Kumpulan Artikel Populer Healing With Hypnosis Yus

  • Uploaded by: hary anggoro
  • 0
  • 0
  • January 2021
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kumpulan Artikel Populer Healing With Hypnosis Yus as PDF for free.

More details

  • Words: 27,817
  • Pages: 83
Loading documents preview...
1

HIPNOTERAPI untuk ATASI PROBLEM PSIKIS Sejak tampilnya hypnosis di acara TV kontan ada banyak respon positif terhadap hypnosis. Meskipun masih ada tanda tanya bagaimana bisa orang dibuat lucu lucu seperti menelpon memakai sepatu atau orang langsung berjoget ketika ketika mendengar musik dangdut. Itulah stage hypnotism atau hipnotis untuk hiburan. Faktanya adalah sangat berbeda dengan hipnoterapi atau hipnosis untuk penyembuhan. Kalau hipnotis untuk hiburan seperti disaksikan di TV, menekankan bahwa subjek hipnotis (yang dihipnotis) memang sebelumnya mau kerjasama untuk tampil di TV guna menghibur. Kata kuncinya adalah mau bekerjasama, alias dipersiapkan dahulu sebelum ditayangkan di TV, seperti melakukan tes dan kontrol tentang sugestibilitas subyek. Sejarah Hipnoterapi Sedang hipnoterapi adalah ilmu hipnosis yang digunakan untuk penyembuhan atau terapi. Hinoterapi telah melalui perjalanan panjang dalam kasanah ilmiah barat. Mulai dari Anton Mesmer(1734-1815) seorang dokter asal Austria, tinggal di Prancis yang menggunakan hipnosis untuk menyembuhkan pasiennya.Cara yang digunakan Anton Mesmer dikenal dengan Mesmerisme. Sedangkan istilah hipnosis diciptakan oleh James Braid (1795-1860) seorang dokter asal Skotlandia, mengambil kata Yunani Hypnos artinya dewa tidur. Lewat perjalanan panjang mulailah hipnosis diterima sebagai ilmu pengetahuan dan metode terapi di Eropa. Beberapa tokoh besar yang menggunaan dan mengembangkan hipnoterapi adalah Jean Charcot neurolog asal Prancis, Sigmnd Freud, Milton Ericshon dan di Amerika sendiri sejak tahun 1950an hipnoterapi diterima sebagai metode penyembuhan secara resmi dan diajarkan di berbagai peruguran tinggi top. Sedang di Indonesia banyak psikiater (dokter ahli jiwa) menggunakan hipnoterapi sebagai salah satu metode terapi. Gendam bukan Hypnotis Namun tak dipungkiri ada salah kaprah di masyarakat kita bahwa hipnosis identik dengan gendam dengan atribut berbagai penipuan yang bersifat kriminal. Seperti di towel maka orang langsung linglung dan menyerahkan segala harta bendanya. Sekali lagimenurut saya itu itu bukan hipnosis. Karena hal dasar dari hipnosis adalah yang subjek dengan sadar mau bekerja sama dengan hipnotis untuk melakukan proses hipnosis. Tanpa kemauan subjek, proses hipnosis tidak terjadi. Sedangkan gendam jelas sang korban tidak mau digendam namun tetap bisa digendam. Ada berbagai metode penipuan yang seolah itu hipnosis. Itulah beda hipnotis dan gendam. Spekulasi lain mengatakan gendam memakai entiti energi kekuatan tententu bisa jin dll. Perlu digarisbawahi hipnosis akan buyar artinya subjek akan menolak jika disuruh melakukan hal hal yang tidak sesuai dengan nilai nilai yang dianutnya, artinya subjek akan menolak jika disuruh berbuat jahat. Apakah hipnosis itu ? Romy Rafael, salah satu pioner hypnotherapy di Indonesia, menggaris bawahi lima hal dalam proses hipnosis yaitu : • Proses Psikologis yang menciptakan hasil Fisiologis • Proses yang diterima oleh pikiran yang tidak menganalisa • Keadaan natural yang dialami setiap manusia • Sebuah alat untuk memfasilitasi perubahan • Saat Brainwave pikiran kita berada di Alpha, Theta 2

Meski saya lebih suka dengan istilah suatu upaya untuk menembus kritikal faktor dan melakukan kerja dalam pikiran bawah sadat. Sedangkan ada beberapa mitos yang keliru tentang hipnosis, mitos ini tidak benar dan perlu diluruskan. Mitos mitos itu adalah hipnosis adalah bentuk penguasaan pikiran, jelas pandangan ini tidak benar . Walau masuk dalam alam bawah sadar namun subjek masih bisa mengendalikan penuh terhadap dirinya sendiri, dengan kata lain jika subjek menolak dihipnosis maka hipnotist tidak bisa menghipnotis subjek. Pandangan keliru lainnya adalah hipnosisadalah praktek supra natural atau klenik ini salah besar, karena hipnosis adalah proses ilmiah yang merupakan ilmu dan seni komunikasi bawah sadar, atau seni komunikasi antara hipnotist dan subjek hipnosis. Jika komunikasinya tidak bagus maka proses hipnosis juga tidak terjadi. Aplikasi Hipnoterapi dan Hipnosex. Hipnoterapi secara ilmiah telah diselidiki dan diriset di pusat pusat riset dunia sehingga sudah diterima di USA sebagai pengobatan resmi. Sebagai terapi atau pengobatan hipnoterapi manjur untuk mengatasi segala macam phobia, alias ketakutan tidak rasional terhadap suatu objek tertentu seperti takut ketinggian, takut ruang gelap takut binatang tertentu dengan metode hipnosis phobia ini dapat dihilangkan dan prosesnya jauh lebih cepat dibandingkan metode terapi medis obat obatan.juga efektif untuk mengatasi gangguan penggunakan obat obatan drugs addiction (Narkoba) menghentikan kebiasaan buruk, menghentikan rokok seketika, juga insomnia alias sulit tidak. Selain itu hipnoterapi juga bisa membantu mengatasi berbagai penyakit serius seperi cemas alias neurosa berkepanjangan, gangguan belajar dan sulit konsentrasi pada anak dan remaja, gangguan nyeri, obsesif compulsive disorder (OCD), trauma, tidak percaya diri, stress berkepanjangan. Selain terapi umum seperti di atas sekarang yang sekarang ngetren adalah hipnosex yaitu aplikasi hipnoterapi untk mengatasi berbagai problem seksual, klien yang datang ke tempat kami kebanyakan adalah masalah ejakulasi dini bahkan sampai disfungsi ereksi alias loyo sebelum bertempur. Selain itu ada juga masalah gangguan libido alias gairah seksual yang menurun biasanya pada wanita sampai frigiditas. Namun hipnoseksual juga bisa mengatasi berbagai masalah dalam keluarga seperti bagaimana mengeliminasi ketagihan jajan di luar rumah alias extra marital sex. Nah caranya adalah dengan terapi perkawinan, bagaimana menghidupkan berbagai fantasi seksual dan membangkitkan aroma cinta yang mendalam. Beberapa pengakuan clien yang mengikuti terapi hipnosex merasakan sensasi luar biasa dalam hubungan keluarga. Sangat mesra kayak pas pacaran dan manten anyar. Selain itu sebagaimana ditulis di majalah intisari hipnoseks juga bisa digunakan untuk menambah area sensitif bagi pria dan wanita , seolah olah g-spot bisa ditambah di area lain diluar area kelamin. Hipno seks memang metode hipnoterapi yang digunakan untuk keharmonisan rumah tangga. Aplikasi lain adalah untuk goal setting dan motivasi marketing dan sport. Kenapa ? sejak NLP (Neuro Languistic Programming) sebagai ilmu keunggulan manusia dikembangkan di Amerika. Ternyata digabungkan dengan hipnoterapi hasilnya luar biasa. Kami di Life Management Institute mengembangkan dua metode tersebut guna memberikan trainning maupun workshop berbagai perusahaan yang terakhir di dealer HONDA trenggalek dengan menggabungkan dua hal ini ternyata hasilnya sangat optimal penjualan langsung meningkat pesat. Kenapa ? karena model training yang menggabungkan NLP dan Hipnoterapy menjadikan peserta bisa membongkar mental blok ketakutan pada diri sendiri dengan cara berjalan di atas api tanpa trik tanpa magic. Nah workshop serupa juga kami berikan untuk public.

3

Tip Memilih Hipnoterapist Nah bagaimana kalau Anda ingin berobat dengan metode hipnoterapi ? pilihlah hipnoterapist yang capabel, tanyakan sertifikasinya dari mana ? pengalaman yang sudah bagaimana?. Jangan sampai Anda tertipu dengan hipnoterapist yang hanya belajar hipnoterapi dalam kursus satu hari sudah berapi praktek. Karena kedalaman hipnoterapi sangat luas ilmunya sangat banyak dan tidak mungkin menjadi seorang ahli hipnoterapi dalam waktu sangat singkat. Yus Santos, MM CHt www.yussantos.wordpress.com

4

Age Regresi dalam Hypnotherapy Age regresi adalah salah satu teknik hypnotherapy handal untuk mengetahui akar permasalahan. Lewat age regresi pula kita bisa menggali dan mengedukasi pikiran bawah sadar. Dan menyembuhkan problem problem psikis.

Seorang bapak, sebut saja Andi, berputra tiga sudah empat tahun ini merasa sangat sulit tidur. Apalagi kalau sudah lewat jam sebelas malam, bisa dipastikan Rudi selalu begadang sampai pagi. ”Bukan tidak merasa ngantuk. Ngantuk sih ngantuk tapi mata tidak pernah bisa mau dipejamkan alias pikiran melayang layang ke sana kemari”, kata pria berkacamata yang baru saja menginjak usia kepala lima. Rudi bukan tanpa usaha, sudah ke dokter tepatnya psikiater, dan dikatakan bahwa dirinya menderita insomnia. Dari sang Psikiater Rudi mendapat beberapa macam obat. Memang dengan obat tersebut Rudi bisa terbantu tidurnya, namun begitu obatnya lupa diminum, kembali matanya tidak kunjung mau terpejam. Inilah yang membuat Rudi bingung mencari alternatif guna menyelesaikan permasalahannya. Secara tidak sengaja Rudi sampai ke klinik hypnotherapy. Singkat kata Rudi mempercayakan kasusnya melalui metode hypnotherapy. Setelah beberapa sesi pertemuan, Rudi memberikan testimoni bahwa kini dia bisa mudah tidur walau tanpa obat. Rudi dalam sesi sesi hipnoterapy dilatih untuk relaksasi dan dengan mudah bisa tidur dan selanjutnya Rudi melakukan self hipnosis untuk memudahkan tidurnya.Lewat hypnotherapy Rudi terbantu untuk menemukan akar permasalahan penghambat tidurnya, kemudian lewat metode hypnotherapy Rudi mengkonstruksi alias mereprogram pikiran bawah sadarnya guna mengatasi akar masalahnya. Dengan tuntasnya akar permasalahan yang tersimpan dalam memori pikiran bawah sadar, maka dengan mudah Rudi kembali bisa tidur normal. Namun proses mencari penyebab utama yang menyebabkan Rudi harus terjaga terus seharian, adalah prose yang tidak sederhana. Rudi mendapatkan treatment melalui age regresi untuk mendapatkan kausa utama dari insomnianya. Lain lagi kisah Lita, seorang pelajar SMA terkenal di Surabaya yang sejak, kelas lima SD, setiap kali Lita diajak mengunjungi sanak saudaranya yang sakit di Rumah sakit. Tiba tiba Lita merasa mual dan lemas, seiring beberapa langkah kemudian Lita langsung pingsan. Kejadian itu berulang ulang terus, hingga setelah lebih dari 5 tahun Lita merasa sangat ogak kalau diajak ke Rumah sakit. Ya kata Psikolog di sekolahnya Lita mengalami phobia rumah sakit. Betul hingga suatu saat Lita diantar kedua orang tuanya datang ke klinik saya. Saya mencari akar permasalahnnya dengan age regresi, dan setelah ketemu, beberapa prosedur hypnotherapeutic yang lain saya lakukan. Dan oops, Lita langsung saya suruh ke UGD Dr Sutomo dan sesampainya di sana meski melihat pasien yang bocor kepalanya dan mengerang erang kesakitan, Lita tertawa tawa dan menelpon saya, Mas saya sudah tidak pingsan lagi di Rumah sakit. Saya sudah sembuh. Dan terapy itu Cuma memerlukan 40 menit, berikut dengan age regresion therapynya. Manfaat Hypnosis Medis Dunia medis memanfaatkan hypnosis pada dasarnya adalah untuk menghilanglan rasa sakit pada pasien yang akan menjalani operasi atau yang mengalami rasa sakit pada bagian tubuh tertentu. Banyak dokter, perawat dan tenaga medis medis lain menggunakan teknik mati rasa untuk membantu pasien menjadi rileks dengan sangat cepat dan menghilangkan rasa sakit dengan 5

mental anestesi.Bahkan sekarang sedang dalam tahp penelitian bagaimana penggunaan hypnotherapy untuk membantu mencegah kesakitan pada penderita kanker tahap lanjut, mempercepat pemulihan pasca stroke. Memperkuat kekebalan tubuh, dan mencegah kambuhnya asma, mencegah melebarnya penyakit diabet. Dan masih banyak lagi dalam taraf penelitian medis di sentra sentra kesehatan di US. Dan yang marak adalah penggunaan hypnosis untuk mengurangi rasa sakit pada kelahiran atau disebut hypnobirthing. Hypnotherapy juga berguna sebagai Terapi Psikologis, yaitu segala macam masalah yang berhubungan dengan psikis dan menyebabkan penyakit fisik atau disebut psikosomatis. Diantara penyakir psikologis yang bias disembuhkan dengan hypnotherapy adalah : Fobia dan Trauma, Gagap (stuttering), latah, Insomnia/susah tidur, Kecanduan spt narkoba dll. Kebiasaan buruk spt merokok dll, Masalah berat badan, Kebiasaan buruk gigit kuku (knil bitting) mencabuti rambut atau hair pulling,Penyakit fisik yang berhubungan dengan emosi dan psikologis. Regresion Therapy Salah satu metode therapeutic yang paling popular di kalangan hypnotherapist adalah regresion therapy. Terapi regresi adalah suatu metode dalam hypnotherapy untuk membawa client kembali masuk ingatan masa lalu. Tujuan utamanya mencari akar permasalahan yang menyebabkan sakit atau trauma di masa lalu dan menyembuhkannya. Tujuan lain adalah memberikan pandangan baru terhadap permasalahan yang telah didapat di masa lalu,sehingga klien punya cara mengantisipasi jika terjadi permasalahan di masa dating. Lewat regresi ini klien pikiran bawah sadar juga bisa di reedukasi. Kasus kasus yang memerlukan teknik regresi adalah kasus kasus yang berhubungan dengan kejadian masa lalu seperti : phobia yang diderita sejak kecil, berat badan yang terlalu over, asthma yang sering kambuh, trauma seksual sejak kecil, awal kejadian latah. Berbagai penyimpangan seksual seperti masokis, sadistis, berbagai kecenderungan obsessive kompulsif dan masih banyak lagi. Diperlukan Keahlian Hypnotherapist Untuk menghantar klien masuk ke regresi masa lalu, diperlukan keahlian khusus hypnotherapistnya kenapa ? Karena dalam regresi memerlukan level kedalaman trance yang harus memadai, minimal medium bahkan hingga deep trance atau somnambulism. Ini memerlukan keahlian dan jam terbang hypnohterapist untuk memilih teknik induksi dan deepening yang secara spesifik bisa membawa klien ke level hypnotic yang diperlukan, karena kalau tidak cukup dalam level trancenya, klien tidak bisa masuk ke regresi umur. Ada beberapa penyebab kegagalan hypnotherapist membawa ke regresi masu lalu Kurang jelasnya pre induksi kepada klien sehingga klien tidak mampu mengenali perasaan atau emosi yang terhubung dengan kasusnya. Tidak menggunakan sugesti yang benar, hypnotherapist 6

tidak mengenali tanda tanda kedalaman trance. Namun yang lebih parah lagi sugesti yang diberikan hypnotherapist tidak benar, ibarat memarkir kendaraan di tempat yang salah bayangkan saja bagaimana memarkir pikiran klien di tempat yang salah bisa berabe akibatnya. Selain itu perlu mempertimbangkan bahwa klien cukup dewasa dan arif untuk masuk ke regresi masa lalu, karena kalau tidak siap terapy ini justru malah menimbulkan trauma baru. Cara Melakukan Therapy Regresi Awal masuk ke terapy regresi umumnya sama dengan teknik hypnosis secara umum pertama dilakukan pre induksi, yaitu suatu cara hypnotherapist menerangkan bagaimana regresi dan implikasinya. Klien harus cukup mendapat hypnotherapeutic training yaitu klien mendapat sugestibilitas induksi yang adekuat sehingga bisa masuk trance yang dalam. Langkah berikutnya adalah melakukan induksi yaitu cara menghantar masuk ke pikiran bawah sadar klien. Induksi ada berbagai mascam, diantaranya relaksasi progresif, metode dave elman, environmental induksi dari Milton Erickson, bisa juga dengan instant induction melalui pemasangan anchor di sesi sebelumnya. Banyak hypnotherapies melakukan regresi setelah sesi pertama. Setelah dilakukan induction maka dilakukan deepening atau pendalaman tekniknya bisa dengan turun elevator, turun tangga, turun lift, turun lorong, metode hitungan, metode bola cahaya (ball of light) metode tempat favorit. Hingga mencapai level kedalam trance tertentu. Ada berbagai skala untuk mengetahui kedalaman ini diantaranya Davis Husband, Six Aron, Cron Bordeux namun yang banyak dipakai adalah skala tradisonal yaitu level paling atas hypnoidal, lebih bawah ligh trance lebih bawah lagi medium trance , dan deep trance. Untuk regresi minimal harus bisa mencapai medium trance hingga somnambulism. Lalu dilakukan teknik regresi , ada berbagai macam cara regresi diantaranya ada regresi dengan tahun atau kalender, regresi dengan lorong waktu, regresi gelembung kaca, regresi lorong berpintu. Sedang metode regresi ada dua cara pertama melalui somatic brigde dan affect brigde atau jembatan emosi. Dari regresi therapist harus menemukan Initial Sensitive Event yaitu hal awal terjadinya masalah atau trauma yang didapat. Setelah itu dilakukan reedukasi pikiran bawah sadar untuk penyembuhan. Untuk reedukasi bisa digunakan berbagai teknik therapeutic yang lain seperti reframing memberikan bingkai baru terhadap permasalahan yang ada sehingga klien menghadapi masalah dengan kaca mata baru yang lebih positif. Bisa dengan cara part therapy yaitu memisalahkan part yang bermasalah dengan part yang ingin sembuh lalu kemudian mengintegrasikan kedua part sehingga mereka mempunyai cara pandang baru dan sembuh. Kemudian dilakukan terminasi atau awakening yaitu membangkitkan dari hypnosis .Dalam awakening juga disugestikan ketika klien membuka mata nanti, akan bangun dalam keadaan sangat segar, dan sugesti ini akan menjadi realita dalam pikiran klien. Abreaksi dan Pengamanannya Selain itu diperlukan jam terbang tinggi untuk melakukan terapy regresi terutama untuk 7

mencegah dan mengatasi terjadinya abreaksi. Banyak hypnotherapist yang tidak mengetahui bagaimana mengatasi abreksi. Abreaksi adalah reaksi emosional dan bermanifestasi pada fisik yang terjadi pada klien saat dilakukan regresi. Abreaksi bisa merupakan reaksi luapan emosi saat mengalami traumatis di masa lalu yang dirasakan lagi saat regresi. Beberapa tanda bisa berteriak ketakutan, nafas terengah engah, kaku , menangis degup jantung cepat. Bagi hypnotherapist pemula abreaksi bisa membuatnya kalang kabut, namun bagi yang punya jam terbang tinggi abreaksi justru bermanfaat bagi penyembuhan klien. Sebagai pengaman abreaksi , bisa menggunakan berbagai teknik, yaitu safety valve atau katup pengaman atau bisa disebut safe word, yaitu suatu kata yang diucapkan sebagai presupposisi untuk mengamankan klien ketika terjadi abreaksi, sehingga klien dengan mudah bisa tenang. Cara lain dengan prayer protection , power of forgiveness dan teknik disosiasi. Jauh lebih penting adalah hypnotherapist tetap tenang dalam menghadapi abreaksi. Karenanya di Alfa Omega NLP-HYPNOCENTER dalam pelatihan hypnosis , setiap siswa dilatih untuk menangani abreaksi. Pengalaman dengan Therapy Regresi Adalah Ina bukan nama sebenarnya, wanita umur 39 tahun telah lama menderita phobia durian, yaitu sejak SD kelas lima. Boro boro makan durian, baru bau sebentar saja langsung mual dan lemes bahkan kalau tanpa sengaja melihat durian bisa pingsan atau semaput. Ina adalah siswa di sekolah hypnosis Alfa Omega Center. Lalu dibimbing masuk ke regresi umur, lalu dilakukan part therapy yaitu memisah Ina kecil dan Ina yang dewasa, dalam keadaan trance hypnosis dian kecil dinasehati oleh Ina besar. Awalnya Ina kecil menolah terhadap Ina besar yang menasehati bahwa durian itu enak dan biasa biasa saja, tapi Ina besar membujuk Ina kecil dan akhirnya Ina kecil setuju bahwa durian itu enak dan tak perlu takut lagi terhadap durian. Alhasil Ina sudah mengintegrasi nilai baru dan sembuh dari phobia durian hingga saat ini. Seketika di tes dengan jalan jalan di super market melihat durian, Ina sudah ketawa riang gembira , mentertawakan dirinya sendiri. Selain Ina masih ada lagi Niken yang mengalami phobia keramaian dan selalu pingsan ketika upacara bendera, pegawai teras di lingkungan pemda jatim ini juga merasakan masuk terapi regresi untuk menghilangkan penyakitnya. Bayangkan mas sejak kelas enam SD saya selalu pingsan kalau mendengarkan aba aba komandan upacara, padahal sebagai pegawai negeri kan harus rutin apel upacara bendera, tapi bagi saya sangat menakutkan karena setiap upacara saya selal pingsan padahal ketika diperiksa dokter kesehatan fisik saya prima. Karenanya saya ikut training hypnosis di alfa omega dan seketika phobia saya terhadap keramaian dan trauma saya saat ucapara kini lenyap. Lain lagi Rusdi bukan nama sebenarnya yang sejak kuliah di UNESA menjadi latah karena suka dikageti oleh teman temannya. Rusdi juga masuk dalan regesi umur dan bisa melenyapkan latahnya hanya dalam waktu kurang dari 10 menit. Dan kini pemilik sabut coklat bela diri ini dapat tenang bebas dari latah.

