Succes Story: Mark Elliot Zuckerberg

  • Uploaded by: mina7120
  • 0
  • 0
  • January 2021
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Succes Story: Mark Elliot Zuckerberg as PDF for free.

More details

  • Words: 1,366
  • Pages: 20
Loading documents preview...
Succes Story Mark Elliot Zuckerberg

Biodata Nama

: Mark Elliot Zuckerberg

Lahir

: New York, 14 Mei 1984

Tempat Tinggal : Palo Alto, California Suku

: Yahudi

Almamater : Philips Exeter Academy, Universitas Harvard (keluar) Pekerjaan : CEO/Presiden Facebook (Pemegang 24% saham tahun 2004)

• Mark Elliot Zuckerberg adalah seorang pemrogram computer dan pengusaha Internet. Ia dikenal karena menciptakan situs jejaring sosial Facebook bersama temannya, yang dengan itu ia menjadi pejabat eksekutif dan presiden. Facebook didirikan sebagai perusahaan swasta pada tahun 2004 oleh Zuckerberg dan teman sekelasnya ketika menjadi mahasiswa di Universitas Harvard. • Zuckerberg lahir tahun 1984 di White Plains, New York dari pasangan Karen, seorang psikiater, dan Edward Zuckerberg, seorang dokter gigi. Ia bersama tiga saudara perempuannya, Randi, Donna, dan Arielle, dibesarkan di Dobbs Ferry, New York. Zuckerberg dibesarkan sebagai seorang Yahudi dan menjalani bar mitzvah ketika menginjak usia 13 tahun, meski selama ini ia menetapkan dirinya sebagai seorang ateis.

• Di Ardsley High School, Zuckerberg mendapat nilai tinggi pada mata pelajaran klasika sebelum pindah ke Phillips Exeter Academy pada tahun pertamanya, tempat ia mendapat banyak hadiah dalam bidang sains (matematika, astronomi, dan fisika) dan ilmu klasik • Dalam formulir pendaftaran perguruan tingginya, Zuckerberg memasukkan bahasa Perancis, Ibrani, Latin, dan Yunani Kuno dalam kolom bahasa non-Inggris yang bisa ia baca dan tulis • Ia juga merupakan seorang bintang anggar dan kapten tim anggar.

• Facebook adalah salah satu jejaring sosial paling fenomenal yang paling banyak di bicarakan di seluruh dunia. Kehadirannya membuat beberapa jejaring sosial pendahulunya seperti friendster nampak kewalahan menghadapi sepak terjang si Mark Zuckerberg ini. Terbukti sekarang sejak Facebook menguasai dunia maya pengaruhnya sangat kental dalam kehidupan masyarakat. Dan dalam beberapa kasus terbukti facebook telah menjadi alat komunikasi dan promosi yang cukup efektif dan terpercaya. Banyak dari mereka seperti penyanyi, artis, perusahaan, organisasi, serta lembaga menggunakan facebook sebagai media promosi atau melebarkan namanya.

Sejarah Mark sebagai pendiri Facebook • Sejak kecil Zuckerberg suka mengutak-atik komputer, mencoba berbagai program komputer dan belajar membuatnya. Ayahnya sendiri membelikannya komputer sejak ia berusia delapan tahun. Saat di sekolah menengah Phillips Exeter Academy, ia dan rekannya, D'Angelo, membuat plug-in untuk MP3 player Winamp. Plug-in adalah program komputer yang bisa berinteraksi dengan aplikasi host seperti web browser atau email untuk keperluan tertentu.

Saat melanjutkan sekolah ke perguruan ting gi keduanya harus berpisah. D'Angelo masuk Caltech sedangkan Zuckerberg masuk Harvard. Di Harvard inilah Zuckerberg menemukan ide membuat buku direktori mahasiswa online karena universitasnya tak membagikan face book (buku mahasiswa yang memuat foto dan identitas mahasiswa di universitas itu) pada mahasiswa baru sebagai ajang pertemanan di antara mereka. Namun setiap kali ia menawarkan diri membuat direktori itu, Harvard menolaknya.

