan LIKER Fans Page anda.

Bayangkan, jika anda sudah memiliki TEMAN yang TERTAGET! Tentu sangat potensial sekali.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Lalu yang kedua, selain menginvite teman anda untuk menjadi LIKER, anda juga bisa manfaatkan FB ADS. Ngiklan di facebook. Ngiklan untuk menambahkan LIKER.

Biaya yang keluar tergantung budget yang anda punya. Hanya saja menyesuaikan dengan hasil.

Misal anda hanya punya BUDGET 100ribu. Nanti Facebook menyesuaikan iklan anda. LIKER yang masuk mungkin gak teralu banyak.

Bagaimana caranya mendapatkan LIKER melalui iklan facebook?

Hal ini di bahas di bab selanjutnya mengenai FB ADS. Lanjutkan membacanya.. Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Fans page anda isi dengan konten (Artikel, tips, trik, foto, video, dll) Bagian ini persis dengan mengisi konten di akun personal anda. Biasanya agar tidak repot, satu konten di gunakan untuk di Facebook Personal & Facebook Fans Page. Jadi anda tidak kerepotan

Bangun kedekatan dengan LIKER anda Bagian ini juga sama dengan Facebook personal. Anda perlu membangun kedekatan dengan LIKER anda. Bisa dengan menjawab komentar mereka.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Iklan Berbayar ( FB ADS ) Nah bagian ini yang paling saya suka! Sebelum beriklan, anda harus ketahui dulu hal ini : 1. Jelas anda harus memiliki dulu akun FANS PAGE, baru bisa beriklan. 2. Dulu, ngiklan di Facebook wajib menggunakan kartu kredit. Gak ada pilihan lain. Sekarang anda bisa beriklan menggunakan Transfer ATM Bersama.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Mengaktifkan akun anda agar membayar iklan dengan ATM bersama. Langkah pertama, jangan dulu membuat IKLAN APAPUN. Anda harus merubah bahasa Facebook anda dengan Bahasa Indonesia. ( Supaya bisa melakukan ATM Transfer )

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Setelah itu KLIK setingan bahasa disebelah kiri. Dan KLIK “Edit”

Setelah itu rubah bahasa ke bahasa Indonesia :

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Selanjutnya KLIK “Save Changes”

Setelah itu, aktifkan dulu pengaturan pembayaran melalui ATM. Caranya, anda masuk ke Fans Page anda.

Lalu buatlah postingan ( Postingan ini nantinya hanya digunakan untuk uji coba / memancing agar muncul pilihan pembayaran melalui ATM ).

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Contohnya seperti dibawah ini. Tuliskan apa saja di bagian postingan. Silahkan POSTING, kemudian KLIK “Promosikan Kiriman” atau “Pacu Kiriman”

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Nanti akan muncul pilihan sebagai berikut :

Silahkan klik “Tetapkan Anggaran”

( Ini hanya memancing aja. Supaya ATM bisa berfungsi )

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Setelah itu maka akan muncul seperti dibawah ini :

KLIK Bagian “ATM dan Bank Transfer” Jangan sampai salah..

Setelah itu KLIK “LANJUTKAN” Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Kemudian akan muncul halaman seperti ini :

Silahkan centang bagian “Saya memahami pernyataan diatas dan ingin menggunakan pembayaran manual”

Lalu KLIK di kanan bawah : “Gunakan Pembayaran Manual” Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Nanti akan muncul seperti dibawah ini :

Klik “Tinjau Pembayaran”

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Lalu akan muncul lagi halaman seperti ini :

Klik “Lakukan pembayaran”

INGAT! Sampai tahap ini anda belum beriklan. Ini hanya pancingan saja. Supaya anda bisa bayar iklan VIA ATM.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Nanti akan muncul halaman seperti ini :

Klik “Lanjutkan”

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Kemudian akan muncul lagi halaman seperti dibawah ini :

Nah, terakhir, sebelum membayar iklan, KLIK “Batalkan” Ini hanya pancingan saja. Supaya pembayaran melalui ATM, aktif. Setelah itu anda bisa beriklan dengan menggunakan ATM & Bank transfer. Asik kan?

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Bagaimana jika pilihan ATM & Bank Transfer tidak muncul? Ya memang ada beberapa akun facebook yang tidak muncul pilihan ATM nya. Kenapa? Karena mungkin dulu pernah coba bikin iklan. Atau mungkin pernah ngotak ngatik dengan bahasa inggris. Sehingga oleh facebook anda di anggap bukan orang Indonesia.

Jadi bagaimana solusinya? Solusinya, buat akun baru yang belum pernah membuat iklan sama sekali. Buat aja akun barunya. Setelah itu akun baru itu anda jadikan Admin di Fans Page yang sudah anda buat. Kemudian anda bisa beriklan melalui akun baru yang sudah anda buat.