8

Ina, Niken, Rusdi, dan masih banyak lagi orang yang sembuh dari masalah masalah psikoogsis lewat terapi regresi. Regresi therapy atau hypnotherapy sangat mudah dipelajari oleh siapa saja , syaratnya belajar di tempat yang benar dengan instruktur yang berpengalaman. Dan hypnotherapy sangat ilmiah bebas dari klenik. Dan boleh dikatakan age regresi adalah pilar penting dalam hypnotherapy Yus Santos, MM, CCHt(International Certified Clinical Hypnotherapist) member American Hypnosis Association) juga merupakan hypnotherapiy trainer dan firewalking trainer, telah lebih mengajar 70 angkatan hypnotherapy workshop di seluruh Indonesia dan juga mengajar Hypnobirthing workshop. Cerrtified Instructor Hypnotherapy IBH (dimuat dalam pembelajar.com 19 januari 2009)

9

HPNO-NLP UNTUK ATASI TRAUMA Bagi yang merasakannya trauma memang sangat mengganggu. Seringkali karena tidak tahu cara mengatasinya hidup menjadi kurang optimal karena trauma yang mengganjal. Hypno-NLP adalah pendekatan efektif untuk trauma psikis, tidak saja penanganannya mudah, ccepat dan kadang tanpa perlu tahu apa isi traumanya.

Pengeboman yang ada baru saja terjadi tentu saja menyisakan harapan kelu. Selain korban meninggal , tak kalah ngerinya juga korban korban yang menyisakan stress dan trauma. Sindroma ini dalam istilah Ilmu jiwa (Psikiatri) disebut Post Traumatic Stress Disorder (PTSD). Manifestasi PTSD bisa bermacam macam, mulai mengalami sulit tidur atau insomnia. Ada pula yang takut melihat TV, karena melihat TV bisa memicu bangkitnya trauma yang pernah terjadi. Belum lagi munculnya gejala gejal fisik yaitu tidak bergairah kerja karena fisik bisa melemah diiringi gejolak emosi yang berlarian ke uatara selatan, sampai abreaksi atau luapan emosi yang meluap luap. Banyak laporan orang porang yang menjadi menjadi phobia. Tragisnya adalah yang mengalami gangguan afek dan emosi, bahkan yang parah bisa menjadi Szizophreania periode singkat, yang disebabkan gunjangan jiwa yang berat. Peran Hypno-NLP Hypnotherapy dan NLP(Neuro Linguistic Programming) mempunyai pendekatan atas PTSD. PTSD bisa ditangani oleh hypnotherapist sekaligus praktisi NLP lewat bebrapa sesi, yang ringan bisa satu sesi yang berat secara konvensional bisa butuh 6-10 sesi. Namun mujurlah sejak dikibarkannya NLP oleh Richard Bandler dan John Grinder di awal tahun 70-an, penanganan PTSD akan jauh lebih efektif. Kombinasi NLP dan Hypnotherapy akan menghemat banyak sesi therapy. Dari pengalaman Phobia berat akibat trauma yang dalam sekalipun bisaa disembuhkan dalam sesi singkat terapy bahkan hanya sekali sessi yang butuh 20-1 jam therapy. Prinsip Therapy NLP adalah menginstal ulang atau membuat pola baru yang ada dalam peta pikiran subyek. Salah satu presuposisi NLP adalah Mas is not territory. Peta pikiran masing masing subyek sangat berbeda dan itu bukan realita sebenarnya, Setiap orang bereaksi terhadap realita lewat proses filter atau saringan, antara lain Belief, Vvalue,Deletion, distorsi dan generalisasi. Dengan filter ini, menghasilkan peta internal berupa gambar, persaan, taste, smells dan suara. I(nternal map ini membentuk suatu pola yang menghasilkan peta . Peta pikiran ini lah yang menyebabkan seseorang bereaksi terhadap pencetus suatu trauma meski peristiwanya sudah berlalu. Cara kerja NLP salah satunya ibarat computer. Meski NLP sangat luas dengan banyak terminology, namun NLP bisa bergerak dalam 3 arah yaitu sikap, metodologi dan teknik. NLP membantu menginstal ulang peta pikiran. Ada banyak teknik, namun hampir sebagian besar teknik NLP adalah memainkan submodalitas (Visual, Audio, Kinestetik, Olfactori dan Gustatori) atau gampangnya kualitas dan warna kelima indra. Disusul dengan melakukan assosiasi dan atau dissosiasi terhadap pemicu traumanya. 10

Sedangkan hypnotherapy menggunakan teknik, bagaimana sang hypnotherapist menghantar subyek masuk ke pikiran bawah sadarnya. Karena trauma dan segala manifestasinya memang tersimpan dalam memori pikian bawah sadar. Dengan masuk ke pikiran bawah sadar , sang hypnotherapist membantu subyek untuk mengedukasi pikiran bawah sadarnya, sehingga realita yang ada di-pikiran bawah sadar atau map dari pikiran akan diganti dengan realita baru di pikiran yang berorientasi pada masa depan yang lebih berdaya. Dalam kasus penyembuhan masal, seringkali therapist tidak punya waktu banyak jadi dalam penyembuhan kombinasi Hypno-NLP tidak perlu mencari sebab musababnya. Ibarat satu computer otak ada virusnya, tak perlu mencari macam virusnya, tetapi langsung diinstal ulang. Sehingga therapy dengan kombinasi NLP bisa berlangsung cepat banget. Teknik NLP untuk kasus trauma sangat banyak namun di situ saya sisipkan satu teknik saja yang bisa sangat efektif dikombinasi dengan hypno0therapy. Tekniknya Induksi hypnosis bisa denan berbagai teknik baik direct maupun indirect diikuti oleh deepening atau menghantar masuk ke kondisi trance hypnotic yang lebih dalam. Namun hypnotherapist yang piawai bisa hanya dengan melakukan wewancara/anamnesa terhadap clien dengan menggunakan cara MILTON Model atau Hypno Ericksonian, istimewanya bisa menghantar clien masuk kondisi trance tanpa menutup mata. Terntu saja sambil melakukan convicer test untuk mengukur kedalaman trance, Hypnotherapist bisa menggunakan berbagai teknik therapeutic. Hypnotherapy pun punya banyak teknik. Dalam tulisan ini sementara kita memilih satu teknik . Teknik ini sangat popular dan banyak digunakan. Sebutan teknik ini adalah teknik bioskop kuno atau double dissociated teather Imagery. Caranya dalam keadaan trance bisa tutup atau buka mata (waking) clien diajak berimaginasi duduk di kursi suatu bioskop duduk memandang layer film. Lalu clien diminta untuk mendisosiasi dirinya diimaginasikan terbang ke belakang proyektor. Kemudian dari belakang proyektor melihat dirinya yang duduk sedang menghadap layar bioskop lalu meminta assosiasi yaitu dirinya masuk ke layar bioskop. Tujuannya untuk mengidentifikasi kapan akan terjadi peristiwa yang membuat trauma dan kapan peristiwa itu berakhir. Langkah selanjutnya minta clien untuk memutar film peristiwa itu, diputar ke depan dengan cepat dan full color. Dengan begitu kita tahu kapan berawal dan kapan berakirnya peristiwa itu. Bisanya untuk pengamanan, therapist memasang anchor anchor pengaman, di hypnotherapy dikenal dengan istilah savety valve. Pengamanan yang lazim adalah save word atau kata pengaman untuk melindungi dari abreaksi (luapan emosi berlebihan). Lalu setelah kita yakin clienn akan aman dari abreaksi, kemudian clien diminta memutar film mundur dengan boleh ditambahkan musik yang lucu misalnya menyanyi bintang kecil pakai vocal O semua. Dengan teknik ini biasanya clien sembuh karena menggantikan program di pikiran yang sebelumnya mengerikan menjadi menggelikan. Lalu di tes dan dievalusasi seberapa responnya terhadap peristiwa itu, kalau baik berarti sembuh kalau belum bisa dicari cara lain.

11

Teknik lain dalam hypnotherapy bisa menggunakan affect bridge atau jembatan emosi. Prinsipnya clien diminta meluapkan segala emosinya dan ada jembatan emosi pada diri klien, boleh disusul dengan teknik part therapy. Dalam Part therapy Clien dibagi menjadi dua part, yaitu part yang masih merasa trauma dan part yang berdaya. Hypnotherapist mendorong kedua part itu saling mengintegrasi setelah terintegrasi bisanya part yang trauma akan hilang kalah ditimpa dengan part yang lebih berdaya. Dan berintegrasinya masing masing part maka problem selesai karena integrasi ini sudah dalam pikiran bawah sadar. Kemudian diberikan Post Hypnotic Sugestion untuk menguatkan dan memberdayakan diri clien Dengan dua cara ini biasanya kasus kasus PTSD akan bisaa diatasi dengan cepat.Clien yang sebelumnya datang dengan ekspresi mimic menderita banyak diantarnya pulang dengan ekspresi senyum ceria dan berjalan tegak suara lantang. Yus Santos, MM CCHt CI www.yussantos.wordpress.com www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

12

Mau Menopause Tetap Berkualitas ? Hypno Aja Sudah takdir wanita, bahwa di umur tertentu akan mengalami menopause. Kadang bagi beberapa orang menopause bisaa menimbulkan masalah besar. Nah metode Hypnotherapy bisa membantu bagaimana masuk menopause dengan berkualitas. Mungkin saat ini kerabat Anda atau teman Anda atau bahkan Anda sendiri sedang menanti masa menopause. Ah tidak perlu terlalu kawatir. Karena cepat atau lambat setiap wanita akan mengalami saat menopause. Ciri Fisik dan Emosi Wanbita yang mengalami menopause biasanya akan mengalami ciri fisik seperti pengeroposan tulang. Penyebabnya karena kadar estrogen yang jauh menurun dalam tubuhnya. Menurunnya hormon estrogen menyebabkan wanita yang memasuki masa menopause sering mengalami rasa panas disertai warna kemerahan pada kulit dan berkeringat. Juga membuat organ intim wanita menjadi kering dan kurang elastis, serta rentan terkena infeksi saluran kencing. Selain itu, akan timbul gejala emosional dan kognitif seperti kelelahan mental, lekas marah tanpa sebab, dan perubahan mood serta afek – emosi yang berlangsung cepat. Sebagaian wanita juga mengalami ketidaksiapan mental, yang mengakibatkan keluhan baru seperti stres hingga depresi. Stres lebih dikarenakan, selftalk yang memikirkan seolah olah dunia runtuh karena sudah tidak menstruasi lagi, berarti tambah tua, berarti sudah tak berguna dan sebagainaya. Karena merasa bertambah tua, keriput, tidak menarik lagi, mereka juga stres takut ditinggal suaminya. Sebagian wanita memang dapat mengatasi masalah tersebut dengan cara menyibukkan dirinya dengan berbagai kegiatan. Tapi, ada pula yang tidak mampu mengatasinya, sehingga sampai pada keinginan mengakhiri hidup. Hypnotherapy Untuk Menopouse Berbagai penanganan baik medis maupun alternative banyak dilakukan untuk mengatasi keluhan-keluhan yang terjadi pada masa menopause. Mulai dari pemberian obat obatan tertentu, diit pengaturan makanan, olah raga, yoga, senam menopause hingga hingga pemberian terapi hormon pengganti. Selain itu juga dilakukan pengelolaan diri, yang berguna untuk memotivasi atau mendukung tercapainya proses penyembuhan. Pengeloaan diri tersebut dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya menggunakan metode hypnotherapi. “Benar, hypnoterapi bisa membantu menangani masalah-masalah yang dialami perempuan menopause,” Hypnoterapi bertujuan membuka kesadaran klien untuk mengetahui masalah utama dampak menopause. Metode Hypnotherapy bias membantu menyesaikan masalah keterkaitan menopause dari dirinya sendiri. Keefektifan terapi secara perlahan akan mengembalikan rasa kepercayaan yang hilang atau gejala lain yang mengganggu. “Dengan hypnoterapi, perempuan yang sudah dalam masa menopause bisa menjalani hidup tanpa beban,” Bahkan lebih positif dan lebih produktif dalam menjalani kehidupan pasca menopause.

13

Bagaimana Hypnotherapy Bekerja Pada Wanita Menopouse Hypnotherapy pada perempuan menopause biasanya didasarkan pada macam gejala atau keluhannya. Secara psikis misalnya, nafsu seks perempuan menopause yang berkurang bisa dibangkitkan. Karena organ kewanitaannya mengering, hypnoterapi membuat mereka siap bila harus menggunakan pelumas atau lubricant untuk berhubungan intim. Hypnoterapi membuat mereka tidak takut bahkan percaya diri untuk berhubungan seks dengan suami. Ada banyak teknik hypno untuk membangkitkan kepercayaan diri. Secara hormonal, hypnoterapi bisa membuat efek basah pada wanita yang menopause. Karena saat menopause wanita merasa organ intimnya selalu kering . Dengan relaksasi yang dalam sehingga masuk gelombang theta, dan keadaan somnbambulism. Pikiran bawah sadar bias bekerja di tingkat hormonal. Hormon hormone tertentu bias disugestikan untuk bekerja. Dan ketika relaksaksi yang dalam endorphin keluar yang bias menimbulkan efeks bahagia dan segar. Karena boleh dibilang endhorphin adalah morphin alami dalam tubuh. Dengan demikian wanita menopause bisa merasa lebih basah di organ intimnya. Sugesti hypnotherapy , dengan teknik khusus untuk menopause bahkan bisa meningkatkan stamina fisik. Dan tentu saja juga membuka inner beuty dengan kekuatan kata kata positif dan imaginasi positif.

Metode Hypno-Menopouse Metode terapi untuk wanita menopause tidak jauh berbeda dengan hypnotherapy yang dilakukan untuk persoalan-persoalan yang lain. Ketika datang ke hypnoterapis, harus digali persoalannya lebih dulu. Selain anamnese (wewancara kasus) secara sadar hypnotherapist juga harus mendengar cerita si klien dalam keadaan trance (hypnotic state). Karena dalam keadaan sadar, klien tidak akan langsung mengungkapkan permasalahan yang sebenarnya. Kadang dalam keadaan sadar, si klien masih mengalami hambatan-hambatan seperti rasa malu atau ketakutan-ketakutan tertentu. Sementara dalam keadaan hipnotis, saat bawah sadarnya relaks, hambatan-hambatan itu bisa dieliminasi. Saya menggali permasalahan bawah sadar klien dengan menggunakan teknik regresi dan metode hypnoinvvestigasi yang lain. Intinya mencari initial sensitive event (ISE) dari klien. Setelah tahu ISE kita bisa me-reedukasi pikiran bawah sadarnya. Ada banyak metode mereedukasi klien secara hypnotherapy. Antara lain dengan sugestion therapy, Double dissociation, Part therapy, Role Model, Chair therapy, dan Mirror Guided Imagiry. Tentu saja setiap metode therapeutic yang dipakai, berdasar permasalahan klien. Namun setiap teknik yang dipakai menurut hemat saya harus diakhiri dengan post hypnotic sugestion atau sugesti setelah hipnosis. Supaya sugesti dan re-edukasi yang telah diberikan pada saat sesi hypnotherapy akan terus bekerja, meski si klien sudah bangun atau dalam keadaan normal. Tips Self Hypnotherapy

14

Lalu bagaimana kalau Anda atau sanak saudara atau teman teman Anda, tidak berkesempatan untuk mengunjungi hypnotherapy. Anda bisa melakukan sendiri dengan self hypnosis. Caranya : 1. Masuk kealam relaksasi, cari tempat duduk yang tenang, boleh juga memutar musik relaksasi kemudian perintahkan seluruh wajah rileks, mulai dari kelopak mata rileks, pipi rileks, dahi rileks dan rasakan , perintahkan seluruh tubuh Anda dari ujung kepala hingga ujung kaki menjadi rileks. 2. lakukan deepening atau perdalam rileksasi anda dengan menghitung dari 10 ke satu dan tiap hitungan membuat seluruh tubuh dan pikiran Anda masuk kea lam relaksasi jauh loebih dalam dan jauh lebih rileks. 3. Lalu visualisasikan ke cermin besar , yang tak lain adalah cermin ajaib di pikiran anda. Lewat cermin itu Anda bisa melihat wajah dan tubuh Anda. Dan perintahkan ke kelenjar kelenjar yang mengatur hormone hormone Anda untuk bekerja sesuai dengan kebaikan tertinggi Anda. Dan lihat , dengan, rasakan setiap bagian tubuh Anda terutama organ intim Anda Anda menjadi lebih sehat, kuat , elastis dan basah. Sesuai dengan kebaikan tertinggi dari seluruh keseimbangan jiwa, raga dan pikiran Anda. Dan katakana dalam hati. Tiap hari dan tiap saaat tubuh, jiwa dan pikiranku menjadi semakin sehat dan semakin baik baik dan baik. 4. Lakukan sugesti dalam tiga hitungan saya membuka mata dalam keadan segar. 5. Lakukan setiap hari selama 10-15 menit. OKe Jika Anda punya masalah menopause tidak ada salahnya resep ringan di atas Anda lakukan, dan Nikmati menopause Anda secara berkualitas. Yus Santos, MM.CCHt (Certified Clinical Hypnotherapist dan berbagai energy healing and trainer Hypnotherapy) Telah mengajar lebih dari 90 batch training hypnotherapy – hypnobirthing di berbagai kota di Indonesia. Bisa di klik di http://yussantos.wordpress.com

15

Cegah Kerontokan Rambut Anda, Hypno aja la yauw Apa hubungannya rambut rontok dengan hypnotherapy ? hubungannya baik baik saja kok, he,,,he. JIka dilakukan dengan teratur ternyata selfhypnotherapy bisa untuk mencegah kerontokan rambut, ikutilah tip di bawah ini.

Punya Problem Kerontokan Rambut ? Priksa deh helai demi helai rambut, Amati ketika Anda bangun tidur, kalau kalau Anda menemukan berapa serpihan rambut di kasur. Atau teliti sisir rambut Anda . Adakah diantara njerujinya membetot rambut Anda? Boleh deh sekarang juga, usap usap batok kepala Anda, gunakan kedua tapak tangan! Jika Ada beberapa rambut gugur, artinya lampu kuning bagi kesehatan rambut Anda. Apakah Anda mempunyai problem rambut yang mulai berguguran ? Memanng kalau masih sekitar 1-10 helai masih dianggaap normal, mamun kalau angkanya sudah mencapai 50-100 helai atau lebih Anda sudah masuk lampu merah merah. Saatnya memperhatikan lebih seksama kesehatan rambut Anda. Banyak cara untuk mencegah kerontokan rambut, mulai dari memilih jenis sampo, pemberian vitamin vitamin tertentu bagi rambut hingga konsultasi ahli khusus untuk mencegah alopecia atau kebotakan. Namun tidak ada salahnya kalau Anda melakukan selfhypnotherapy untuk mencegah kerontokan rambut Anda. Rambut Tumbuh dengan Hypnotherapy Sejak sekitar 10 tahun lalu saya juga mempunyai problem rambut berguguran. Berbagai vitamin dan sampao untuk mencegahnya sudah saya lakukan, namun hasilnya tidak signifikan. Sampai kemudian saya mempraktekkan self hypnosis untuk mencegah rambut rontok selama 8 bulan terus menerus. Hasilnya lumayan deh, kalau sebelumnya setiap kali menyisir rambut, banyak yang rontok termasuk ketika bangun tidur. Kini ketika menyisir rambut sudah jarang ada kerontokan termasuk kalau bangun tidur, kini berubah hanya beberapa helai saja yang rontok. Malah ada daerah kebotakan kecil kini tumbuh rambut rambut halus. “Miracle” kataku dalam hati. Harapan saya akan jauh lebih baik. Dalam tulisan ini saya membagikan kiat sederhana self hypnosis untuk mencegah kerontokan rambut. Mengapa Sugesti Subconscious Mind diikuti oleh Anggota Tubuh ? Tubuh termasuk batok kepala dan akar rambut bisa merespon sugesti dari subconscious mind, karena ternyata kita memiliki system neuroransmiter. Neuro transmitter berhubungan erat dengan pikiran bawah sadar. Ketika pikiran bawah sadar memberikan perintah, neurotransmitter bertugas membawa perintah itu ke setiap sel, jaringan dan kesadaran tubuh, tentu saja termasuk jaringan rambut dan sel sel akar rambut dan batok kepala. Kalau sugestinya efektif maka akan bereaksi dan mengikuti perintah pikiran bawah sadar.