• Meski ditolak ia selalu mencari cara untuk mewujudkannya. "Saya ingin menunjukkan kalau hal itu bisa dilakukan," lanjutnya soal kengototannya membuat direktori itu. • Suatu malam di tahun kedua ia kuliah di Harvard, Zuckerberg meretas data mahasiswa Harvard dan memasukkannya ke dalam website yang ia buat bernama Facemash. Sejumlah foto rekan mahasiswanya terpampang di situ. • Ia membubuhkan kalimat yang meminta pengunjungnya menentukan mana dari foto-foto tsb yang paling "hot". Dalam tempo empat jam sejak ia meluncurkan webiste itu tercatat 450 orang mengunjungi Facemash dan sebanyak 22.000 foto mereka buka. • Pihak Harvard mengetahuinya dan sambungan internet pun diputus. Zuckerberg diperkarakan karena dianggap mencuri data. Anak muda berambut keriting ini pun meminta maaf kepada rekan-rekan yang fotonya masuk di Facemash. Tetapi ia tak menyesali tindakannya. "Saya kira informasi seperti itu harus tersedia (online)," ujarnya.

• Hal tsb tdk membuatnya kapok, ia malah membuat website baru dengan nama Facebook (www.thefacebook.com). Website ini ia luncurkan pada Februari 2004. Facebook merupakan penyempurnaan dari Facemash. Sasarannya tetap sebagai tempat pertemuan sesama mahasiswa Harvard. • Dalam penjelasan di website-nya sekarang disebutkan bahwa Facebook adalah suatu alat sosial untuk membantu orang berkomunikasi lebih efisien dengan rekan, keluarga, atau rekan kerjanya. Facebook menawarkan navigasi yang mudah bagi para penggunanya. Setiap pemilik account punya ruang untuk memajang fotonya, teman-temannya, network, dan melakukan hal lainnya seperti bisa berkirim pesan dan lain sebagainya.

• Lalu orang berbondong-bondong mengunjungi websitenya dan mendaftar jadi anggotanya. Dalam waktu dua minggu setelah diluncurkan, separuh mahasiswa Harvard sudah memiliki account di Facebook. • Ternyata tak hanya mahasiswa Harvard yang tertarik, beberapa kampus di sekitar Harvard pun meminta dimasukkan dalam jejaring Facebook. Ini membuat Zuckerberg kewalahan. Ia lalu meminta bantuan dua temannya untuk ikut mengembangkan Facebook. • Dalam tempo empat bulan Facebook sudah bisa menjaring 30 kampus. Hingga akhir 2004 jumlah pengguna Facebook sudah mencapai satu juta.

• Pengguna Facebook terus meningkat. Malah ada sejumlah orang yang tak lagi jadi mahasiswa atau yang masih di sekolah ingin bergabung. • Pada tahun 2014 raksasa jejaring sosial itu memiliki total sekitar 1,32 miliar pengguna aktif bulanan dan 829 juta pengguna aktif harian.

Kesuksesan Mark Zuckerberg • Pada tahun 2014 Mark Zuckerberg mengumumkan laporan keuangan Facebook dalam 3 bulan terakhir. Dia mengungkapkan jumlah pendapatan Facebook yang meningkat begitu tajam, hingga mencapai 2.91 Miliar Dollar (sekitar 33 Triliun Rupiah). Ini artinya, pendapatan Facebook kini sekitar 11 Triliun Rupiah setiap bulannya. • Zuckerberg telah menjadi salah satu pengusaha terkaya di dunia. Ia pun dinilai sebagai salah seorang paling berpengaruh di industri teknologi dan bisnis berbasis internet. • Di awal Oktober 2014, Zuckerberg kembali masuk dalam daftar orang terkaya yang dirilis Forbes. Pendiri dan CEO Facebook tersebut dinobatkan jadi orang terkaya nomor 11 di Negeri Paman Sam di usianya yang baru menginjak 30 tahun. • Dalam laporan yang diungkap Forbes, Zuckerberg memiliki harta sebesar US$ 15 miliar atau setara Rp 183 triliun dan meningkat jadi US$ 34,7 miliar atau setara Rp 423 triliun pada tahun ini - naik Rp 240 triliun.