Atau jika sulit menggunakan akun baru, anda bisa gunakan akun saudara, istri, teman, team, atau siapapun, yang sekiranya belum pernah digunakan untuk beriklan.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Biasanya jika akun masih baru dan langsung menggunakan bahasa Indonesia, pilihan ATM akan muncul.

Untuk mengaktifkannya pilihan membayar menggunakan ATM, anda bisa kembali memancing dengan membuat postingan, lalu promosikan postingan. Persis seperti langkah – langkah yang tadi saya bagikan kepada anda.

Jika bingung, silahkan tonton video tutorial yang sudah saya siapkan. LINK nya hanya akan dibagikan di KELAS. Makanya masuk kelas :p

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Setelah itu, barulah anda benar – benar membuat iklan. Dan benar – benar membayar. Tadi hanya untuk pencingan saja.

Ok, langsung kita mulai. Bagaimana membuat sebuah iklan melalui Facebook.

Taukah anda,

Bagaimana sebuah IKLAN Facebook bisa berhasil?

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Yang perlu anda perhatikan agar IKLAN FACEBOOK anda berhasil adalah : 1. Menetapkan TARGET yang PAS ( Targeting )

2. Dalam iklan focus ke 1 penawaran. Jangan digabung semua penawaran dalam 1 iklan. 3. Gunakan gambar. Bahkan sekarang terbaik bisa gunaka VIDEO. Saya gunakan VIDEO konversi ( hasil penjualn ) nya tinggi banget 4. Gunakan kalimat penawaran yang menggoda ( Teknik Copywriting )

5. Sesuaikan target marketnya. Target market harus mengerucut. Jangan terlalu luas. Artinya, kita membidik orang yang tepat Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

6. Gunakan warna – warna kontras saat menggunakan foto / video dalam iklan anda. terutama warna MERAH. Dan hindari warna biru. Karena facebook berwarna biru. Jika kita gunakan warna biru, orang menganggap itu bukan iklan. Tapi menganggap itu bagian dari Facebook. Maka, gunakan warna cerah, dan kontras.

7. Selalu tes & ukur. Mana iklan anda yang berhasil? Mana yang tidak? Jika berhasil, tiru pola nya, dan buat iklan serupa. Aktifkan terus iklannya. Agar menghasilkan. 8. Biasakan diawal, minimum 3 hari untuk menjalankan IKLAN anda. Karena hari pertama

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

dan kedua belum cukup data yang bisa anda ketahui. Dan hasilnya belum terlalu terlihat. 9. Setelah 3 hari, anda bisa lihat apakah iklan anda berjalan dengan baik? Sesuai dengan harapan anda? 10. Jika berhasil, jangan hapus iklannya tapi lanjutkan iklan yang sudah ada. Tambahkan lagi saldonya. Dan naikan budget anda.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Mari praktek membuat IKLAN. Baca terus.. Dalam Facebook anda bisa beriklan untuk : 1. Mempromosikan postingan anda 2. Mempromosikan halaman anda ( Supaya jumlah LIKER bertambah ) 3. Menggiring orang untuk KLIK Website Toko Online anda ( Traffic ) 4. Meningkatkan konversi website ( Toko Online ) anda 5. Mengajak orang untuk mendownload aplikasi 6. Menggiring orang agar menonton video postingan anda

Dan masih banyak lagi.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Tapi saya gak akan bahas semuanya. Tentu kalo saya bahas semua bisa habiskan 5 hari. Dan kita akan FOKUS, apa yang anda butuhkan dalma beriklan. Di materi ini anda akan belajar, yang sesuai untuk TOKO ONLINE anda.

Anda akan belajar tentang : 1. Menemukan TARGET yang pas untuk IKLAN anda 2. Iklan Retargeting 3. Beriklan menggunakan power editor 4. Mempromosikan halaman anda ( Supaya jumlah LIKER bertambah ) 5. Mempromosikan postingan anda 6. Menggiring orang untuk KLIK Website ( Toko Online ) anda Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Selanjutnya silahkan anda tonton melalui video tutorial.

LINK Video hanya dibagikan melalui Group Kelas.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

“Facebook, hanyalah media. Media yang membantu kegiatan promosi anda. Namun, KEBERHASILAN bukan berada di facebook.

Keberhasilan, tetaplah anda yang kendalikan.

Jika bisnis anda belum bertumbuh, hidup anda belum banyak berubah, jangan salahkan Facebook, jangan salahkan siapapun.

Berkacalah..”

Fahmi Hakim.

Kelas Bisnis Online – Fahmi Hakim

Related Documents


More Documents from "bayu rama sagita"