16

Dalam training hytpnotherapy yang saya berikan, peserta bisa mengalami beberapa percobaan bagaimana pikiran bisa memerintahkan tubuh, dan tubuh akan mereaksi. Contoh adalah bagaimana peserta masuk dalam self hypnosis untuk menghangatkan tubuh. Walau diterjang udara AC 17 C subjek masih merasa kegerahan alias kepanasan dan berkeringat. Sama halnya ketika peserta membayangkan mengunyah jeruk , walau tidak ada jeruknya, ternyata sebagaian besar peserta mengaku ada rasa asam di mulut dan air liur deras mengalir. Ternyata imaginasi dan sugesti yang adequate memberikan ranggsangan atau reaksi dari tubuh. Dan benar adanya keyakinan klasik dalam hypnosis bahwa “Mind Heals body” pikiran menyehatkan tubuh. Untuk kesehatan tubuh Anda , tokoh besar hypnotist Emile Coue menegaskan untuk melakukan selfsugesti berupa ucapan dan imaginasi “Day by day in every way – I am getting healthier and better” itulah pijakan self hypnosis untuk kesehatan. Namun jika pikiran sadar Anda ragu sehingga antara imaginasi atau sugesti yang Anda inginkan konflik dengan pikiran sadar Anda. Meski ,menurut Coue kalau ada konflik antara kehendak pikiran sadar dengan imaginasi plus sugesti. Imaginasi yang kuat dan sugesti yang adequate yang akan menang. Kenapa karena proporsi pikiran bawah sadar 88% , jauh lebih besar dari pada pikiran sadar yang hanya 12%. Nah hypnosis sebetulnya salah satu perannya adalah mensikronkan pikiran sadar dan pikiran bawah sadar. Sugesti hypnosis bisa deprogram oleh pikiran sadar untuk mendirek pikiran bawah sadar, bisa dengan cara direct dan indirect suggestion. Bisa dilakukan o0leh orang lain yang disebut hetero hypnosis atau hypnosis dan dilakukan sendiri selfhypnosis. Tulisan di sini hanya memberikan tips ringan melakukan self hypnosis untuk mencegah kerontokan rambut, yang asumsinya tidak ada masalah lain. Sebagai catatan kalau kerontokan rambut berkait dengan masalah lain seperti stress atau kelainan organic yang lain, tidak dibahas dalam tulisan ini. Kenapa ? karena kalau ada berbagai maslaah lain yang menjadi akar dari kerontokan rambut, masalahnya harus digali, dan diperlukann hypnotherapist untuk melakukannya. Kecuali anda menguasai hypnotherapy, selfhypnotherapy sederhana ini tidak bisa untuk mencari benang merah akar permasalahan. Tip Self hypnotherapy untuk Mencegah Rambut Rontok Ada tiga cara bisa dilakukan satu persatu atau boleh simultan ketiganya. 1. Waking Hypnosis – affirmasi 2. Visualisasi and touch healing 3. Relaksasi Cara pertama Waking Hypnosis adalah hypnosis yang dilakukan dengan mata terbuka, caranya kita focus pada suara batin kita yang kita “generate” bahwa “Rambutku tumbuh sehat, kuat dan sehat” diulang ulang terus. Bisa dilakukan saat mandi serta 17

mengguyur rambut atau shower. Lalu rasakan dan boleh ditambahakan dalam hati air yang mengalir di sela sela rambut membuat rambutku subur, kuat dan sehat. Setiap semburan air membuat rambutku kuat sehat. Resepnya diulang ulang terus menerus. Anda juga boleh melakukan affirmasi yaitu mengucapkan kata kata yang menguatkan kehendak anda dengan berulang ulang. Affirmasi yang efektif dilakukan dengan penuh emosi. Kenapa harus emosi ? karena dengan emosi gerbang bawah sadar kita yang berupa RAS (Reticulum Activating System) membuka sehingga kita bisa mengakses pikiran bawah sadar kita. Sama seperti waking hypnosis anda ucapkan dengan kata kata berulang ulang, kata katanya bisa sama, tetapi boleh juga ditambahkan wahai rambut aku mencintaimu, wahai rambut aku menyanyangimu. Catatan kekuatan kata kata memang sudah banyak diketahui dan punya power luar biasa (Yvonne Oswalt 2008) dalam workshop saya juga ada percobaan bagaimana efek kata kata terhadap tenaga peserta. Di sana peserta bisa membuktikan, bahwa bagaimana kata kata negative membuat orang lemah dan sebaliknya kata kata positif bisaa memperkuat orang. Kata kata punya power terhadap tubuh. Cara kedua Adalah Visualisasi dan Touch Healing, Anda silahkan menutup mata atau membuka mata terserah namun visualisasikan bahwa rambut anda tumbuh kuat, tebal dan sehat. Bayangkan anda memerintahkan batok kepala dan akar akar rambut bersinergi untuk kekuatan rambut anda. Akan lebih baik jika dbarengi rileksasi. Sambil melakukan visualisasi kita bisa melakukan sentuhan tapak tangan ke rambut kita. Sentuhakan kedua tapak tangan anda selama 10-20 menit ke rambut anda dan rasakan getaran halus, atau rasa hangat – dingin yang mengalir dari kedua tapak tangan Anda. Ini baik untuk sirkulasi energy di seluruh kepala Anda. (tentang healing touch akan saya jelaskan dalam tulisan lain) Cara ketiga Relaksasi caranya ambil posisi bersamdar sesantai mungkin Anda bisa memasang iringan musik hypnotic biasanya binaural music yang sangat membantu anda untuk rileks. Kemudian tutup mata anda perintahkan dan rasakan dahi semakin rileks, kelopak mata rileks, pipi rileks dan seluruh wajah rileks. Katakana dalam hati seluruh wajah dan kepalaku menjadi rileks sangat rileks dan leboih rileks. Dan aku merasa gelombang rileksasi merambat ke leher dan sekaligus mengusir rasa penat dan ketengangan. Karena setiap tarikan nafasku mengirim seluruh tubuhku dari leher terus ke dada semakin rileks. Bahu dan punggungku semakin rileks rileks menjalar ke sekujur tubuhku. Aku merasakan kerileksan dari ujung kepala hingga kaki. Lalu perdalam rrileksasi anda dengan menghitung dari 7 hingga satu dan katakana dalam hati setiap hitungan membuat seluruh tubuhku, jauh lebih rileks enam lebih rileks lagi termasuk pakaian yangmkukenakan mengirimku menjadi 10 kali lebih rileks, lima jauh olebih rileks, empat, tiga dua dan satu aku masiuk rileksasi yang dalam. Lalu berikan sugesti kepada rambut anda , wahai rambut aku mencintaimu, tumbuhlah sehat, kuat dan tebal seoiring dengantarikan nafasku. Lakukan sugesti berulang ulang boleh divariasi. Dan kesehatan fisik dan mentalku membuat seluruh rambutku ttumbuh lebat, kuat dan sehat sesuai dengan kebaikan tertinggi dan akar budiku. Aku bahgia dengan rambut kokoh tebal dan sehat. 18

Setelah selesaiu dengan pemberian sugesti, hitung satu kesadarnku semakin meningkat naik dan tubuhku lebih segar, dua aku mempersiapakan diriku bangun dan sugesti itu efektif untuk kesehatanku tiga aku membuka mata dengan keadaan sangat segar. Sebagai catatan : pertama anda tidak boleh menggunakan sugesti dengan kata kata negative seperti tidak ,Jangan, tidak boleh. Contoh sugesti yang salah tiap hari rambutku tidak akan rontok lagi. Kedua ketika Anda melakukan relaksasi mungkin mata Anda akan berat sehingga pada beberapa orang malah sulit membuka kelopak mata atau menggerakkan anggota tubuh, tidak usah kuwatir itu malah bagus, berarti tubuh Anda sudah sangat rileks. Sensasi lain ketika melakukan rilaksasi, Anda akan merasa sensasi mengambang, berat, suara makin jauh atau malah jelas, gambaran warna warni, itu semua pertanda Anda sudah masuk relakasasi dalam. Atau mungkin Anda tidak merasa apa apa, tidak juga masalah lakukan saja terus menerus. Ketiga lakukan penngulangan terus menerus, karena pengulangan adalah ibu seluruh pengetahuan “repetitio es Mater Scienciarum” karena sebetulnya proses satu dua tiga adalah proses pembelajaran bagi pikiran bawah sadar untuk meng-generate tubuh. Oke para pembaca, segera lakukan baik yang pertama kedua dan ketiga. Karena sekarang ini bukan jamannya Knoledge is power lagi karena pengetahuan tanpa dipraktekkan bukan kekuatan lagi. Knoledge is power if U to imply this knowledge, segera praktekkan, Perhatian JANGAN PRAKTEKAN tip ini kecuali Anda ingin diri Anda 10 tahun jauh lebih muda. Yus Santos, MM CCHT CI (Certifiet Klinikal Hypnotherapist, member American Hypnosis Association dan alumni TICHER USA) Telah memberikan training hypnotherapy lebih dari120 batch di seluruh kota kota besar ) jika menginginkan training hypnotherapy bisa menghubungi www.yussantos.wordpress.com www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

19

HYPNO SLIMMING-Langsing, Sehat dengan Hypnosis Kalau Anda sudah rajin ke Gym, Diit makanan dengan asupan yang benar . Bahkan sudah mengunjungi berbagai pusat pusat pelangsingan badan, namun badan Anda masih melar juga, tak ada salahnya melakukan hypno-slimming. Pesatnya kemajuan penelitian dan aplikasi hypnotherapy menjadikan bermunculannya spesialisasi di bidang hypnotherapy. Diantaranya adalah hypno-aestetic dan lebih special lagi adalah hypnoslimming; yaitu Hypnotherapy yang digunakan khusus untuk menjadikan berat badan ideal dan penampilan lebih menarik, termasuk bagaimana menjadi awet muda dan meremajakan keindahan kulit dan pengelolaan inner beuty. Di kota kota besar sudah banyak hypnotherapist bekerja sama dengan ahli gizi dan personal trainer gym dalam memuluskan upayanya melakukan hypnoslimming. Penyebab Obesitas Obesitas sekarang sudah menjadi permasalahan umum di hampir semua belahan dunia. Tidak saja karena ada pandangan umum bahwa banyak wanita yang kurang suka kalau berat badannya super tambun. Namun lebih dari itu , para ahli sepakat bahwa dibalik obesitas juga ada bom waktu yang siap meledak berupa penyakit penyakit yang mematikan seperti penyakit jantung koroner, stroke dan banyak lainnya. Penyakit penyakit itu siap meledak ketika terpicu sesuatu, dan tentu saja berakibat fatal. Ada banyak faktor yang mempengaruhi obesitas, yaitu faktor organik-medis seperti kelainan hormonal, contoh gangguan aktivitas fungsi kelenjar tiroid (thyroid gland) menyebabkan rasa kantuk dan peningkatan berat badan. Faktor lain adalah metabolisme yang tidak lancer, mengakibatkan kegemukan dimana mana. Faktor lain adalah ketidakseimbangan asupan makanan. Jika jumlah intake atau asupan makanan yang masuk lebih banyak dibandingkan yang dikeluarkan atau dibakar menjadi energi. Akan mengakibatkan penumpukan di tubuh yang mengakibatkan terjadinya badan tambun.

Tengoklah Bawah Sadar Anda Namun dari pengalaman saya sebagai hypnotherapist, kegemukan atau obesitas merupakan manifestasi dari ketengangan psikis seperti frustasi dari berbagai keadaan, kegagalan seksual, kebosanan dan terjebak rutinitas. Akibatnya ada kompensasi bawah sadar yaitu makan berlebihan dibarengi kemalasan berolah raga. Selama penyebab psikologis ini tidak 20

dibenahi, akan sulit mencapai berat badan ideal secara permanent. Maka timbul istilah diit yo-yo diit sebentar, sebulan turun 1,5 kg, namun belan depannya berat badan naik lagi 2,5 kg. Sulit turunnya namun mudah berat badannya naik. Mungkin Anda termasuk golongan yang sulit sekali merubah gaya hidup baru yang dengan diit teratur dan olah raga rutin. Maka tinjaulah pikiran bawah sadar Anda. Selama penyebab utama yang ada di pikiran bawah sadar belum dibenahi atau istilahnya di program ulang. Penyebab utama itu akan menyabottase tindakan Anda untuk memperoleh berat badan ideal. Ibarat Anda mengendarai mobil Ferari yang bisa melaju kencang namun handrem masih mengunci, sekencang kencangnya Anda menginjak pedal gas mobil masih akan berat melaju. Itulah self sabotase. Seorang hypnotherapist akan mencari akar permasalahnan dan menata ulang-mereedukasi pikiran bawah sadar supaya handrem atau self sabotase bisa dilenyapkan. Baru memberikan posth hypnotic suggestion berupa gaya hidup baru yang harus dijalankan guna mendapatkan outcome gaya berat bdan ideal, langsing dan menarik.

Langkah langkahnya Pertama , konsultasikan ke dokter atau personal gym Anda, cari tahu berapa berat badan ideal Anda , termasuk data detai berapa kadar lemak yang ideal,berapa perbandingan ideal masa otot dan kadar lemak Anda. Mintalah diagnosa kondisi tubuh Anda saat ini. Kedua tentukan outcome atau hasil yang harus Anda dapatkan misal berat badan ideal menjadi 50 Kg dengan kadar lemak 15% serta perut ramping. Sebagai catatan buat outcome ini sebagai suatu keharusan. Ketiga strong reason atau cari alasan yang sangat kuat mengapa hal ini merupakan keharusan. Contoh kalau berat badan saya yang ideal tidak tercapai maka gagal kesempatan saya masuk menjadi pramugari udara. Tanpa berat badan ideal maka mustahil saya lolos tes masuk akademi militer. Dengan alasan kuat maka Otak bawah sadar akan mudah menyesuaikan diri. Catatan untuk membuktikan bagaimana alasan kuat bisa membangunkan tidur anda meski tanpa alarm pembangun tidur. Satu satunya cara adalah memasukkan alasan kuat. Contoh besok pagi Anda harus memberikan training mulai jam 6 pagi. Meski Anda tidur mulai tengah malam, maka pukul 05.00 pagi Anda akan bangun karena ada alasan kuat.

21

Keempat : Susun strategy di tataran pikiran bawah sadar, bagaimana aktivitas olah raga, diet dan pola pikir positif terhadap kondisi berat badan ideal dan penampilan tubuh aduhai. Keempat Anda bisa masukkan program hypnotherapy atau self hypnotherapy. Teknik Hypnotherapy untuk Slimming Setelah melakukan langkah di atas, seorang hypnotherapist akan melakukan anamnesa dan pemeriksaan tingkat sugestibilitas, baik sugestibilitas fisikal, sugestibilitas emosional termasuk sugestibilitas intellectual . Memang tingkat sugestibilitas oleh banyak hypnotherapist selama ini hanya menyangkut hypnoidal, light, medium, deep (somnambulism), alat ukur yang banyak digunakan adalah Stanford Hypnotic Susceptibility Scale. Namun paradigma baru yang berupa Karakteristik Fisikal dan Emosional Sugestibilitas dibahas lengkap oleh John Kappas P,hD, dari Hypnosis Motivation Institute ( bisa dilihat di John Kappas, PhD Professional Hipnotism Manual @1975) Setelah mengetahui tingkat sugestibilitas, seperti biasa bisa dilakukan teknik induksi, baik direk maupun indirect dengan berbagai variasinya. Kemudian dilakukan deepening untuk mendapatkan kedalaman trance yang adekuat. Untuk mengetahui penyebab utama kegemukan bisa memakai teknik regresi umur, yaitu memberikan perhatian khusus pada Initial Sensitive Event. bisa dilakukan hypnoanalisis setelah mengetahui causa prima atau penyebab utamanya. Kemudian dilakukan reedukasi untuk menghalau self sabotase dan kemudian dilakukan reedukasi pikiran bawah sadar . Di sini ada berbagai teknik untuk hypnosliming. Bisa dengan part therapy, bisa dengan swish patern untuk merusak pola atau kebiasaan lama dan mengganti dengan pola baru hidup lebih sehat. Atau menggunakan role model, atau forgiveness therapy untuk menghapuskan beban beban atau luka batin di masa lalu yang memoengaruhi kegemukan. Baru kemudian dilakukan suggestion yang mengandung post hypnotic suggestion dengan tujuan sugesti tetap bekarja , setelah proses hypnosliming. Pengalaman saya angka keberhasilan hypnoslimminng sangat memuaskan, tergantung pada alasan kuat mendapatkan outcome, tingkat sugestibilitas dan rutinitas hypnosliming. Karena salah satu hokum pikiran bawah sadar adalah melakukan berulang ulang untuk mendapatkan sugesti yang adekuat. SelfHypnoslimming Cara termudah susunlah sendiri atau beli rekaman reprogram subsconscious untuk program sliming. Dalam program ini Anda akan dituntun untuk masuk ke pikiran bawah sadar dengan berbagai metode self hypnosis. Jika Anda tidak menemukan program yang sudah jadi, langkah sederhana ini mungkin bisa menjadi alternative. Pertama lakukan relaksasi menyeluruh mulai dari ujung kepala sampai ke ujung kaki, lalu lakukan deepening sehingga kedalaman trance Anda cukup adekuat. Kemudian lakukan visualisasi seperti Ambil cermin ajaib pikiran bawah sadar Anda. Dan masukkan wajah Anda yang ideal sesuai outcome Anda. Lalu masuk ke cermin itu sehingga lihat 22

diri anda sekarang sudah mempunyai berat badan ideal meski secara imaginative. Lakukan berulang ulang. Langkah kedua susun pengalaman pengalaman buruk yang menghalangi Anda memperoleh berat badan ideal seperti suka makan berlebih saat malam hari, suka makanan berlemak jelek, malas berolah raga, kurang minum air putih. Jadikan pengalaman pengalaman itu sebagai tumpukan tumpukan kotak korek api, lalu imaginasikan Anda menjauh dari tumpukan tumpukan korek api itu hinggga tumpukan korek api itu sudah tidak terlihat lagi. Sadari Anda masuk dalam keadaan sekarang. Kemudian susun gaya hidup baru yang Anda lakukan, lalu affirmasikan. Akhiri relaksasi Anda dengan melakukan terminasi, satu dua tiga saya buka mata dengan keadaan jauh lebih segar. Lakukan berulang ulang sampai mencapai hasil ideal yang Anda dapatkan. Oke Bentuk badan dan kesehatan optimal adalah pilihan, hypnoslimming hanya salah satu cara. Dan Jangan lakukan hypnosliming kecuali Anda tidak menginginkan mendapatkan tubuh ideal, sehat dan aduhai.

Yus Santos, MM CCHt, (Certified International Clinical Hypnotherapist member dari American Hypnosis Association dan TICHER USA) , IACT dan NGH sekarang memimpin Alfa Omega Hypnocenter Ruko Mangga Dua Blok A7-3 Surabaya) bisa dihubungi di 081249999790 atau [email protected] www.yussantos.wordpress.com

23

Kulit Sehat Bersinar dan Awet Muda Memelihara Kulit sehat Awet Muda Banyak orang berkecil hati oleh efek usia pada kulit mereka. Semua orang menghadapi hal yang sama, namun sementara orang ada yang kesehatan kulit nya bagus sehingga tampak lebih muda. Industri kecantikan juga berkembang pesat ada berbagai cara untuk mendapatkan kulit yang bagus sehat dan awet muda. Maka perawatan kecantikan dan pemeliharaan kulit menjadi bisnis yang menggiurkan, perawatan kecantikan masih dianggal hal yang mahal atau bahkan bedah kosmetik sampai saat ini masih dianggap sebagai gaya hidup orang berduit saja. Namun sebetulnya setiap manusia mempunya potensi luar biasa untuk awet muda. Pikiran bawah sadar adalah bagian yang mengatur semua fungsi otomatis, itu membuat jantung berdetak, memompa darah ke seluruh tubuh, menyeimbangkan hormon dan aspek lain dari keberadaan kita bahwa kita bahkan tidak berpikir tentang sebagian besar waktu. Sebelum klien Anda menghabiskan uang untuk perawatan mahal mengapa tidak memberikan kesempatan hipnosis untuk membantu menyehatkan kulit dan awet muda. Skrip Kulit Bersih dan Sehat. Sugesti ini dibuat untuk mengurangi atau menghilangkan problem-problem yang ada pada kulit serta memperbaiki secara menyeluruh. Ketika menjumpai ada client yang terkena penyakit kulit, Anda bisa mengganti dengan kata lain sesuai dengan kondisi yang Anda hadapi.Sugesti ini juga menjadikan Anda awet Muda. Untuk memudahkan proses ini Anda boleh menutup mata Anda. Meskipun dengan membuka mata program ini juga bisa berjalan, sebaiknya Anda memilih menutup mata untuk lebih memudahkan fokus Anda. Anda boleh mengikuti semua sugesti yang saya berikan ke pikiran Anda lewat kelima indra Anda. Tentu saja pikiran Anda akan hanya menerima sugesti postitif yang sesuai dengan kebaikan diri Anda. Anda juga dibebaskan memilih sugesti yang betul betul berguna untuk kesehatan , dan kebahagiaan dan keberlimpahan Anda. Anda boleh menggunakan imajinasi atau gambaran mental atau pendengaran atau perasaan atau sepenuhnya memakai kreativitas Anda karena semakin Anda memberdayakan keseluruhan dari modalitas Anda, semakin efektif program ini bekerja pada diri Anda.