• Salah satu buku yang mengungkapkan Rahasia sukses Mark Zuckerberg dalam bukunya The Facebook Effect: The Inside Story of the Company That is Connecting the World karya David Kirkpatrick. Mengungkapkan pandangan kepada orang-orang tentang sesuatu yang dapat kita pelajari dari milyarder berusia 30 tahun yang sukses secara ajaib ini. Berikut adalah beberapa kunci sukses Mark Zuckerberg menurut David Kirkpatrick :

1. Percaya Diri Banyak dari orang-orang sekitar dan teman kampus yang menganggap Zuckerberg sebagai orang yang sombong. Padahal tidaklah demikian. "Zuckerberg memiliki keyakinan yang luar biasa bahwa ia bisa membuat mimpinya menjadi kenyataan, Zuckerberg tidaklah sombong tapi ia sangat percaya diri" kata Kirkpatrick. .

2. Tidak harus membuat hasil yang sempurna tapi kerjakanlah yang ada.

Menurut Zuckerberg sesuatu itidak harus terlebih dahulu menghasilkan hasil yang sempurna tapi kerjakanlah dulu yang ada. Jangan pernah takut akan kegagalan.  Bagi Zuckerberg kesalahan itu di buat manusia dan satu hal yang pasti, kita bisa mengubahnya. Kesalahan akan menjadikan seseorang sangat sukses. Baginya kegagalan tidak akan membuat dirinya mengeluh justru sebaliknya ia harus belajar dari kesalahan-kesalahan. Cobalah kerjakan dulu yang ada.

3. Tanamkan Visi dan hilangkan keraguan "Waktu terus berjalan, pada awalnya banyak orang yang menganggap bahwa Zuckerberg akan gagal dalam bisnisnya tapi ia sungguh keras kepala. Dia tetap teguh dalam pendiriannya." Kata Kitpatrick Dia selalu memiliki visi bahwa situsnya (Facebook) akan lebih dari sekedar jaringan sosial yang di buat oleh seorang mahasiswa, bahkan banyak orang-orang di perusahaan meremehkan ambisinya. "Keyakinan itu diuji pada tahun 2006 ketika Yahoo menawarkan $ 1 miliar untuk membeli situsnya (Facebook). Namun Zuckerberg menolaknya sehingga Facebook bisa mencapai tujuan utamanya," kata Kirkpatrick.

4. Human Relationship adalah Tongkatnya Mark Zuckerberg adalah seseorang yang sangat menghargai hubungan antar manusia. "Dia menempatkan prioritas yang tinggi pada kualitas hubungan dia dengan orang sekitarnya. Ia percaya sebuah kekuatan dari human relationship, dan ini adalah alasan pertama dia menciptakan Facebook.  Zuckerberg berpendapat bahwa "membantu orang lain mengaktualisasikan keinginan dan harapan mereka merupakan pusat bagaimana dunia berubah dan merupakan bagian integral dari usaha yang sukses karena sebuah human relationship"

5. Hidup sederhana • Zuckerberg tidak terlahir dari seorang keluarga yang kaya, sekarang pun walaupun ia sudah menjadi seorang miliarder. Ia tinggal di sebuah apartemen sewaan di dekat markas facebooknya di Menlo Park, California. "Dia tidak pernah berlebihan, dia tidak boros dalam menggunakan uangnya". kata Kirkpatrick.

6. Ikuti Gairah Anda - Bukan Uang  "Ini bukan sebuah kebetulan bahwa beberapa orang yang paling sukses dalam kehidupannya, seperti Warren Buffet dan Steve Jobs, tidak pernah termotivasi oleh sebuah prospek kekayaan, Zuckerberg juga salah satunya," kata Kirkpatrick.  "Ikuti kebahagiaan Anda," katanya. Bahkan jika Anda tidak berakhir membuat uang, Anda akan melakukan apa yang Anda sukai. Kesuksesan finansial dapat mengalir dari mengikuti kebahagiaan Anda.

Related Documents


More Documents from "shivamantri"