24

Kini, Anda boleh diam sejenak menyadari setiap tarikan nafas Anda, mulai dari mengambil nafas yang panjang atau halus atau ringan dari hidung. Sementara Anda mulai lebih menyadari masuk dan keluarnya nafas Anda perlahan-lahan , bisa Anda buang lewat mulut atau hidung keduanya menjadikan Anda lebih nyaman dan rileks. Ketika Anda sudah menyadari keluar masuknya nafas Anda kini, Anda boleh memfokuskan pikiran dan diri Anda hanya pada suara saya, dan musik yang mengiringinya. Karena ketika Anda bisa memfokuskan diri pada suara saya dan musik yang mengiringinya. Anda akan bisa mengistirahatkan pikiran dan diri Anda sekaligus Anda mulai masuk ke pikiran rilaksasi yang mulai menyelimuti diri Anda . Rilaksasi ini boleh Anda rasakan secara perlahan lahan atau sekaligus, semuanya baik bagi Anda. Supaya lebih mantap Anda boleh melakukan sekali lagi Oke sekarang Anda boleh menyadari setiap tarikan nafas Anda, mulai dari mengambil nafas yang panjang atau halus atau ringan dari hidung. Anda mulai menyadari keluarnya nafas Anda perlahan-lahan , bisa Anda buang lewat mulut atau hidung keduanya menjadikan Anda lebih nyaman dan rileks. Saya yakin kini Anda sudah semakin menyadari keluar masuknya nafas Anda. Dengan sendirinya Anda sudah lebih memfokuskan pikiran dan diri Anda hanya pada suara saya, dan musik yang mengiringinya. Karena ketika Anda bisa memfokuskan diri pada suara saya dan musik yang mengiringinya, Anda bisa mengistiratkan pikiran dan diri Anda sekaligus, Anda mulai masuk ke pikiran rilaksasi yang mulai menyelimuti diri Anda . Rilaksasi ini boleh Anda rasakan atau bayangkan secara perlahan lahan atau sekaligus semuanya baik bagi Anda. Dan untuk meningkatkan rilaksasi Anda , Anda boleh meningkatkan kreativitas Anda dengan membayangkan bahwa udara yang Anda hirup memiliki warna. Warnanya boleh merah boleh kuning boleh emas atau warna apasaja yang menjadi kesukaan Anda. Silahkan sekali lagi menyadari keluar masuknya nafas Anda baik dari hidup atau mulut. Anda boleh membayangkan bahwa udara yang Anda hirup kini sudah memiliki warna, yaitu warna yang Anda pilih. Selagi Anda membayangkan udaranya sudah berwarna, anda juga boleh merasakannya udara itu masuk ke saluran nafas Anda dan mulai memenuhi pikiran dan tubuh Anda, sekaligus Anda juga boleh mendengar secara perlahan suara nafas Anda, karena dengan melihat , mendengar dan merasakan nafas dan udara yang keluar masuk di aluran nafas Anda , Anda akan semakin rileks dan sekaligus membiarkan pikiran dan tubuh Anda untuk beristirahat sejenak.

25

Karena dengan Anda sudah semakin menyadari keluar masuknya nafas Anda. Dengan sendirinya Anda sudah lebih memfokuskan pikiran dan diri Anda pada diri internal Anda Anda akan merasakan dan melihat bahwa keluar masuknya nafas Anda sekaligus menyapu semua stress dan keteganggan yang mungkin Anda miliki. Kini Anda boleh menggunakan kreativitas Anda yakni kecerdasan sistem pernafasan Anda bisa membuang semua stress dan keteganggan Anda sekaligus membawa Anda kepada keadaaan rilaksasi yang semakin membuat Anda nyaman. Karena ketika Anda mulai menyadari kembali bahwa keadaan rilaksasi akan membuat Anda nyaman, sekalian keadaan nyaman dan rileks ini menjadikan Anda bebas dari ketegangan dipikiran maupun di tubuh Anda. Sesaat lagi saya akan menghitung dari 1 sampai 5 Di hitungan ke 5 Anda boleh secara total masuk ke alam relaksasi Anda yang sangat dalam,menjadi 10 kali lipat dari yang pernah Anda rasakan sebelumnya. 1. Silahkan mengambil nafas perlahan, halus dan panjang dari hidung, biarkan warnanya atau suaranya atau kehangatannya mengalir ke kedua tungkai Anda. Otomatis dengan membiarkan mengalir ke kedua tungkai Anda tungkai Anda menjadi sangat rileks dan berat. Karena dengan aliran nafas yang menjalar ke tungkai Anda tungkai Anda kian malas untuk bergerak. Semakin Anda menggerakkan tungkai Anda semakin tungkai Anda diam terpaku pada sandaran yang Anda gunakan. Dan dengan menyadari bahwa relaksasi Anda dikaki semakin dalam, sekaligus aliran nafas itu mengambil semua ketegangan di kaki Anda dan Anda juga boleh membuang seluruh stress dan ketegangan di seluruh rungkai Anda. Saat Anda merasakan relaksasi menyelimuti telapak kaki Anda, seluruh persendian Anda juga menjadi kendor dan rileks. Anda juga boleh merelakan seluruh bagian dari kaki Anda, mulai otot di telapak kaki di punggung kaki juga relaks dan kendor tentu saja otot di betis di lutut dan terus di paha Anda semuanya menjadi sangat kendor dan rileks. Saat Anda merasakan bahwa seluruh bagian kaki Anda semakin rileks , pikiran Anda juga terbawa menjadi semakin beristirahan dan tenang.dan silahkan menikmati kaki dan pikiran Anda semakin lelap masuk ke alam relaksasi Anda. Selamat memasuki alam relaksasi Anda semakin lelap dan semakin dalam. Jauh lebh lelap dari sebelumnya jauh lebih relaks dari sebelumnya. 2. Silahkan mengambil nafas perlahan, halus dan panjang dari hidung, biarkan warnya atau suaranya atau kehangatannya mengalir dari ke kedua tungkai Anda. Naik perlahan lahan ke pantat dan punggung Anda. Otomatis dengan membiarkan gelombang rilaksasi ini mengalir ke atas naik ke pantat dan punggung Anda. Pantat dan punggung Anda kini menjadi sangat rileks dan berat. Imaginasikan aliran gelombang relaksasi ini menjalar kuat seiring dengan aliran nafas yang menjalar dari tungkai Anda ke pantat dan punggung. Sehingga pantat dan punggung Anda kian malas untuk bergerak. Semakin Anda menggerakkan Pantat dan punggung Anda semakin Anda diam terpaku pada sandaran yang Anda gunakan.

26

Dan dengan menyadari bahwa relaksasi Anda di pantat dan kaki semakin dalam. Dengan sendirinya ketika aliran nafas itu mulai menghantar rilaksasi di pantat dan punggung otomatis rilaksasi itu mengambil semua ketegangan dan stress di pantat dan punggung Anda. Anda juga boleh menggunakan segala kreativitas Anda untuk membuang seluruh stress dan ketegangan di seluruh pantat dan punggung Anda. Dan saat Anda merasakan relaksasi menyelimuti Pantat dan punggung Anda, seluruh persendian di antara pantat dan tungkai menjadi kendor dan rileks. Anda juga boleh merelakan seluruh sambungan tulang belakang Anda mulai dari tulang kemaluan tulang ekor dan tulang belakang Anda menjadi lebih elastis kendor dan nyaman Kini apapun yang Anda pikirkan tentang punggung Anda malah menghantarkan seluruh pantat dan punggung Anda menjadi sangat kendor dan rileks. Kembali saat Anda merasakan bahwa seluruh bagian pantat dan punggung Anda Anda semakin rileks , pikiran Anda juga terbawa menjadi semakin beristirahat lebih nyaman serta tenang. Kini Anda saya persilahkan menikmati betapa pantat dan punggung Anda semakin lelap masuk ke alam relaksasi Anda. Selamat memasuki alam relaksasi Anda semakin lelap dan semakin dalam. Istiratkan pikiran dan diri Anda seiring kerilaksan yang menyebar dari tungkai pantat dan punggung Anda.sekali lagi rasakan relaksasi Anda masuk jauh lebih lelap dari sebelumnya jauh lebih relaks dari sebelumnya 3. Silahkan mengambil nafas perlahan, halus dan panjang dari hidung. Kini Anda sudah menyadari bahwa tungkai Anda, pantat dan paha Anda sudah tenggelam masuk ke alam relaksasi. Selanjutnya biarkan gelombang relaksasi lewat udara yang keluar masuk pernafasan Anda menjalar ke bagian tubuh lain. Sadari gelombang relaksasi itu seolah olah hidup. Biarkan warnanya atau suaranya atau kehangatannya mengalir dari pantat dan paha Anda menuju ke perut seisinya dan rongga dada seisinya. Sekali lagi biarkan rilaksasi yang telah menyelubungi tugkai paha dan punggung Anda menjalar ke perut dan dada Anda. Otomatis dengan membiarkan gelombang rilaksasi ini mengalir ke perut dan dada Anda .Perut dan dada Anda kini menjadi sangat rileks dan berat. Imaginasikan aliran gelombang relaksasi ini menjalar kuat seiring dengan aliran nafas yang menjalar dari tungkai naik ke perut. Secara bersamaan pula jalaran relaksasi dari pantat naik ke perut bersamaan selimut relaksasi dari punggung Anda menyebar ke dada Anda. Dengan demikian Perut dan dada Anda kian malas untuk bergerak. Semakin Anda menggerakkan perut dan dada Anda, semakin pula Anda diam terpaku pada sandaran yang Anda gunakan, karena perut dan dada Anda kini semakin rilaks dan malas. Dan dengan menyadari bahwa relaksasi Anda di perut dan dada semakin dalam. Kini aliran nafas itu mulai menghantar rilaksasi di perut dan dada Anda otomatis rilaksasi itu mengambil semua ketegangan dan stress di perut dan dada Anda. Bahkan aliran relaksasi di seluruh tubuh ini sekaligus juga naik merelakkan otot otot di leher Anda. Kini tidak hanya tungkai, paha , punggung, perut dan dada Anda yang lemas dan rileks , bahkan leher Anda juga sudah mulai lunglai dan rilak.

27

Dengan menydari bahwa tubuh Anda sudah sangat rileks, maka Anda juga boleh menggunakan segala kreativitas Anda untuk membuang seluruh stress dan ketegangan di seluruh otot otot perut , otot otot dada da leher Anda, sekaligus menjadikan seluruh tubuh, jiwa dan pikiran Anda semakin tenggelam dalam istirahat yang nyaman, dan silakan memasuki alam relaksasi jauh lebih dalam jauh lebih lelap dari sebelumnya. Dan saat Anda merasakan relaksasi menyelimuti seluruh tubuh Anda, seluruh persendian di iga Anda dan ruas tulang leher Anda menjadi lebih kendor dan rileks. Anda juga boleh merelakan seluruh sambungan tulang tulang dada Anda menjadi lebih elastis kendor dan nyaman Kini apapun yang Anda pikirkan tentang tubuh Anda mulai dari tungkai sampai ke leher malah menjadikan Anda menjadi sangat kendor dan rileks. Kembali saat Anda merasakan bahwa seluruh bagian tubuh Anda semakin rileks , pikiran Anda juga terbawa menjadi semakin beristirahat lebih nyaman serta tenang. Kini Anda saya persilahkan menikmati betapa seluruh tubuh Anda semakin lelap masuk ke alam relaksasi Anda. Selamat memasuki alam relaksasi Anda semakin lelap dan semakin dalam. Istiratkan pikiran dan diri Anda seiring kerilaksan yang menyebar dari tungkai, paha, pantat , punggung,perut, dada dan leher Anda. Sekali lagi anda merasakan relaksasi Anda masuk jauh lebih lelap dari sebelumnya jauh lebih relaks dari sebelumnya 4. Kini kembali ketika Anda semakin tenggelam dalam alam relaksasi Anda Anda boleh mengirikan seluruh sensasi relaksasi Anda menuju kekedua tangan anda. Dengan sendirinya kedua tangan Anda menjadi semakin malas untuk bergerak. Karena tangan Anda semakin diselimuti getaran relaksasi yang menjalar dari seluruh tubuh Anda. Semakin Anda berusaha menggerakkan tangan Anda semakin malas tangan Anda untuk bergerak, karena seiring relaksasi yang menyelimuti tangan Anda, seluruh stress dan ketegangan di tangan Anda lenyap keluar seiring dengan keluarnya nafas Anda. Anda juga bisa merasakan betapa seluruh persendian di tangan Anda disaput gelombang relakasasi, sehingga perdendian di kedua tangan anda semakin kendor dan nyaman. Sekaligus ketika Anda memikirkan relaksasi di tangan Anda pikiran Anda semakin beristirahat dengan nyaman, tenang dan damai. Silahkan masuk ke alam relaksasi Anda semakin lelap semakin dalam semakin damai. 5. Sekali lagi silahkan mengambil nafas perlahan, halus dan panjang dari hidung. Kini Anda sementara Anda menyadari bahwa seluruh tubuh Anda sudah tenggelam masuk ke alam relaksasi. Dan biarkan gelombang relaksasi lewat udara yang keluar masuk pernafasan Anda menjalar ke seluruh kepala Anda. Sadari gelombang relaksasi itu seolah olah hidup. Biarkan warnanya atau suaranya atau kehangatannya mengalir dari tubuh Anda ke leher dan memenuhi seluruh kepala Anda. Biarkan rilaksasi yang telah menyelubungi seluruh kepala Anda menjalar ke seluruh wajah Anda. Otomatis dengan membiarkan gelombang rilaksasi ini mengalir ke dahi Anda imaginasikan dan rasakan dahi Anda menjadi kendor dan rileks, semntara kerilakan itu juga menjalar ke alis Anda dan ke seluruh bola mata. Sehingga otot otot di sekitar bola mata Anda menjadi sedemikian rileks dan santai. Sementara kelopak mata Anda semkin kendor dan lelap bersatu dengan pipi Anda yang juga sangat rileks disaput sentuhan relaksasi . kini semakin Anda menyadari bahwa rahang Anda semakin kendor , pipi mulut Anda semakin lepas tergantung rileks. Anda silahkan 28

menyadari bahwa seluruh wajah Anda tersaput sentuhan relaksasi yang menyelimuti seluruh tubuh Anda. Dan kini Anda semakin menyadari bahwa Anda sepenungnya tengelam ke alam relaksasi Anda dan nafas Anda semakin teratur dan dalam, karena seluruh tubuh Anda dari ujung kepala sampai ujung kaki sudah tenggelam di alam relaksasi Anda. Kini Anda sudah masuk ke alam relaksasi Anda dan jadikanlah relaksasi ini modal Anda untuk semakin tenang dan bahagia.sekali lagi silahkan Anda menenggelamkan diri Anda, pikiran Anda dan perasaan Anda dalam kelelapan relaksasi yang dalam. Sekali lagi sadari bahwa pikiran Anda beristirahan dan Anda sepenuhnya menenggelamkan diri Anda dalam kelelapan relaksasi yang sangat dalam. Perlahan-lahan saya membantu Anda untuk lebih memperdalam level relaksasi Anda Saya akan menghitung dari 1 sampai 3 dan imaginasikan setiap hitungan akan menenggelamkan Anda masuk ke alam rekasasi Anda menjadi jauh lebih dalam dan jauh lebih lelap dari sebelumnya. Di tiap hitungan, Anda akan masuki alam relaksasi anda dua kali lihat dari sebelumnya. 1. Perhatikan hitungan saya sementara Anda menyadari bahwa tarikan nafas Anda semakin membawa Anda masuk semakin dalam ke alam relaksasi Anda. Sekali lagi silhakan masuki alam relaksasi Anda dua kali lipat lebih dalam dari sebelumnya, sementara Anda mengistirahatkan pikiran dan diri anda seolah olah Anda menghitung dalam hati dari 10, 9, 8 , 7 , 6, 5, 4,3,2 dan 1 kini Anda semakin turun ke alam relaksasi Anda menuju titik imajiner yaitu titik A dan di titik A ini Anda merasakan kedalaman relaksasi yang sangat dalam jauh lebih dalam dari pengalaman relaksasi yang pernah Anda alami sebelumnya.Dan silahkan menikmati ketenganan dan kedamaian di titik A, jauh tenggelam dalam lautan pikiran Anda. 2. Setelah Anda di titik A hitungan saya tadi semakin menghantar Anda untuk masuk ke Alam relaksasi lebih dalam lagi, karena dengan kreativitas dan imaginasi Anda, Anda akan turun dari titik A ke titik B. Caranya Anda menghitung mundur dari 10 ke 1 sekarang silahkan menghitung mundur , sementara Anda menghitung mundur pikiran dan seluruh fisik maupun emosi Anda semakin tenggelam dalam alam relaksasi Anda yang sangat dalam sekali. Setiap hitungan mundur yang Anda pikirkan semakin menenggelamkan Anda dalam alam relaksasi Anda dan seiring Anda turun dan sampai di titik B. Anda semakin tenggelam dalam alam relaksasi yang sangat dalam yang sebelumya belum pernah Anda rasakan. Kini nikmati bahwa kini Anda di titik B yang sangat dalam relaksasinya. Dan betapapun Anda sadar sepenuhnya bahwa kini seluruh tubuh dan pikiran Anda beristirahat dalam ketengan dan kebahagiaan terdalam dari diri Anda. 3. Setelah Anda di titik B hitungan saya tadi semakin menghantar Anda untuk masuk ke Alam relaksasi lebih dalam lagi, karena dengan kreativitas dan imaginasi Anda, Anda akan turun dari titik B ke titik C.Inilah titik terdalam dmana tubuh dan pikiran Anda beristirahat dalam kedalaman terdalam dari relaksasi Anda . Sama dengan yang baru saja Anda lakukan,ketika turun dari titik A ke B, kini lakukan kembali proses perhitungan mundur dari 10 ke 1.turun dari 29

titik B ke titik terdalam yaitu titik C. Sekarang silahkan menghitung mundur , sementara Anda menghitung mundur pikiran dan seluruh fisik maupun emosi Anda semakin tenggelam dalam alam relaksasi Anda yang sangat dalam sekali bahkan terdalam yang selama ini pernah Anda lakukan.. Setiap hitungan mundur yang Anda pikirkan semakin menenggelamkan Anda dalam alam relaksasi Anda dan seiring Anda turun dan sampai di titik C. Anda semakin tenggelam dalam alam relaksasi yang sangat dalam yang sebelumya belum pernah Anda rasakan. Kini nikmati bahwa kini Anda di titik C yang sangat dalam relaksasinya, bahkan inilah titik relaksasi terdalam yang mungkin barui pertama kali anda masuki. Dan betapapun Anda sadar sepenuhnya bahwa kini seluruh tubuh dan pikiran Anda beristirahat dalam ketengan dan kebahagiaan terdalam dari diri Anda.Kini Anda memasuki titik C titik terdalam dari relaksasi sehingga sugesti Anda Anda terima di titik ini selain cepat akan diwujudkan oleh pikiran Anda, juga dengan menenggelamkan diri di titik terdalam dari relaksasi ini Anda semakin sehat, semakin bahagia dan semakin berlimpah, karenanya Anda boleh mensyukuri anugerah yang selama ini Anda terima. Sementara diri Anda tengelam dalam relaksasi yang dalam dan ada proses healing alami dalam seluruh mekanisme unconscious Anda, Anda hanya menerima sugesti yang bermanfaat bagi pikiran dan diri anda, pikiran Anda hanya berfokus pada sugesti yang hanya baik bagi kebaikan tertinggi Anda. Karena filter kesadaran supra Anda hanya mengijinkan menerima dan menerapakan semua sugesti yang dapat membantu anda memperolah kebaikan dengan cara yang sesuai dan ideal bagi pikiran dan diri anda serta kebahagian Anda. Dan Anda juga boleh memproteksi diri bahwa sugesti ini hanya berlaku dalam jangka waktu yang sesuai bagi pikiran dan kebaikan diri anda, sehingga setiap sugesti ini akan membuat hidup Anda menjadi lebih bermakna bagi pikiran, perasaan dan diri anda. Sementara Anda merasakan relaksasi dan ketenangan ini bahkan kebahagian alami yang memancar akibat relaksasi yang dalam, Anda juga boleh membiarkan relaksasi dan ketenangan ini menjadi bagian dari pikiran dan diri anda, dan menjadi bagian melekat dari hidup anda. Sehingga segala aktivitas dan proses berpikir Anda akan senantiasa dipenuhi oleh relaksasi dan ketenangan. Dan Anda boleh selalu masuk dalam relaksasi yang dalam ini kapanpun Anda mau. Dan kapanpun Anda memikirakan dan kembali menyadari keluar masuknya nafas Anda, dan mengijikin diri Anda masuk ke titik A , B dan C, Anda akan dapat dengan mudah mengakses kembali relaksasi yang dalam dan menyenangkan ini. Kapanpun saya minta untuk rileks dan Anda mengijikan diri Anda untuk rileks maka Anda dengan mudah masuk dalam keadaan relaksasi terdalam yang Anda pernah masuki.Dan nikmati ke-relaksssssssss dan kelelapan Anda sekarang. Anda bisa merasakan dan membayangkan bagaimana punya kesehatan alami kulit yang luar biasa. Sebagaimana dikatakan Dr Deepaak Copra bahwa pikiran bisa mempengaruhi kesehatan badan di level sel. Karenanya seiring dengan tarikan danfas dan relaksasi yang Anda dapatkan, Perlahan lahan menjadikan keyakinan Anda semakin kuat bahwa Anda mempunyai kulit yang sehat ,bersih dan berkilau.Biarkan keyakinan ini menghantar kecerdasan pikiran bawah sadar 30

Anda menjadikan Anda kelihatan lebih menarik, karena sel sel di kulit Anda tumbuh seiring dengan metabolisme kulit yang sehat dan alami serta cemerlang. Karenanya Anda semakin menyadari bahwa dari waktu ke waktu mulai sekarang kulit Anda mulai menjadi bersih dan lebih sehat. Sekarang ijinkanlah kulit Anda dengan segala kecerdasanya mengubah dirinya menjadi lebih halus, menjadi lebih sehat, menjadi lebih muda, menjadi lebih bercayaha, menjadi lebih putih cemerlang. Semuanya dengan ijin dari seluruh kecerdasan tertinggi dari Anda sesuai dengan kebakan dan kesehatan ideal bagi Anda. Seiring dengan tarikan dan kelarnya nafas Anda, Demikianlah biarlah terjadi, peredaran dalam darah Anda menyuplai darah dan nutrisi yang dibutuhkan kulit mengalir lebih ideal dari sebelumnya sesuai dengan kebaikan dan kesehatan kuit Anda. Karenanya seiring dengan kecerdasan supra yang mengatur aliran darah Anda dan suply nutri ke kulit Anda menjadikan permukaan kulit Anda terasa lentur, elastis, normal dan sehat. Dengan sendirinya segala hal yang kurang menyehatkan kulit perlahan lahan namun pasti menghilang. Kalau toh mungkina ada iritasi atau beberapa gangguan lain di kulit atau beberapa hal yang kurang normal, menghilang dari kulit Anda. Karenanya seiring dengan relaksasi yang dalam yang Anda alami sekarang menjadikan Kulit Anda secara alami terawat dengan sempurna. Keseimbangan hormonal dan metabolisme serta kekebalan tubuh Anda bekerja optimal untuk keindahan dan kehalusan dan kesehatan kulit Anda secara integral bekerja optimal. Karenanya Anda semakin menyadari Kulit Anda punya kelembaban optimum untuk menjaga kesehatan dan kebersihan kulit Anda. Dan seiring dengan keindahan kulit yang Anda terima Anda mengucapkan syukur terhadap Tuhan semesata alam yang menganugerahkan kesehatan kulit dan hal baik dalam diri Anda. Hari demi hari Anda semakin kagun dan bangga terhadap keindahan dan kesehatan kulit Anda, dan semakin Anda tenggelam dalam kekaguman dan syukru, maka mulai saat ini tubuh Anda dengan optimal memproses pembuangan racum atau problem di kulit Anda dengan sangat efisien. Biarkan kecerdasan tubuh Anda menghentikan dan melenyapkan sesuatu yang kurang beres di kulit Anda dengan cara yang baik bagi kesehatan Anda. Kini seiring dengan tarikan nafas Anda Anda tenggelam dalam relaksasi ini. Sesaat lagi saya akan hitung satu sampai 3 dan pada hitungan ketika Anda seolah berdiri di depan cermn. Inilah cermin kecerdasan dan penyehatan kulit Anda dan seluruh tubuh Anda. Satu dua tiga , tanpa alasan yang jelas tiba tiba Anda sudah berdiri di cermin itu. Anda melihat diri Anda, kulit Anda di cermin dengan penuh percaya diri, berseri seri dan optimistik. Sementara Anda melihat , merasakan dan memperhatikan Di kaca dan realitas pikiran dan badan Anda, kulit Anda menjadi semakin bersih dan sehat. Apapn yang Anda pikirkan dan rasakan kini kulit Anda bebas dari hal-hal yang tidak normal dan racun racun. Kini kulit an diri Anda tumbuh semakin sehat dan berseri, sehingga secara natural Anda merasa lebih menarik dan lebih senang bergaul. Dan hari demi hari sering dengan perjalanan hidup Anda Anda semakin menyadari bahwa kulit Anda menjadi lebih lebih lembut dan bersih.

31

Dan seiring dengan perkembangan hidup Anda , dalam cermin cerdas itu, Anda boleh mengimajinasikan sedang berada di depan 3 cermin. Dengan tiga cermin ini And bisa memperhatikan semua sisi dari seluruh tubuh Anda, seluruh kulit Anda. Cermin yang satu mempertontonkan tubuh Anda tubuh mana dan yang lain bagian mana adalah pilihan Anda. Lihat dan perhatikan wajah, dan dada Anda seperti yang Anda lihat di bayangan cermin, Anda sangat kagum dan heran karena kulit Anda begitu bersih dan makin bercahaya. Sementara Anda memperhatikan diri Anda melihat bayangan di cermin satunya pada punggung Anda, pantat Anda dan tubuh Anda semakin bersih dn mulus. Tanpa alasan jelas segala bekas luka, strech mark garis garis lemak yang terjerembab kulit atau warna kehitaman yang tak perlu di bagian kulit Anda menghilang dan menjadikan kulit Anda semakin mulus, putih bersih bercahaya dan kini Anda menyadari bahwa pikiran Anda menjadikan Anda tetap awet muda dengan kesehatan prima. Biarkan kesedaran tertinggi Anda menjadikan semua bagian di kulit, mulai dari ujung kepala sampai ke ujung kaki sehat dan bebas dari cacat cela karena semuanya semakin mulus berseri. Kini Anda semakin menyadari bahwa kecerdasan tubuh Anda menjadikan kulit Anda indah, bersih dan sehat. Dengan kesadaran dan keharmonisan pikiran dan tubuh menjadikan kekebalan tubuh di kulit Anda meningkat, dan dengan meminta kesadaran tertinggi Anda mengaktifkan kecerdasan somatic Anda, sistem imunologi di kulit Anda bisa bekerja optimal dengan sendirinya Anda membiarkan kecerdasan tertinggi Anda melindungi kulit Anda dari segala hal buruk, dan kini Anda menyadari bahwa iritasi dan sensitif terhadap sesuatu di kulitku mulai saat ini menghilang seketika. Pikiran bawah sadar Anda mengaktifkan kecerdasan somatic Anda yang bertanggungjawab terhadap kesehatan kulit Anda dengan caranya sendiri menemukan cara menghilangkan racun di kulit Anda, racun yang selama ini bisa menyebabkan sakit lenyap seiring dengan kesadaran Anda dan niat Anda supaya kulit dan seluruh tubuh Anda menjadi lebih sehat. Ketika Anda relaks, dan lelap masuk dalam kessadaran tertinggi Anda, dengan mudah Anda bisa dengan gampang menghilangkan stres yang mungkin Anda alami. Sehingga kulit Anda semakin lama menjadi semakin bersih, Anda juga semakin merasakan bahwa kulit Anda hari demi hari semakin mulus dan cerah dan putih dan bercahaya. Karena dengan kulit sehat, mulus, bersih dan bercahaya, Anda semakin mengakui bahwa diri Anda luar biasa. Dan Anda semakin menghargai diri Anda sendiri. Karenanya Anda bisa mengatakan dalam hati bahwa Saya menerima diriku sepenuhnya.,saya menghargai dan mencintai diriku sendiri. Dengan rasa sayang dan cinta pada diri Anda sendiri menjadikan Anda bisa menghilangkan masalah-masalah pada kulitAnda. Kini Anda punya kepercayaan diri dan keyakinan yang kuat bahwa Kulit Anda semakin lama semakin cerah seperti Saat Anda melihat bayangan diri pada sebuah danau di gunung yang bening dan cerah bersatu dengan keindahan alam, kesehatan tubuh dan kulit Anda menyatu dengan kesejukan udara pengunungan yang menyegarkan, kelembutan kulit Anda ibarat saputan embun pagi dan aliran darah anda mengalir deras seperti aliran sungai pengunungan dengan demikian kesehatan 32

alami kulit Anda adalah keseimbangan alam dalam raga Anda. Semakin Anda menyadari keharmonisan anatara pikiran , jiwa , badan dan kehidupan sepiritual Anda semakin sehatlah Anda Karenanya dengan harmoni yang Anda miliki Anda menjadi menjadi lebih tenang, Anda sangat percaya diri terhadap penampilan Anda. Anda bangga dengan kulit dan kesehatan Anda, sehingga seluruh kesadaran ini menjadikan Anda merasa lebih tenang dalam kehidupan Anda. Dengan demikian dengan mengijinkan harmoni antara pikiran dan tubuh dan antara jiwa dan spiritual Anda, Anda membebaskan diri dari semua stress dan tekanan yang mungkin selama ini menghimpit pikiran dan tubuh Anda. Karenanya kini hari demi hati Anda lebih nyaman, mengalir ke keharmonisan hidup Anda. Sehingga Anda menjadi lebih tenang dan nyaman melewati hari hari menuju perjalanan sukses dan kebahagian Anda. Sementara Anda menyadari merasa aman dan nyaman di pikiran Anda, maka tubuh Anda juga merasa lebih sehat, dan aman. Dan dengan semakin memasuki kesadaran harmoni antara pikiran dan tubuh menjadikan seluruh kuli Anda bisa membersihkan segala racun racun kulit dan kulit biarkanlah kulit Anda tumbuh mulus, putih, cerah haus dan sehat. Seiring dengan kesadaran Anda bahwa pikiran Anda mengaktifkan kecerdasan somatic di kulit Anda, semua stress dan gangguan di kulit lenyap. Karena dengan kecerdasannya yang luar biasa, Kulit Anda berevolusi menjadi jauh lebih baik dari sebelumnya. Dan kini sadari tiap permukaan kulit Anda tumbuh sehat, dan kini Anda semakin tahu bahwa keharmonisan pikiran Anda menjadikan kulit Anda semakin mulus dan semakin Anda sadari bahwa keharmonisan pikiran, jiwa, tubuh dan spiritual Anda menjadikan Anda tetap awet muda , berseri seri dan optimis serta bahagia. Dan hari demi hari seluruh sugesti ini bekerja otomatis dalam waktu yang sesuai dengan keadaan terbaik bagi Anda. Biarpun dalam kehidupan sehari hari semua hal yang ada dalam sugesti ini bekerja optimum sesuai dengan kebaikan tertinggi Anda. Sesaat lagi saya akan menghitung dari 1 sampai 5 , setiap hitungan akan menaikkan kesadaran Anda, dan ketika membuka mata Nanti Anda membuka mata dengan perlahan dan tenang dan mendapatkan kesegaran yang luar biasa. Dengan kesegaran ini Anda bisa melakukan aktifiktas dengan sangat bugar. 1 Perlahan lahan seiring dengan tarikan nafas Anda, Anda mulai menaikan kesadaran Anda. 2 Seiring dengan naiknya kesadaran Anda hembusan Nafas Anda , Anda saurkan ke seluruh tubuh dan tubuh Anda menjadi semaki segar dan lebih bugar dan Anda menjadi semakinsadar dengan keadaan sekeliling Anda. 3 Anda bisa merasakan dan melihat halhal positif dari sesi hypnosis ini dan semakin Anda menyadari nafas Anda menjadikan Anda lebih segar lebih bugar. 4. Kini Perlahan lahan tegakkan diri Anda dan Anda boleh menyadari Anda merasa sungguh-sungguh lebih baik. 5 sekarang Anda boleh membuka mata dengan keadaan segar dan bugar Yus Santos Clinical Hypnotherapist dan Instructor

33

Membesarkan Payudara dan Membentuk dada Indah melalui Kekuatan Pikiran. Kosmetika tubuh seperti bentuk payudara dan pembesaran payudara sudah menjadi popular sekarang, terutama dikalangan socialita dan wanita berduit. Memang ada juga cara cara kosmetik payudara seperti silikon maupun operasi untuk meningkatkan ukuran payudara mereka. Namun tidak disangkal masih banyak perdebatan mengenai keaslian dan kontroversi medis pengggunakan hal hal tersebut. Hal tersebut masih merupakan area baru dan kontroversial dan memang butuh biaya mahal. Bagi kalangan “the Have “ dimana biaya sudah bukan menjadi masalah, banyak memilih bedah plastik untuk urusan sekitar wilayah dada ini. Meski tidak bisa dipungkiri masih ada masalh psikologis menyertai tindakan ini, beberapa orang mengungkap ada konflik yang tak terselesaikan dalam kehidupan mereka. Namun perkembangan teknologi pikiran menjadi salah satu alternatif yang bagus sehat dan jauh dari faktor resiko. Banyak orang menghindari kontroversi bedah tersebut dengan memakai alternatif ini. Kini tidak dipungkiri lagi ternyata sekarang ini lebih banyak wanita aware menggunakan hipnoterapi sebagai alternatif memperindah dan memperbesar sesuai keindahan bentuk payudaranya secara sehat alami. Sejarah dan riset yang mendasari keilmiahan pembesaaran payudara sudah banyak dilakukan baik sejak jaman hipnosis klasik hingga modern dimana penelitiannya sudah dimuat dalam berbagai jurnal ilmiah dan ini beberapa penelitian yang sudah dilakukan. Namun begitu saya juga telah melakukan uji coba ke beberapa wanita yang menginginkan program pembentukan dan pembesaaran payudara secara hypnosis yang menggunakan metode tertentu. Dalam melakukan metode ini secara garis besar adalah : Pertama klien harus bisa menggambarkan bentuk dan pembesaran ideal yang diinginkan lalu, Saya gunakan induksi dan deepening yang menghantarkan pada state hipnosis yang sangat dalam, kemudian dengan bahasa tertentu (milton language) yang dimengerti dan direspon pikiran bawah sadar memberikan pemahaman dan reedukasi sebagaimana yang pernah dijalankan pikiran bawah sadar melalui metafora, obyek imagery dan regresi state pubertas. Dibawah ini adalah salah satu contoh metafora yang diikuti skrip hipnotherapinya. “Bayangkan sekarang bahwa Anda sedang di hamparan indah, pantai terpencil, tidak ada orang di sekitar untuk mil dan itu hari musim panas yang hangat yang indah itu. Anda berbaring di pasir putih lembut, dan Anda dapat mendengar suara air dengan lembut menjilat ke pantai, langit berwarna biru indah dan tidak ada awan yang terlihat. Sinar matahari berkilau di laut biru yang indah dalam dan semuanya begitu tenang, begitu damai, begitu tenang. Dan membayangkan bahwa ketika Anda berbaring di sana di atas pasir putih lembut, mendengarkan ombak, dan perasaan matahari pada tubuh Anda, bahwa Anda membatalkan atas 34

Anda dan membiarkan matahari untuk tubuh Anda. Dan ketika Anda berbaring di sana Anda bisa merasakan kehangatan tubuh Anda berjemur, dan bayangkan panas dari matahari pemanasan daerah payudara Anda, membuat payudara Anda hangat dan kesemutan. . . Skrip Membesarkan dan Mempercantik Payudara Tahukah ANDA bahwa pikiran manusia luar biasa, demikian juga milik anda. Dan ternyata selalu ada bagian dari pikiran Anda yang mendengarkan saya, saama halnya bagian dari pikiran yang mengatur aliran darah, mengatur metabolisme dan mengatur pertumbuhan sel sel anda. Meski demikian anda juga menyadari, pikiran sadar anda bisa mengkritisi, menganalisa berbagai hal, dalam kesempatan ini biarkan pikiran sadar anda mengijinkan diri anda untuk mendengarkan suara suara sekarang.Dengan mengijinkannya, pikiran bawah sadar anda yang merupakan bagian luar biasa dari pikiran anda bisa melakukan suatu cara bagaimana membuat perubahan dalam tubuh fisik Anda. Inilah salah satu bagian dari pikiran Anda yang luar biasa cerdas tahu bagaimana secara otomatis tahu bagaimana menyembuhkan di kulit anda. atau,tahu bagaimana cara melakukan pertumbuhan sel-sel dan jaringan dalam tubuh anda sesuai dengan kebaikan anda. Semua orang sukses tahu bagaimana memberdayakan pikiran yang luar biasa ini, dan andapun juga mengijinkan pikiran ini berjalan otomatis untuk penampilan dada dan postur tubuh yang indah.Kini and boleh menyadari pikiran bawah sadar anda tahu bagaimana untuk menghentikan penyembuhan luka di kulit anda sehingga tubuh Anda sudah menjadi baik dan sembuh. Inilah bagian dari diri Anda pikiran bawah sadar yang sangat kuat dan luar biasa bijaksana. Secara otomatis, Ia tahu dan bisa membuat Anda mendapatkan berat badan dan menurunkan berat badan, bagaimana menjadi hangat atau dingin, untuk mempercepat atau memperlambat metabolisme Anda.

Biarkan diri anda larut sepenuhnya dan tenggelam dalam relaksasi yang dalam dan mendapatkan suatu tempat kebijaksanaan yang tak lain adalah pikiran bawah sadar Anda … itu adalah tempat khusus yang mendengar suara saya sekarang. Dan suara saya direspon positif menjadi realita dan kenyataan di pikiran dan tubuh fisik anda.

35

Saya tidak tahu seberapa dalam anda sudah masuk dalam pikiran bawah sadar anda sekarang. Anda mulai bisa menyadari ini adalah bagian dari pikiran Anda yang tahu bagaimana mengatur aliran darah, pertumbuhan sel,pertumbuhan jaringan , pertumbuhan otot dan segala sesuatu yang terjadi dalam tubuh fisik Anda, aktif bersaama suara saya. Suara saya aktif masuk dalam berbagai ruang di tubuh anda, sebagaimana anda mendengar suara orang tua anda, suara saudara anda suara teman teman anda dan suara saya selalu bersama anda.

Sesaat lagi Saya mengagumi sesuatu yang Anda lakukan dalam batin anda, karena anda bisa melakukan perjalanan internal dalam diri anda, sementara anda tenggelam dalam relaksasi yang dalam ini, sialahkan anda masuk dan menyelam ke dalam tubuh Anda. Tentu saja menjadikan anda semakin rileks dan damai. Saya yakin selama dalam perjalanan pikiran ini , Anda bisa menggunakan mata pikiran Anda untuk melihat dan merasakan perjalanan ini.Saya tidak bisa menduga apakah Anda akan menemukan satu hal yang menajubkan atau malah beberapa hal-hal yang menakjubkan. Dan selama anda melakukan pembelajaran beberapa cara baru untuk membantu diri Anda sendiri untuk membuat perubahan yang Anda inginkan, tentu saja pantas bagi anda , karena serta merta hal ini menarik dan membahagiakan bagi diri anda.

Sekarang, Anda boleh menggunakan imajinasi Anda dan membayangkan atau merasakan bagaimana nikmatnya jika Anda bisa masuk ke dalam tubuh Anda sekarang dan melihat di balik mata batin Anda. Saya tidak tahu seberapa kagum Anda ketika bisa memperhatikan warna, tekstur, cara rasanya berada di dalam tubuh Anda. Perhatikan dan rasakan bagian leher Anda dan semua sekitar tulang belakang Anda dan melihat bagaimana menarik tampilannya. Anda boleh masuk kembali saat anda remaja, saat anda mengalami masa pubertas. Seiring dengan keluar masuknya nafas anda rasakan anda semakin tenggelam dalam relaksasi yang nyaman dan damai. Biarkan diri anda merasakan kembali bagaimana bagian bagian kewanitaan anda sama halnya saat pubertas tumbuh. Demikian juga postur anda tumbuh dan penonjolan payudara anda yang perlahan lahan juga tumbuh. Dengarkan suara pertumbuhan dan gerak pertumbuhan, sebagaimana sensasi yang dulu anda rasakan kini anda rasakan lagi. Imaginasikan bagaimana bagian payudara anda merona, ada sensasi lembut, geli dan ada dorongan menggeliat dari otot ototnya. Biarkan anda semakin tenggellam dalam relaksasi ini karenanya membuat pikiran bawah sadar anda kembali menumbuhkan payudara anda sehat tumbuh ideal lebih besar, sama halnya saat pikiran bawah sadar anda dulu menumbuhkan sel sel dan hormonal yang menunjang pertumbuhan 36

payudara anda saat pubertas. Saat lalu saat ini pertumbuhan itu ada sampai dengan bentuk ideal yang anda lakukan. Dalam setahun ini biarkan pertumbuhan ini mencapai kondisi ideal bentuk fisik indah seperti yang anda inginkan. Banyak orang heran dengan penampilan baru tubuhnya, demikian juga anda bisa kagum terhadap proporsi tubuh anda sekarang.karena memang anda mengijinkan pikiran bwah sadar anda menumbuhkan payudara anda, kini sambil menyelami perjalanan internal ini, anda memahami dan menyelami ke dalam satu tulang belakang (vertebra) anda. Perhatikan semua saraf, pembuluh darah, jaringan …terebut tertata rapi menjalankan fungsi ideal penyehatan diri anda dan pertumbuhan postur tubuh yang ideall sehat sesuai dengan kebaikan tertinggi anda. . Anda juga boleh melanjutkan memasuki dan menyelami ke daerah sekitar payudara anda dan benar-benar membiarkan diri untuk melihat dan merasakan pengalaman berada di dalam payudara Anda. Saya penasaran apakah anda sudah bisa merasakan atau Anda bahkan mungkin mendengar suara aliran darah, gerakan dan aktivitas listrik di tubuh anda atau Anda mungkin mengalami berbagai hal ini dalam berbagai sensasi tertentu yang anda rasakan, Sudahkah Anda menyadari dan menemukan betapa menarik tubuh Anda sebenarnya. Sekarang, ini bagian dari pikiran Anda yang mendengar suara saya sekarang, akan melakukan sangat menarik hal untuk Anda. Sekali lagi seiring dengan relaksasi yang semakin dalam. Biarkan diri anda semakin merasakan sensasi tertentu saat aliran darah akan mulai meningkat pada jaringan payudara, dan Anda akan mulai merasakan efek luar biasa yang tentu membantu pertumbuhan sehat payudara anda. Biarkan setiap hari saampai dengan bentuk yang sudah ideal pada dada anda. Saya tidak tahu sensasi apa ang anda rasakan. Mungkin anda merasa sebagai kehangatan perlahan menyebar ke seluruh dada seluruh (Jeda) atau Anda mungkin merasa sebagai hanya kesemutan di tempat-tempat tertentu … (jeda) atau anda tentu bisa memperhatikan perubahan warna dalam jaringan lemak dan kulit di sekitarnya daerah ini dan biarkan warnanya menjadi lebih cerah dan kemerah muda cerah dan menjadikan anda semakin kagum dengan keindahannya. Bahkan saya tidak perlu tahu seberapa signifikan perubahan yang sudah anda lihat dan rasakan. Namun yang saya tahu pasti anda menjadi lebih kagum dan percaya diri terhadap bentuk dada anda yang hari demi hari menjadi semakin berkembang ideal. Saya tahu anda semakin percaya diri dengan penampilan anda. Ketakjuban anda juga menjadikan perilaku dan pola pikir anda berubah. Kini anda menyyadari pikiran bawah sadar anda sellalu bersinergi dengan pikiran sadar anda. Anda tak perlu takjub lagi melihat betapa cepatnya pikiran Anda dapat membuat hal ini terjadi sekarang. Betapa mudahnya payudara dan dada anda berkembang sehat dan seolah anda meniptakan bentuk baru dan sekarang menjadi realita. Sehingga hari demi hari pertumbuhan sesuai dengan bentuk ideal yang anda inginkan menjadi hal biasa dalam real kehiduapan sehari hari anda. Sekarang, perhatikan bagaimana meningkatnya aliran darah ini sangat mempengaruhi pertumbuhan sel dalam jaringan payudara Anda. Dan sadari seberapa cepat sel tumbuh, 37

meningkat dalam jumlah, menjadi kuat membentuk dada anda menjadi indah. Ijinkan sesuatu yang Anda mungkin menghambat pertumbuhan atau sumbatan aliran daraht menjadi lebih lancar dan tentu anda mengijinkan pikiran bawah sadar anda mengatasi semuanya. Anda kini semakin tenggelam dalam relaksasi anda manakala anda menyadari di bagian dada anda seperti masa pubertas anda dulu. Dan pertumbuhan ini sudah terjadi pada diri Anda. Kini Anda boleh meneriakkan keras keras selama 15 kali yaudaraku tumbuh membesar sehat seperti bentuk ideal yang saya inginkan ulangi teriak keras dalam hati. Dan sambil merasa sensasi tertentu lembut dan damai, biarkan anda merasakan perasaan lebih berat di payudara Anda, yang tumbuh tegak bagai bukit yang asri, rasakan dan perhatikan seolah-olah dan benar benar payudara anda sebenarnya tumbuh sekarang. Selama beberapa menit berikutnya, saya ingin anda membiarkan pikiran bawah sadar anda untuk terus melakukan segala sesuatu yang perlu dilakukan untuk membantu jaringan payudara Anda menjadi lebih besar, lebih penuh dan lebih kencang. Dan proses ini berjalan sebagaimana mestinya tumbuh sehat dan ideal, sehingga hari demi hari seiring daya tarik anda tumbuh kepercayaan diri anda seharmonis pertumbuhan payudara anda menuju bentuk ideal sehat sesuai dengan keinginan anda. Saya akan menghitung dari 1 sampai 5. Rasakan perubahan yang terjadi pada saat anda Membuka mata anda nanti, rasakan ketenangan dan relaksasi ini, Ketenangan dari relaksasi ini menjadi bagian dari hidup anda, sehingga hari demi hari diri anda berubah mempunyai kebiasaan baru yang efektif dan efisien mengerjakan tugas sesuai prioritas anda. Satu perlahan lahan tarik nafas dalam hembuskan ke seluruh tubuh dan jadikan seluruh tubuh dan diri anda segar bugar, dua tarik nafas perlahan dan menjadi lebih segar dari sebelumnya tiga biarkan segala sugesti perubahan ini menjadi realita dalam pikiran dan diri anda, empat persiapkan diri anda untuk bangun dalam keadaan segar, lima buka mata anda bangun dalam keadaan segar.

Yus Santos www.hipnotisku.com

38

Hypnosis for birthing- Hypnobirthing Melahirkan dengan Nyaman dan Bahagia Apa itu hypnobirthing ? Adalah suatu metode relaksasi dikhususkan untuk ibu hamil, sehingga bisa mendapatkan relaksasi yang mendalam, baik secara fisik, nafas dan pikiran. Dengan relaksasi yang mendalam ini seorang ibu bisa mengaktifkan pikiran bawah sadar sehingga bisa mendapatkan suasana rileks, emosi stabil, nyaman dan bahagia dalam persiapannya menghadapi persalinan, dengan meminimalkan rasa sakit tanpa penggunaan obat obatan. Artinya adalah hypnobirthing adalah penggunaaan hypnosis untuk proses persalinan yang alami , lancar alami dan dialakukan dalam keadaan sadar. Daal diri ibu muncul suasana rileks sehingga mengurangi rasa sakit saat melahirkan. Selain berguna untuk mengurangi rasa sakit dan memperlancar proses persalinan , hypnobirthing atau penggunaan hypnosis selama masa kehamilan bisa mencegah gangguan emosional baik saat sebelum persalinan dan setelah persalinan. Selain itu karena ibu masuk dalam proses pikiran bawah sadar, seorang ibu bisa menjalin komunikasi dan jalinan kasih sayang kepada janin di dalam rahim. Intinya manusia bisa mengkoordinasikan fungsi mind body soul (pikiran tubuh dan jiwa) secara harmonis sehingga didapatkan persaan bahagia dalam proses persalinan maupun saat masa kehamilan dan pasca melahirkan.

Sejarah singkat. Hypnobirthing berasal dari kata hypnos berarti tidur, merupakan penggalan dari kata hypnosis/hypnotism, yaitu komunikasi pikiran bawah sadar. Birthing berarti melahirkan. Meski demikian, hypnobirthing adalah suatu istilah yang dipatenkan oleh Marie F Mongan sejak tahun 1989. Namun secara modern di AS metode hypnotherapy untuk melahirkan sudah dikenal sejak tahun 1950-an dengan istilah istilah lain yang menandung pemaknaan yang sama yaitu hypnobabies, hypnobirth, hypnosis for birthing, hypnosis for babybirth , hypnosis for child . Selain itu tokoh tokoh hypnotherapy di berbagai penjuru dunia sudah biasa membantu wanita hamil – menghipnosis supaya dalam masa kehamilan bisa selalu tenang rileks dan menjauhkandari rasa sakit. Di berbagai belahan dunia telah menggunakan teknik tradisonal bahwa melahirkan adalah fungsi alami wanita dan karenanya tanpa perlu banyak mengeluh sehingga rasa sakit bisa dilalui dengan mudah. Melahirkan tanpa rasa sakit, bukan hal baru para ibu di desa desa di Afrika sudah punya 39

tradisi lama dalam melahirkan. Ini sejalan dengan Asumsi yang mendasari hypnobirthing, bahwa persalinan itu adalah keadaan fisiologis (keadaan normal sehat ) bukan patologis (keadaan sakit) yang dialami oleh wanita. Penyebab rasa sakit dan mekanismenya. Nyeri atau rasa sakit dalam persalinan disebabkan karena kontraksi kuat selama menjelang persalinan dan ini alami, meski setiap wanita mempunya ambang rasa sakit yang berbeda beda, sakit yang dialamai wanita A berbeda dari wanita B dan itu sudah alami, rasa sakit karena hal hal fisik dalam tubuh disebut fisiological pain. Namun ada penyebab rasa sakit yang kedua yaitu psychological pain, atau rasa sakit yang muncul karena emosi atau perasaan, yang disebabkan karena rasa takut dan tegang. Kenapa rasa takut dan tegang menimbulkan kenyerian, tak lain karena factor sugesti negative yang masuk ke pikiran bawah sadar. Dan salah satu hukum pikiran bawah sadar, bahwa pikiran bawah sadar tidak bisa membedakan antara kenyataan dan imaginasi. Cerita cerita baik dalam sinetron, film atau ngerumpi tetangga bahwa melahirkan sangat sakit, akan bisa mempengaruhi wanita hamil seolah bahwa melahirkan akan berhadapan dengan rasa sakit yang tak terperikan. Sugesti negative ini jika diyakini akan juga menimbulkan rasa sakit jenis kedua. Dengan hypnobirthing rasa sakit bisa diminimalkan mekainismenya baik secara fisiologis maupun psikologis, secara fisiologis saat wanita masuk relaksasi hypnosis gelombang pikirannya masuk ke gelombang alfa frekuensinya 7-14 hertz atau lebih dalam lagi ke gelombang theta frekuensinya 4-7 hertz dan dalam gelombang ini manusia menghasilkan zar endorphin alami yang berguna untuk menghilangkan rasa sakit. Selain itu dengan hypnosis sistem metabolisme tubuh menjadi jauh lebih baik dan tubuh bebas dari ketegangan. Sedangkan secara psikologis, segala seftalk negatif atau pengaruh negatif bisa dihilangkan dengan sugesti positif, sehingga segala keyakinan keliru tentang persalinan bisa diganti dengan keyakinan yang lebih positif. Sehiningga emosi lebih stabil, perasaan takut panik dan gelisah bisa dilenyapkan sehingga ada harmonisasi antara pikiran tubuh dan jiwa.

Siapapun bisa melakukan Hypnobirthing : Setiap wanita bisa melakukan hypnobirthing, prinsipnya adalah relaksasi pikiran , relaksasi nafas dan relaksasi tubuh. Relaksasi atau hypnobirthing ini bisa dilakukan oleh hypnotherapis, Dokter juga para medis kepada pasien sang ibu hamil, bisa juga dilakukan oleh suami (yang sudah mendapat pelatihan hypnobirthing kepada istrinya saat masa hamil, bisa dilakukan oleh ibu hamil (self hypnosis) hanya dengan ikut pelatihan singkat. Hanya butuh pelatihan singkat karena pada dasarnya upaya sinkronisasi antara mind body soul tidak sulit dilakukan oleh siapapun. Karena sebetulnya hypnosis adalah proses sehari hari yang disadari atau tidak disadari terjadi di sekitar kita, dan kita pun mengalami. Prinsipnya bagaimana kita bisa fokus, rileks dalam suasana tenang, dan kita sadar sepenuhnya. Ada kekeliruan bahwa masuk ke hypnosis atau bawah sadar seolah oleh kita jadi tidak sadar bengong dll, otulah kesalahfahaman yang selama ini dipegang oleh masyarakat. Yang benar bahwa keadaan hypnosis atau bawah sadar sepenuhnya kita sadar. Jadi jangan samakan hypnosis utuk melahirkan seperti hypnosis dalam pertunjunkan karena sangat berlainan banget.

40

Kenapa seorang ibu hamil darus diatih melakukan self hypnosis, karena supaya kapanpun ibu hamil menginginkan rileks, bisa dengan mudah melakukan rileksasi atau self hypnosis untuk dirinya, sehingga jika tanpa diinginkan ibu hamil mengalami kelughan fisik atau mental, bisa mengatasi dengan self hypnosis.

Manfaat Hypnobirthing Untuk Ibu : Ibu hamil bisa memanage atau mengurangi kadar rasa sakit saat melahirkan, meminimalisir stress, depresi saat masa melahirkan, karena ibu jauh lebih mudah mengontrol emosinya. Ibu mendapatkan rasa nyaman, ketenangan dan kebahagiaan karena persalainan yang lebih lancar. Mencegah kelelahan yang berlebihan saat proses persalainan, malah beberapa kasus meski habis mengejan namun wajah menjadi jauh lebih segar. Mengurangi komplikasi medis dalam melahirkan. Untuk janin : janin merasa ada kedekatan emosi dan ikatan batin lebih kuat, karena saat melakukan hypnobirthing ubu dan janin menjalin komunikasi bawah sadar, bayi yang dolahirkan relatif tidak kekurangan oksigen. Janin juga merasa damai dan mendapatkan getaran tenang serta pertumbuhan hormon melalui plasenta lebih seimbang. Untuk Suami : Merasa lebih tenang dalam mendampingi proses kelahiran, emosi kehidupan suamiistri lebih seimbang, (karena ada wanita hamil yang bawaanya lebih marah marah, lebih egois dll) bisa diseimbvangakan dengan hypnobirthing. Jika suami melakukan hypnobirthing ke istri ada jalinan lebih mesra ke istrinya dan bisa mendekatkan dengan sang janin. Keuntungan bagi Dokter dan para medis Kerja lebih ringan, karena wanita yang masuk program hypnobirthing lebih stabil emosinya, tidak banyak mengeluh. Proses persalingan jauh lebih lancar dan cepat. Meminimalkan penggunaan opbat bius, kemungkinan komplikasi persalinan lebih kecil.Proses pembukaan jalan lahir lebih singkat, meminimalkan penggunaan induksi persalinan.

Teknik hypnobirthing Teknik Ada berbagai teknik dalam hypnobirthing namun intinya masih seperti menghypnosis biasa yaitu preinduksi – induksi – deepening -terapeutic sugestion dan terminasi. Preinduksi adalah persiapan masuk ke pikiran bawah sadar dan termasuk mengetahu sebgai manfaat melakukan hypnosis. Dalam aras pre induksi ini ibu hamil juga dilatih tungkat kepekaan terhadap sugestibilitas, bisa dengan menggunakan alat atau tanpa alat. Salah satu alat yang digunakan adalah pendulum cevreul, caranya diamkan pendulum dan pandang pendulum lalu berkonsetrasi menggerakkan pendulum ke kanan ke kiri atau berputar hanya dengan memfokuskan pikiran. Cara lain tanpa alat yaitu dengan metode arm levitation yaitu mengangkat dua tangan lalu merasakan sugesti tangan kiri seolah ada sensasi balon hingga tangan kiri terangkat ke atas, tangan kanan ada sensasi membawa buku berat sehingga merasa tertarik ke bawah. Biasanya hypnotherapis akan mengajarkan kepada ibu hamil yang ikut kursus hypnobirthing. Tahap berikutnya adalah induksi yaitu tahap bagaimana meng-offkan pikian sadar dan masuk ke pikiran bawah sadar. Yang lazim gigunakan adalah progresif relaksasi yaitu relaksasi bertahap secara cepat dari ujung kepala secara bagian per bagian sampai ujung kaki. Berikutnya untuk 41

memperdalam relaksasi dilakukan deepening, bisa menggunkan metode elevator seirirng dengan turunnya elevator maka relaksasi makin dalam, cara yang lai bisa menggunakan ball of light yaitu imaginasi kekuatan bola cahaya yang selain memperdalam relaksasi juga sekaligus sugesti menghilangkan kepenatan dan rasa capai. Setalah dilakukan deepening dilakuakna hypnotherapeuticnya, bisa sugesti badan sehat dan perasaan gembira, maupun imaginsi bagaimana melahirkan dengan nyaman dan damai serta tenang. Methode sugesti bisa bermacam macam, bisa disesuaikan dengan keadaan emosi dan fisikal pasien , namun jika pasien mengalami berbagi kasus trauma dan ketakutan yang berlebihan, memang perlu seorang hypnotherapist untuk membantu. Seorang hypnotherapist akan mencari permasalahannya dengan metode hypnoanalisis. Sugesti bisa berupa mehtapora sugesti, bisa dengan empowerment sugesti maupun berbagai kalimat afirmatif. Setelah itu proses ditutup dengan terminasi sambil memberikan sugesti membuka mata dengan keadaadansgear budar. Kapan mulai Program hypnobirthing ? Biasanya kehamilan trimester pertama sudah bagus dilakukan hypnobirthing. Namun tidak juga terlambat kalau melakukan hypnobirthing setelah usia kehamilan 7 bulan bahkan sampai detik detik terakhir saat mau melahirkan. Pengalaman saya membantu ibu hamil, tidak ada efek signifikan kapan mulai dilakukan hypnobirthing. Hanya saja jika ibu tekun melakukan self hypnosis sejak usia kehamilan awal ibu bisa merasakan rilek jauh lebih baik, karena fkator sering dilatih. Selain itu pada usia 7 bulan dimana janin sudah bisa merasakan dan sudah ada proses memori, maka dalanm melakukan self hypnosis ibu sudah bisa bercakap cakap dan bercerita kepada janin di perut. Dengan melakukan self hypnosis seorang ibu atau ayah bisa melakukan bisikan batin bawah sadar kepada janindan hasilnya bagus untuk perkembangan janin dalam rahim ibu. Sejauh ini juga belum ditemukan efek samping dari hypnobirthing, karena hypnobirthing tidak menggunakan obat obatan kimia, maka tidak mempunyai efek samping. Ibu hamil di rumah juga bisa melakukan hypnobirthing sendiri, caranya gampang setelah tahu cara melakukan relaksasi pikiran bwah sadar, ari waktu yang bagus bisanya pagi atau malam hari, iringi music soft dengan irama monoton, syukur punya music dengan sistem bineural yaitu music yang tujuannya untuk menurunkan gelombang tubuh, lalu lakukan relaksasi dan visualisasikan kelahiran nyaman yang diinginkan dan berikan kalimat sugesti positif lalu akhiri dengan sugesti positif dan terminasikan diri anda buka mata dengan keadaan lebih segar dari sebelumnya. Jika Anda ingin mengikuti program hypnobirthing hubungi training hypnotherapy di kota anda.Dan dapatkan persalinan yang nyaman tenang dan membahagiakan, Yus Santos, MM CCHt CI www.hipnotisku.com

42

Berbagai Teknik Penyembuhan Pusing atau Migren Beberapa Pendekatan Hypno dan NLP Beberapa saat lalu saya mendapat kesempatan untuk menjadi salah satu nara sumber Seminar Nasional tentang Creative Teaching yang diikuti oleh 1400 guru seponorogo. Meski dalam acara itu saya didaulat untuk menyampaikan metode creative teaching dengan pendekatan NLP dan hypnosis. Namun di akhir acara sesi seminar, banyak peserta berkumpul minta tip dan workshop bagaimana menghilangkan pusing pusing dan beban berat terutama di kepala. Selain dalam seminar ini, dalam berbagai talkshow maupun wewancara untuk majalah dan Koran saya sering juga mendapatkan pertanyaan pertanyaan di bawah ini. Saya tidak tahu apakah Anda juga sering mengalami sakit kepala berkepanjangan atau bahkan migraine atau cenut cenut ? ternyata Anda tidak sendirian, dan Anda boleh mengikuti tips di bawah ini. Tulisan ini berbagi teknik teknik sederhana dari Hypno-NLP untuk mengatasi berbagai gejala symtomatis dan causative di seputaran kepala. Berbagai pertanyaan yang saya himpun kurang lebih seperti di bawah ini “Mas Yus Santos bagaimana menghilangkan kepala yang suka cenut cenut terutama kalau tanggal tua.” “Pak Yus Santos, saya sering migraine dan keringat dingin, bisakah hypno-NLP membantu mengatasi ? bagaimana caranya ! “ “ Saya kalau melihat atas terutama ada cahaya langsung merasa muter dan agak sempoyongan, kadang langsung langsung mual.”bagaimana cara menyembuhkannya? Apa saya bisa menyembuhkan diri sendiri “ “ Saya kalau membaca buku suka cekot cekot dan mata berair tuh “ padahal saya sudah pakai kacamata. Bisakah saya dibantu ? “saya kemana mana selalu membawa obal analgesic bisa dipastikan seminggu habis minimal 3 pack dan saya dah gak nyaman kalau tidak membawa obat obat itu, padahal saya sudah tahu obat obat itu kalau kebanyakan kan tidak baik untuk kesehatan tubuh.

43

Ketika saya tanyakan apakah Bapak Ibu sudah ke dokter atau minum obat ? serentak menjawab sudah berkali kali dan sepulang dari berobat minum obat sembuh tapi lalu kambuh lagi dan ini sudah bertahun tahun. Itu hal klasik yang hampir selalu ditanyakan dalam setiap seminar hypnotherapy atau NLP yang saya bawakan, juga dalam sesi sesi therapy sebagain besar orang yang dating ke klinik saya juga ada kasus tambahan yaitu sakit kepala dan pusing. Menanggapi pertanyaan dan permintaan di atas sebelumnya saya selalu sarankan untuk ke dokter melaukan cek lengkap berkaitan dengan keluhan. Oke Pembaca yang budiman, kalau Anda juga mengalami hal hal di kepala Anda baik sakit kepala, sering pusing dan migren. Pertama yang harus dilakukan adalah pergilah ke Dokter, dan mintalah Supaya Dokter memeriksa secara lengkap kalau perlu foto kepala CT Scan dan pemeriksaan tambahan lainnya sehingga akan diketahui causanya. Anda boleh juga Tanya ke dokter, tanyakan apakah pusing, cekot cekot atau migraine itu sekedar symptom sebagai tanda ada diagnosa dibalik symptom itu. Cek dulu ke dokter, Mengapa hal ini penting bagi Anda? Karena Hypnotherapist bisa saja membantu menghilangkan gejala gejala di atas, namun jangan sampai justru dengan hilangnya gejala tersebut justru malah mengaburkan penyakit yang seharusnya bisa diketahi dari tanda tanda sakit kepala Anda. Misal Anda Anda mengalami cekot cekot itu terus menerus di salah satu bagian dari kepala Anda. Lama sekali tidak hitang hilang meski sudah minum obat analgesic atau pain killer. Ternyata apa yang terjadi ? Setelah diperiksakan ke dokter saraf atau nerolog, justru ada benjolan di dalam kepala Anda. Benjolan atau tumor otak masih kecil sehingga mudah ditangani. Bayangkan kalau cekot cekotnya dihilangkan sehingga Anda tidak mengeluhkan sakitnya ke Dokter, maka tumor itu akan tidak ketahuan sampai tumor itu menjadi sangat besar dan sulit dihilangkan. Maka seorang hypnotherapist harus arif kalau menghadapi klien dengan sakit kepala , cekot cekot terus menerus. Lain halnya kalau Anda sudah memeriksakan diri ke dokter. Dokter sudah teliti memeriksa Anda termasuk dengan berbagai peralatan pendukung. Dan ternyata dibalik syptom tersebut tidak ditemukan hal yang membahayakan. Bisa saja pusing atau sakit kepala itu karena sebab psikis. Maka pusing pusing itu atau hal yang tidak mengenakkan kepala Anda boleh dihilangkan dengan hypnotherapy atau medical NLP. Anda boleh melakukan beberapa pendekatan yang pas bagi diri Anda dan ekologis. Beberapa cara yanng sering saya gunakan baik untuk diri saya sendiri maupun kepada klien klein yang datang di klinik saya adalah sebagai berikut. Pertama dengan memainkan submodalitas editing

44

     

Identifikasikan nyeri kepala Anda, atau sakit kepala Anda. Cari letaknya dan masuk ke dalam pikiran Anda atau perasaan Anda. Apakah Anda bisa melihat atau membayangkan bentuknya? Apa bentuknya bagus perjelas, dua demensi atau tiga dimensi. Hitam putih atau berwarna ? Apakah ada warnnanya? Apa warnanya ? Perjelas bentuk dan warnanya. Catatan semakin Anda mudah mengidentifikasikan kualitas dari submodalitas Anda semakin mudah Anda mengeliminasi pusing Anda.

Metode Blowout 1. Sekarang seiring dengan tarikan nafas tiupkan keras keras seolah olah Anda meniupkan udara ke botol. 2. Teruskan salurkan pusing itu lewat tiupan keras 3. Lakakan dengan penuh imaginasi dan perasaan bahwa seluruh bentuk dan warna pusing atau sakit kepala itu masuk ke botol

Metode Tranferansi dari Submodalitas Editing 1. Sekarang setelah tahu warna , bentuk dan rasa pusing atau nyeri kepala itu 2. Sekarang masuk ke relaksasi setiap hembusaan atau tarikan nafas Anda masuk ke pengalamn trance yang pernah Anda lakukan, lakukan self hypnosis lalu edit submodalitas Anda seiring dengan tarikan nafas Anda biarkan nafas yang Anda hirup masuk ke pusing Anda dan seiring dengan masuknya udara yang Anda hirup mengubah warna sakit kepala Anda lihat dengar dan rasakan sakit kepala Anda sudah berubah warna menjadi warna kesukaan Anda dan setelah bersih dari warna semula, Anda bisa salurkan pusing itu lewat tangan Anda ke tembok pegang temboknya. Lalu lakukan Anchoring, kapanpun saya mengalami pusing beginmi dan tangan saya memegang tembok maka pusing langsung berubah warna, dan dengan segera tersalurkan ke tembok lewat tangan saya. Metode Dissociasi sinar Matahari ini salah satu metode saya dalam menangani migrain yang saya derita lebih dari 15 tahun. 1. Sekarang masuk dalam self hypnosis dengan cara apapun sekarang gunakan perasaan, imaginasi dan apapun dari seluruh indera. 2. Sekarang lakukan, bahwa Anda mengimaginasikan Anda berjemur di sinar matahari. 3.Sekarang rasakan panasnya sinar matahari di tubuh Anda dan kulit tangan Anda, sementara Anda merasakan sinar matahari ini biarlah pusing atau nyeri kepala Anda larut bersama perasaan hangat dari singar matahari Anda

45

4. kapanpun Anda merrasa pusing dan pikiran Anda mengimaginasikan Anda berjemur di sinar matahari maka Anda akan sembuh dan merasa hangat. Kedua dengan Six Steps Reframing. Metode ini adalah salah satu metode NLP yang ampuh untuk menghilangkan atau memindahkan sakit kepala dengan juga mengetahui intensi positif dari sakit kepala yang Anda terima.

Caranya : 1.Identifikasi persoalan Identifikasi tindakan yang ingin diubah. Misalkan “Saya ingin tetap mengetahui apa dibalik nyeri kepala dan pusing saya. Saya tahu saat ini saya ngilu atau pusing luar biasa, namun seharusnya saya tidak perlu mengalaminya saat ini karena saya sedang presentasi.

2.Berkomunikasi dengan bagian yang bertanggungjawab atas tindakan itu (set ideomotor response) Tenangkan diri, tarik nafas halus keluarkan sehingga Anda cukup rileks, bisaa juga melakukan self hypnosis..Kemudian Anda boleh hening dan masuklah dalam diri Anda juga boleh bertanya dalam hati kepada pikiran bawah sadar Anda. Hai bagian yang menciptakan pusing ini, bersediakan kamu berdialog denganku ? Perhatikan jika Anda relask jawaban bisa lewat selftalk Anda, bisa tubuh bergerak gerak atau ada dorongan di hati Anda, (berlatihlah supaya lebih peka) Atau tolong jika sudah siap dan ada jawaban iya gerakkan kecil di jari telunjuk Anda atau kedipan mata. Jika belum tunggu atau mintalah tanda. Jika sudah iya ucapkan terima kasih ke pikiran bawah sadar Anda. 3.Pisahkanlah maksud positif dari tubuh yang memiliki problem sakit kepala Masuklah kedalam dan berterima kasih untuk bagian yang berkomunikasi dengan Anda dan menanyakan ”Apa maksud positif hal ini untuk saya? Katakan terima kasih atas jawabannya. 4.Tanyakan ke sisi kreatif Anda untuk menemukan cara lain agar tujuan intensi positif itu tetap terpmenuhi Mintalah 3 pilihan atau satu pilihan yang memenuhi tujuan positif dari bagian tubuh tetapi tidak menimbulkan akibat negarif lain. Maukah untuk sementara pusing atau sakit kepala berhenti dan pindah ke tempat lain misal kuping gatal, atau kaki kesemutan atau hidung memerah. 5.Tawarkan 3 pilihan itu pada bagian tubuh yang telah membuat simptom itu 46

Mintalah signal jika ia menerima alternatif pilihan. Dan ucapkan terima kasih karena sakit kepala mau pindah Jika pilihan tidak dapat diterima,atau tidak ada signal,jalani langkah 4 atau tambahkan pilihan. 6.Periksa kondisi apakah sudah ekologis dengan seluruh tubuh yang lain Pergilah ke dalam dan tanyakan apakah ada bagian tubuh lain yang menolak perubahan.Jika semua menerima,mintalah semua untuk ikut bertanggungjawab pada perubahan ini sejak sekarang.Kemudian ucapkan terima kasih pada semua. Jika ada yang menolak, identifikasikan bagiannya dan lanjutkan ke langkah 2, ulangi siklus bagian itu,implementasikan pilihan,masuk kembali dan tanyakan bagian yang bertanggungjawab atas permasalhan itu. CATATAN PENTING 1.Ini bukan pengobatan, bukan pula dimaksudkan untuk menggantikan pengobatan dari dokter. 2.Anda harus segera menemui dokter untuk meminta pengobatan atau terapi yang berhubungan dengan hal ini, agar masalah benar-benar terselesaikan. 3.Ini adalah proses negosiasi agar maksud baik (intensi positif) dari tubuh dalam memberikan informasi adanya rasa sakit,diganti dengan cara lain yang lebih ekologis. 4. Dapat dipakai pula untuk hal lain yang menunjukkan adanya indikasi konfliks parts.

Ketiga , Cara lain dengan methapfore untuk sakit kepala dan migrain. A. Selfhealing dengan melakukan hypnotherapy Rasakan otot-otot di pelipis Anda relaks. Fokuskan perhatian Anda pada otot-otot disekitar dahi dan rasakan otot-otot tersebut relaks. Istirahatkan mata dan hirup udara dalam-dalam (Pause). Hembuskan dan rasakan semua otot di kepala Anda relaks (Pause) Sekarang ikutilah, fokuskan otot-otot yang ada di kepala, dahi, disekitar kepala, telinga dan sekitar tengkorak. Dan relakskan di area tersebut. Ketika Anda merelakskan sekitar dahi, sekitar kepala, sekitar telinga dan dagu Anda, imajinasikan hawa dingin berhembus menerpa wajah Anda. Mendinginkan kepala, wajah, dan mata Anda. Imajinasikan sensasi hawa yang membuat kepala dan mata Anda menjadi enteng. Imajinasikan Anda sedang berjalan di gunung yang bersalju. Ke dua tangan Anda dimasukkan ke saku, yang membuat tangan menjadi hangat dan semakin hangat. Tangan Anda hangat dan nyaman. Ketikan angin dingin berhembus dan udara dingin membuat kepala Anda menjadi lebih dingin, ringan, relaks di semua otot serta

47

membebaskan dari segala kesesakan dan stres. Rasakan sensasi tenang disekitar mata dan dahi. Anda menjadi tenang nyaman dan relaks (Repeat). (Catatan: Pemanasan ke dua tangan selama memberi sugesti ini sangat penting. Ketika pembuluh darah di tangan membesar, tekanan diturunkan dengan memperbesar pembuluh darah di kepala). B. Trance KEHANGATAN (Sebuah Metafora dan Pendekatan Langsung Bagi Penderita Migrain) Sekarang, ketika Anda relaks, biarkan diri Anda mengalami berbagai macam perubahan. Ketika Anda memasuki trance, saya akan membantu Anda belajar bagaimana merubah penyakit tersebut sehingga nanti Anda mampu menjaga atau mencegah penyakit pusing Anda. Dan ketika Anda merasa peyakit migrain datang, Anda perlu mempelajari hal ini, apa yang perlu Anda lakukan supaya Anda dapat membuat tangan dan kaki Anda menjadi sangat hangat dan panas dengan cepat. Supaya Anda dapat memperhatikan tangan dan kaki Anda, saya ingin Anda dapat mengimajinasikan tangan dan kaki Anda merasakan panasnya sinar matahari … atau berbaring di air bak mandi yang hangat…. atau apapun imaginasi lain masuk kepikiran Anda, perhatikan kehangatan yang ada di tempat tersebut. Dan mulailah merasakan semakin hangat dan semakin hangat bahkan semakin panas. Walaupun semakin bertambah hangat, kehangatan tersebut menyebar masuk ke lengan dan kaki. Dan ketika lengan dan kaki Anda bertambah menjadi hangat, Anda teruskan untuk menjadi tetap semakin relaks, masuki alam bawah sadar Anda semakin dalam dan biarkan pikiran Anda mulai merasakan kehangatan dan relaksasi di jari-jari, tangan, kaki, lengan seakin bertambah hangat dan berat. Sekarang kapanpun Anda merasa pusing datang, yang perlu Anda lakukan adalah relaksasi, sambil merasakan kehangatan mulai mengalir ke seluruh tubuh. Atau rasakan kehangatan hanya di kaki dan tangan dan Anda membeli sarung tangan dan kaos kaki yang dapat memanaskan sendiri dengan baterei kecil. Buatlah sarung tangan dan kaos kaki tersebut menjadi semakin hangat, segera pakai sarung tangan dan kaos kaki tersebut dan rasakan semakin lama semakin hangat. Rasakan hangatnya mulai masuk dan rasakan sarung tangan dan kaos kaki tersebut mengeluarkan panas sendiri. Rasakan sarung tangan dan kaos kaki tersebut memberi kehangatan dan mampu bekerja dengan baik, sekalipun berada di Alaska yang begitu sangat dingin sarung tangan dan kaos kaki masih tetap memberi kehangatan, tangan dan kaki mulai menjadi lebih lentur. Rasakan kelembutan dan kehangatannya menyebar ke lengan mengalir terus sampai pada kesadaran Anda dan sampai pada saat Anda membuka mata.

48

Sekarang kehangatan mengalir naik, rasakan hangat yang enak. Anda bisa menciptakan suasana ini kapanpun yang Anda inginkan. Sekarang kehangatan mengalir ke kesadaran dan mata Anda sampai Anda membuka mata. (dilanjutkan ke terminasi) Pembaca yang baik silahkan melakukan salah satu metode tersebut dalam memanage proyek sakit kepala Anda, namun jika Anda seorang therapist Anda juga bisa mengkombinasikan beberapa metode di atas di penggalaman dan ilmu ilmu Anda. Namun jika lewat cara di atas Anda belum sembuh juga, mungkin Anda mengalami kompleksitas dari syptom di atas maka Anda bisa mendatangi seorang hypnotherapist yang kapabel, dia akan membantu Anda mengetahui berbagai sebab lain yang menyebabkan Anda terus sakit kepala dan melakukan reedukasi dan treatment untuk Anda.

Oke sahabat Pembaca, kini Anda menyadari bahwa ada banyak cara untuk sembuh dari sakit kepala, ternyata Anda punya resorces untuk menyembuhkan diri sendiri. Sehingga Anda tidak perlu membawa bungkusan berisi obat obat analgesik. Selamat menyelami ke pikiran bawah sdar Anda yangmungkin belum kita sadari menjadikan hidup kita semakin bermakna lewat sakit kepala dan pusing. Yang terpenting kita syukuri semuanya itu dan hidup kita akan berkembang lebih baik. Dan yakinilah ucapan Emilie Coue Makin hari seiring dengan tarikan nafas saya, saya semakin sehat sehat dan sehat. Yus Santos, MM CCHt, CI

49

Majalah Liberty Edisi 2321 1-10 Nopember 2007 (nara sumber Yus Santos,pewewancara/penulis Heru K)

Forgiveness Hypnotherapy Mesra Kembali Setelah Luka Selingkuh Sangat sulit menerima kembali pasangan yang berselingkuh,. Meski maaf telah diterima, hati dan pikiran tetap saja tidak rela. Hingga menjadi luka pada kehidupan seksual dan keharmonisan rumah tangga. Dengan forgiveness therapy, persoalan ini bisa diatasi. Mawar (bukan nama sebenarnya), seorang artis terkenal ibukota , mungkin tak dapat menyimpan lara di hatinya. Maklum, Yoyok (juga bukan nama sebenarnya) sang suami, pria yang dipercaya memberikan cinta sejatinya tengah berasyik masyuk dengan seorang model di Surabaya. Bahkan tidak dapat mengelak ketika ‘percintaannya’ dengan seorang model terekam kamera. Perempuan mana yang tidak terluka melihat sang suami berkasih mesra dengan perempuan lain?

“Sebagai perempuan saya seperti ditelanjangi. Saya tidak sanggup melihat adegan itu. Itu penghinaan terbesar tidak kuat saya tanggung”, begitu Mawar menumpahkan perasaannya. “Sebagai istri saya tidak sanggup memaafkannya, tetapi demi anak, saya mencoba sabar,”sambungnyaserius. Walaupun tak berakhir dengan kata cerai, toh Mawar punya cara tersendiri untuk menghukum ‘kenakalan’ suaminya.

Walaupun masih satu rumah, Mawar mengaku tidak lagi seranjang dengan sang suami. Begitu pula soal mengasuh anak semata wayangnya. R Sky Feast yang masih berusia 2 tahun, tidak sedikitpun Mawar mempercayai suaminya lagi. Dia memilih menitipkan anak semata wayangnya ini pada orang tuanya di Sumedang. Setelah beberapa bulan ‘gencatan sejata’ ini dilakukan, dan kedua pasangan ini masih tetap dengan caranya sendiri.

“Saya tidak sanggup tidur dengan laki-laki yang sudah mebagi cintanya pada perempuan lain. Seolaholah saya sudah tidak ada harganya lagi,”tukas Mawar yang tidak keberatan bila cara ini disebut sebagai upaya ‘menghukum’ suaminya. Dia percaya, tindakan ini akan bisa membuat suaminya jera sekaligus tidak lagi mata keranjang. Juga diakuinya, rasa asmara masih tetap terjaga.

Menghilangkan Trauma

Seperti dialami Mawar , ilustrasi di atas, memang sulit untuk menerima kembali pasangan yang telah berselingkuh. Bila pun bisa kembali akur, seringkali hanya sebuah keterpaksaan saja. Bermacam 50

pertimbangan, seperti masa depan anak-anak dan keutuhan rumah tangga, menjadi faktor pemaksanya. Padahal dengan keterpaksaan itu, berbagai dampak persoalan rumah tangga bisa terjadi. Persoalan yang pada akhirnya juga mengakibatkan keluarga menjadi tidak harmonis kembali.

Dampak keterpaksaan itu kebanyakan berimbas pada kehidupan seksual. Istri atau suami, biasanya akan merasa jijik ketika harus melakukan hubungan seks dengan pasangan yang pernah mengkhianati cintanya. Secara psikis, bayangan kejadian perselingkuhan yang dilakukan pasangannya, membuat dirinya tidak bergairah dengan pasangan tersebut. Frigid bagi perempuan, atau menjadi impoten bagi laki-laki. Padahal mereka sadar, bila hal itu terus berlangsung akan menyebabkan masalah yang lebih besar.

Agar segalanya kembali normal seperti sebelum salah satu pihak mengetahui adanya perselingkuhan. Memaafkan pasangannya yang berselingkuh, adalah kuncinya. Bukan sekedar memaaafkan lewat kata-kata, tapi juga dalam pikiran dan perasaan. Artinya, dengan ikhlas bisa menerima kembali pasangannya seperti sediakala atau menghilangkan bayangan bahwa pasangannya pernah berkhianat. Namun secara normal, butuh waktu yang cukup lama untuk bisa memaafkan seperti itu. Atau bahkan, karena luka hati yang sangat dalam, maaf secara ikhlas itu tidak akan pernah tersampaikan.

Bila itu terjadi, sebuah terapi psikis bisa menjadi jalan keluarnya. Salah satunya dengan cara hypnotherapi atau penggunaan hypnosis untuk terapi. Lebih khusus untuk terapi kasus yaitu forgiveness therapy. Forgiveness therapy adalah terapi hypnosis atau salah satu metode hypnotherapy yang berupaya agar si klien bisa memaafkan bagian dirinya yang disakiti atau memaafkan pihak lain yang menyakitinya. ’Memaafkan bukan hanya sekedar di mulut dan pikiran, tapi juga feel, sampai di hati, sampai level alam bawah sadarnya,’ kata Yus Santos, MM CHt. Menurut hypnotherapist sekaligus founder Alfa Omega NLP HYPNO Center ini, inti forgiveness therapy adalah bagaimana berupaya membuat seseorang bisa memaafkan kesalahan yang dilakukan dirinya dan atau orang lain. Caranya, dengan menghilangkan trauma masa lalu dari pikiran orang tersebut. Berkaitan dengan masalah perselingkuhan, tentunya agar dia bisa memaafkan tindak pengkhianatan yang pernah dilakukan pasangan. Lebih dari itu sang klien harus bias memafaafkan part atau bagian dari dirinya yang tersakiti, hingga di alam bawah dasarnya.

Dalam kasus perselingkuhan, penyembuhan trauma lewat forgiveness therapy bukan hanya berlaku untuk korban. Pelaku perselingkuhan yang sangat merasa bersalah, sehingga perasaan itu mengganggu kehidupan rumah tangganya, pun bisa disembuhkan dengan terapi ini. “Dengan kata lain, forgiveness therapy bagi pelaku perselingkuhan adalah upaya agar yang bersangkutan bisa memaafkan dirinya sendiri,” ujar Yus ketika diwewancarai di kantornya, Ruko Mangga Dua Blok A9-2 Lt 3, Surabaya

Bagi yang mengalami trauma persoalan rumah tangga semacam perselingkuhan, cara ini bisa menjadi solusi yang tepat. Karena, menurut Yus, tingkat keberhasilan forgiveness therapy sangat tinggi. “Klienklien yang datang ke saya dan menjalani terapi ini hampir semuanya bisa sembuh,” katanya. Tingkat keberhasilan akan semakin tinggi, bila setelah terapi langsung, pasien mengikuti training hipnosis agar 51

bisa menerapi diri sendiri (self therapy). Jadi sewaktu-waktu, bila bayangan trauma masa lalunya muncul, yang bersangkutan sudah bisa mengatasinya sendiri. Untuk therapy lansung yang dilakukan seorang hipnoterapis, seorang pasien memerlukan 6 sampai 12 kali pertemuan, tergantung kedalaman dan permasalahan klien.

Keberhasilan terapi tersebut tidak hanya terjadi pada jenis kasus perselingkuhan yang sama. Berbagai kasus perselingkuhan dengan bermacam latar belakang pelaku maupun korbannya berhasil dengan pendekatan hypnotherapy. Bahkan sebagaian besar yang ditangani Alfa Omega menyakut persoalan sex sebagai imbas atau penyebab masalah perselingkuhn tersebut.

Hypnosex Persoalan seks memang menjadi bagaian persolan rumah tangga (marital problem) yang banyak ditangani lewat hypnotherapi yang biasa disebut marital therapy. Problem menyakut hubunganhubungan suami-isteri yang tidak berjalan dengan bagus. Ada berbagai sebab yang menyertainya misalnya tanpa disadari sang suami punya trauma masa lalu, sehingga ketika berhubungan seks masih berorientasi pada mantan pacar. Kalau tidak membayangkan mantan pacarnya itu dia kesulitan melakukan hubungan seks. Kalau masih dalam bayang-bayang saja, mungkin tidak menjadi masalah. Celakanya bila sampai salah sebut dan istrinya tahu, Ini yang membuat problem bias lebih gawat. Kenapa bisa salah sebut dan sebagainya itu, karena prosesnya, hubungan yang terdahulu sangat dalam masuk ke bawah sadar.” Jadi tanpa disadari itu muncul tidak hanya di bayangan, tapi di ucapan, bahkan perilaku ,” papar Yus

Semua itu menjadi sebab ketidak harmonisan hubungan. Bagi si istri menjadi ganjelan, jadi tidak bergairah lagi. Begitu pula suaminya, masih terpaku pada mantan pacarnya. Nah, semua itu bisa diatasi dengan hipnoterapi. Sebagai contoh kasus persoalan seks yang menyakut marital problem dan perselingkuhan, adalah kasus yang menimpa seorang publik figure di Surabaya. Begitu mengetahui bahwa suaminya yang telah menikahinya bertahun-tahun berselingkuh, dia mengalami trauma yang sangat hebat. Meski suami bersedia kembali dan ada pertimbangan tentang masa depan anakanaknya, persoalan tidak menjadi lebih mudah. Karena luka hatinya sangat dalam, wanita ini jadi frigid, hilang gairah seksnya sama sekali. Persoalan menjadi lebih berat, karena sebenarnya dia tidak menginginkan seperti itu. Akhirnya, dengan forgiveness therapy semuanya kembali baik seperti sediakala.

Contoh kasus lain adalah kasus perempuan berusia 34 tahun, cantik dan punya kedudukan tinggi di sebuah perusahaan ternama. Dia sudah beberapa kali pacaran, namun ketika ingin melangkah ke hubungan yang serius, dia merasa tidak bisa.pasalnya, dia merasa ketakutan saat pasangannya akan mencium atau memeluknya. Setelah psikolog yang didatanginya tidak mampu menyelesaikan masalahnya, dia memutuskan untuk melakukan hypnotherapi. Setelah dicari akar pemasalahanya dengan hyno-analysis, diketahui bahwa dia mempunyai kenangan masa lalu yang buruk. Saat masih duduk did kelas 3 SD, wanita ini pernah nyaris jadi korban perkosaan. Pengalaman itu terbawa terus sampai dewasa, sehingga ketika dekat dengan seorang lakilaki, bayangan upaya perkosaan itu selalu muncul. Meski dia sebenarnya tidak mengenal siapa lakilaki itu. Tetapi trauma yang dialaminya, membuat semua lelaki yang mendekatinya dianggap seperti 52

pemerkosanya waktu itu. Begitu penyebabnya diketahui, kemudian dengan forgiveness therapy diupayakan agar klien lewat alam bawah sadarnya dia bisa memaafkan laki-laki yang pernah akan memperkosanya. “Akhirnya forgiveness therapy berhasil membuat dia menjadi lebih mudah saat melakukan hubungan dengan laki-laki,’jelas Yus, pemegang sertifikat hypnotherapist ini.

Adapula yang menjalani forgiveness therapy ke Alfa Omega seorang wanita pengidap perilaku seks sadomasokis – BDSM (suatu sikap dalam berhubungan seks suka disakiti atau menyakiti dan perbudakan) .Wanita ini menuturkan perilaku seksnya. si wanita sengaja melakukan perselingkuhan untuk diketahui suaminya. Dia berharap bila suaminya tahu, sang suami akan marah dan melakukan kekerasan fisik dan mental kepadanya yang membuatnya memperoleh kepuasan seksual.

Untuk kasus seperti ini, ada dua alternatif piilihan terapinya. Pertama, si wanita di kembalikan menjadi wanita yang orientasi seksnya seperti wanita kebanyakan, bukan sebagai seorang masochist lagi. Ini bisa dilakukan dengan mencari trauma masa lalu yag mungkin pernah dialaminya. Kedua, membuat sang suami, yang awalnya memiliki orientasi seksual biasa, menjadi mengikuti orientasi seksual istrinya, biasanya mereka berdua harus berunding memilih untuk membuat pilihan. Cara untuk pilihan terapi yang kedua dengan menghipnosis sang suami agar ketika melakukan penyiksaan fisik terhadap istrinya itu masuk alam bawah sadarnya. Sehingga ia bisa menikmati perilaku seksnya yang baru itu. Ternyata alternatif kedua yang dipilih oleh pasangan suami istri itu, hingga akhirnya mereka menjadi pasangan sadomasokis. “Asal mereka tahu batas-batasnya, tidak saling membahayakan, itu lebih baik daripada harus bercerai, “ imbuh lulusan Magister Management Universitas Surabaya ini

Metode Therapy

Seperti contoh-contoh kasus did atas klien atau pasien yang akan melakukan therapy harus digali persoalannya terlebih dulu. Seorang hipnoterapis juga harus mendengar cerita si klien, baik dalam keadaan sadar maupun dalam keadaan hypnotic state. Dibutuhkan proses hypnosis sehingga klien mudah mengungkapkan permasalahan tanpa takut. Dimana dalam keadaan sadar, sang klien biasanya tidak akan langsung mengungkapkan permasalahan yang sebenarnya. Dalam keadaan sadar, si klien masih mengalami hambatan-hambatan seperti rasa malu atau ketakutan-ketakutan tertentu. Sementara dalam keadaan hypnosis, saat bawah sadarnya rilek, hambatan-hambatan itu tidak ada lagi. Sehingga memudahkan klien menceritakan segala permasalananya dengan jauh lebih mudah.

Penggalian persoalan itu disebut hipnoanalysis, yang antara lain terdiri dari part therapy dan age regression. Age regression (regresi umur ) adalah bagaimana menghipnotis klien untuk mencari penyebab. Masalah itu mulai darimana dan menganalisisnya. Orang dikembalikan ke masa lalu atau masa kecil saat pertama kali mendapatkan masalah itu (ISE, initial sensitive event, awal peristiwa yang membuat ia terkena rasa sensitifnya) setelah diketahui penyebabnya, program-program terapi atau me-reedukasi pikiran bawah sadarnya dijalankan.

53

Ketika masuk bawah sadar,beberapa metode terapi digunakan. Pertama, induksi atau bahasa sugesti yang digunakan untuk masuk ke pikiran bawah sadar, “Setelah induksi, klien biasanya lansung relax, mata ndak bisa mbuka, seluruh tubuh dalam keadaan relax, meski masih dalam keadaan sadar,”kata Yus, yang selain akatif hypnotherapy juga rajin memberikan pelatihan motivasi di berbagai perusahaan. Setelah itu, hipnosis statenya diperdalam atau deepening (metode untuk meningkatkan pikiran bawah sadar sehingga potensinya lebih kuat). Setelah deepening, kemudian melangkah ke metode therapeuitic atau metode-metode penyembuhan dalam hypnosis. Antara lain dengan suggestion therapy, age therapy, part therapy, role model, dan chair therapy. Setiap metode therapuitic yang dipakai, berdasar permasalahan klien . Setelah langkah itu dijalani kemudian masuk pada tahap post hypnotic suggestion atau sugesti setelah hypnosis. Artinya sugesti yang diberikan pada saat itu akan terus berkerja, meski si klien sudah bangun atau dalam keadaan normal. Terakhir ditutup dengan termination atau bagian mengakhiri terapi. Ditekankan agar si klien bisa bangun dalam keadaan segar .

Penentu Keberhasilan

Keberhasilan therapy juga ditentukan oleh beberapa factor. Factor pertama adalah kemauan, keikhlasan dan kesungguhan klien untuk masuk ke alam bawah sadarnya. Kedua, tingkat sugestibilitas yang dimiliki klien. Sugestibilitas adalah istilah dalam ilmu hipnotis yang berarti kemampuan seseorang untuk menerima sugesti bawah sadar. Dengan kata laian mensugesti atau memberi edukasi ulang ke alam bawah sadarnya. Semakin tingkat sugestibilitas tinggi, semakin mudah dia untuk diedukasi. Seorang hipnoterapis dengan mudah akan mengetahui tingkat maupun jenis sugestibilitas yang dimiliki seseorang. Seorang hipnoterapis sebelum melakukan treatment, dia akan melakukan test untuk mengetahui tingkat sugestibilitas seseorang. Termasuk melakukan berbagai analisa untuk mengetahui tipe sugestibilitas Klien, bias emosional ataupun fisikal sugestibilitas.

Karena klien tidak bisa dipilih, seorang hipnoterapis juga akan berusaha untuk melatih tingkat sugestibilitas kliennya tersebut (hypnotic training). Latihan ini diperlukan karena setiap manusia memiliki tingkat sugestibilitas berbeda-beda,. Antara lain; tingkat sugestibilitas emosioal dan fiscal. Orang yang mempunyai tingkat sugestibilitas emosional lebih sulit dibnading yang memiliki sugestibilitas fiscal tinggi. Ada juga statistik penelitian Universitas Stanford (Stanford Suggestibilitas Scale). Berdasar penelitian ini, ada yang 5% yang sulit masuk ke hipnotis, 85% moderat, 10% mudah. Atau anailisi bagan dari ahli hypnotherapy Kappas, untuk menentukan jenis sugestibilitasnya. Jadi yang dilakukan hipnoterapis dengan hynotic training adalah meningkatkan sugestibilitas dari rendah ke moderat, dari moderat ke tinggi. Makin mudah orang dihipnosis semakin mudah problemnya dituntaskan.

Meski penyembuhan lewat hipnoterapi permanen, untuk lebih menguatkan, seorang hipnoterapis akan memberikan pelatihan agar si klien bisa melakukan self hypnotherapy. Lebih baik bagi pasangan suami-istri sama-sama bisa menghipnosis. Sehingga mereka jadi bisa saling menerapi. Untuk menguatkan,ada pula dengan metode visuallisasi dan affirmasi. Metode visualisasi, klien dibawa agar bisa melatih diri sendiri dengan membayangkan dalam keadaan relax, tutup mata, apa yang sudah diterapikan. Dengan dibayangkan,hasil terapi akan lebih kuat lagi. Sedangkan affirmasi 54

adalah peneguhan. Contohnya dengan perkataan “saya bisa, saya bisa” yang dihayati secara emosional. Dalam konteks, metode visualisasi, hipnoterapis terkadang juga memberikan anchoring, yaitu sebuah tanda atau jangkar dalam pikiran kita untuk mengingat terapi yang sudah diberikan. Misalnya bila dia kambuh ingin selingkuh lagi, dia ingat anchor yang diberikan sehingga kembali setia ke pasangan atau istrinya. “Ini seperti halnya seseorang yang ketika mendengar lagu atau melihat benda tertentu lengsung ingat seseorang atau kejadian yang pernah dialaminya,”lanjut laki-laki yang menempuh studi sarjana dari Univ Airlangga ini.

Salah satu contoh anchoring adalah seorang istri yang semula mengalami kesulitan mencapai kenikmatan seksual. Oleh hipnoterapis dia diberikan anchor bayangan ciuman kening atau pelukan dari sang suami. Hasilnya ketika teringat ciuman dan pelukan itu, dia lansung bisa bergairah. “ Jadi, pada dasarnya hipnoterapi bukan hanya berguna untuk memaafkan,” kata Yus. Hipnoterapi juga bisa dilakukan untuk mencegah terjadinya perselingkuhan kembali. Salah satunya dengan mengetahui penyebab istri atau suami berselingkuh. Mungkin penyebabnya karena pasangan kurang sempurna atau tidak bisa nenuruti kemauannya. Lewat hypnosis, kekurangan ini bisa diatasi. Selain itu, hipnoterapi juga bisa untuk memperkuat cinta masing-masing pasangan.”Memperkuat cinta khan juga bisa dilakukan sebelum perselingkuhan terjadi,” pungkas Yus yang juga memegang sertifikat Indonesian Board Hypnotherapy.

Jika anda pasangan suami istri, atau sepasang kekasih yang ingin meningkatkan kemesraan bersama, anda bisa memelajari hypnosis for family atau bahkan hypnosis for sex, sehingga kualitas Hidup anda jauh menjadi lebih baik. www.yussantos.wordpress.com www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

55

BANYAK CARA BERHENTI MEROKOK Tabloid NYATA, Minggu I Mei 2007 (Nara sumber Dr Albert Maramis SpKJ(K), Romi Rafael CHt, Yus Santos, MM Cht ) Bagi perokok berat, memang sangat sulit melepaskan diri dari kenikmatan rokok. Tapi, tak ada salahnya untuk terus mencoba. Bagaimana caranya ???

Berhenti merokok memang tak semudah berucap “ aku mau berhenti merokok !” apalagi jika berada di lingkungan perokok berat. Bisa-bisa tergoda dan kembali merokok. Usaha itu bertambah sulit karena nikotin bersifat adiktif alias membuat ketagihan. Apalagi pabrik menambahkan zat tambahan agar rasa rokok kian memenuhi keinginan konsumen. Zat-zat tambahan inilah yang dapat meningkatkan kinerja dari nikotin Menurut dr Albert Maramis SpKJ(K), staf Departemen Psikiatri FKUI dan perwakilan WHO Indonesia. Dari beberapa penelitian ditemukan bahwa 70-80 persen perokok ingin berhenti merokok. Tapi sayang ada yang tiga sampai empat kali mencoba, tetapi belum berhasil juga. “Memang, sifat adiktifnya tidak seberat narkotika dan obat-obat berbahaya, namun tetap saja sulit dilepaskan,“ papar spesialis penyembuhan aneka kebergantungan itu.

Menurutnya ada beberapa alasan mengapa kebiasaan rokok itu sulit dihilangkan. Pertama, rokok itu legal kedua, bisa dibeli dengan mudah termasuk di kafetaria rumah sakit, ketiga, mereka merasa tidak bersalah karena banyak orang melakukan hal yang sama. Keempat, taraf ketagihan rokok masih ringan, sehingga perokok seringkali menunda untuk berhenti merokok. Obat dan Terapi Psikologi Menurut Albert, sebagian orang yang berusaha melepaskan diri dari rokok pada awalnya akan mengalami banyak gangguan. Mulai dari isomnia, mudah tersinggung, menurunnya konsentrasi dan daya pikir,kecemasan, penurunan detak jatung dan bertambahnya berat badan “ gejala ini timbul waktu beberapa jam setelah berhenti merokok, sehingga mendorong orang untuk merokok kembali. Angka kambuh sangat tinggi, 60 persen orang yang mencoba berhenti merokok akan kambuh lagi dalam tiga bulan, jadi tidak ada jalan lain bagi yang benar-benar ingin berhenti selain mencoba terus untuk berhenti,”jelas psikiater UI tersebut. Bagaimana cara berhenti merokok? Sebenarnya kita bisa menghentikannya sendiri, dengan niat dan usaha kuat. Bisa berangsur-angsur mengurangi, ataupun detik itu juga stop merokok selamanya. Kalau susah melakukannya kita bisa menempuh cara pengobatan tapi keterlibatan pasien sangat utama, karena akan sia-sia kalau dia tidak berusaha untuk berhenti. Pasien harus mengontrol perilakunya dan kalau perlu mengonsumsi obat-obatan yang diberikan untuk menghilangkan keinginan merokok. Menghilangkan racun di dalam tubuh dan meningkatkan 56

stamina. Selain terapi psikologi dan pengobatan, perokok juga bisa menggunakan metode hypnosis. Inilah sekarang banyak ditempuh perokok untuk dapat berhenti merokok, “Makin banyak bukti ilmiah tentang manfaat hypnosis. Metode ini bisa menolong sampai 66 persen orang yang ingin berhenti merokok.” Ungkap Albert. Hypnotherapy Quit Smoking Metode penyembuhan lewat hipnoterapy sendiri tidak terlalu rumit. Seperti dikatakan pakar hypnotherapy Rommy Rafael. Penyembuhan dapat dilakukan dengan metode hypnotherapy one on one, yakni seorang hypnotist (pelaku hypnosis) menghipnosis seseorang untuk berhenti merokok. Namun bisa juga dengan self hypnosis atau menghipnosis diri sendiri. Menurut kebiasaan merokok bisa cepat dihentikan syaratnya “semua berawal dari kemauan dan niat orangnya. “kata Rommy. Bagaimana caranya ? Menurut Rommy, di alam bawah sadar ada tiga hukum yang berlaku Yaitu : Pertama, apapun yang dipikirkan oleh pikiran dapat dijadikan realita. Kedua, sesuatu yang diulang dengan emosi dan itensitas yang cukup tinggi dapat menjadi bagaian dari diri kita dan Ketiga, alam bawah sadar tidak bisa membedakan antara imajinasi atau realita. “Mereka ( kaum perokok ) memperoleh kebiasaan buruknya juga karena tiga hukum ini. Maka menghilangkannya juga dengan tiga hukum bawah sadar ini.” Ucap Rommy . Penjelasannya, pertama, sejak awal perokok mengasosiasikan rokok dengan sesuatu yang enak. Misalnya rokok adalah gaul, gaya, kenikmatan, hilangnya stress, bisa konsentrasi. Nah, jika merokok dibiasakan, maka yang terjadi adalah hukum. Kedua, perokok merasa rokok memang enak, sehingga terekam dalam alam bawah sadarnya. Hukum ketiga untuk menguraikan hukum pertama itu. Menurut Yus Santos certified hypnotherapist dari NLP Alfa Omega Hypnotherapy Center Surabaya, harus dicari penyebab klien merokok. Penyebab awal merokok sebenarnya bisa diungkap lewat dialog antara klien dan hypnotist. Namun ada kalanya klien lupa. Nah memori penyebab awal merokok itu bisa digali lagi dengan membuka alam bawah sadar sang klien. Caranya klien diajak melakukan relaksasi dengan posisi duduk yang sangat rileks sambil mendengarkan musik yang menenangkan dan mengatur nafas dalam udara yang sejuk. kemudian, hypnotist mengajak masuk ke alam bawah sadar untuk mengingat lagi momenmomen pertama klien merokok. Jika ada tekanan atau traumatis yang membuatnya terpaksa merokok maka klien diajak untuk memaafkan dan berdamai dengan masa lalu. Selanjutnya klien dajak untuk menegaskan keinginannya berhenti merokok dan membayangkan mengubur kebiasaan yang baru yang lebih sehat yang penting untuk selamanya. “Prosesnya dianalogikan seperti mengubah segalas kopi menjadi segalas susu. Gelas kopi dituangi susu hingga berubah warna menjadi kopi susu dan diguyur terus hingga akhirnya berubah menjadi susu murni,”kata Yus semua ini menuntut kesadaran diri klien “ semakin cerdas klien, semakin mudah dia berimajinasi untuk berhenti merokok. Ada klien yang dalam satu sesi saja sudah berhenti merokok,”lanjut Yus.

57

Sama halnya Yus sebelum terapi dimulai Rommy lebih dulu membuat diagnosis awal untuk menentukan kasus yang dihadapi klien. Setelah itu ia lansung menentukan kurikulum yang harus dilakukan klien serta jumlah sesi yang wajib dijalani. “Setelah itu dicari cara untuk menyembuhkan kebutuhannya akan merokok kalau perlu dengan mengubah kesan enaknya rokok.”

Self Hypnotherapy Bagaimana dengan self hypnotherapy untuk berhenti merokok? Bisa juga, self hypnosis berarti menghipnosisi diri sendiri. Tapi karena dilakukan diri sendiri, kita butuh bantuan untuk bisa benar-benar rileks. Alat bantunya adalah rekaman audio hypnosis khusus untuk berhenti merokok yang kini sudah dijual di pasaran yang ditulis Rommy yaitu hypnotherapy Quit Smoking! ungkap Yus. “Klien juga bisa membuatnya sendiri jika mau tapi dia harus belajar dulu soal teknik hypnosis meski sedikit.”kata Yus. Dan menurutnya tidak sulit untuk memperlajari itu. Pada intinya untuk self hypnosis ini klien diminta belajar teknik relaksasi. Mulai dari mencari waktu dan suasana yang tepat untuk bisa rileks seutuhnya. Misalnya dini hari atau menjelang tidur dengan alunan musik lembut dan udara yang segar. Kemudian klien diajari mencari posisi yang benar-benar nyaman untuk self hypnosis. Setelah itu klien bisa mendengarkan rekaman audio soal berhenti merokok” intinya hipnotis adalah sugesti. Sugesti adalah kata-kata. Kata –kata hypnotist direkam dan yang mendengarkan dengan rileks sambil tutup mata, “ujar Rommy “Jika anda ingin membuat rekaman sendiri usahakan untuk tidak dengan kalimat negatif, yaitu kalimat yang menggunakan kata tidak, jangan atau dilarang. Itu malah membuat anda membayangkan hal yang dilarang. Jadi ajak diri dengan lembut dengan kata-kata positif, “ kata Yus , Kalimat – kalimat yang dia sarankan seperti mulai hari ini dan seterusnya saya ingin menghirup udara segar, saya meninggalkan rokok selama-lamanya, rokok membawa kerusakan, jadi harus dijauhi selamanya dan seterusnya kalau perlu sensasi nikat rokok dipora-porandakan. Misalnya klien diminta menbayangkan terus menerus bahwa bau rokok itu sangat tidak enak maka begitu kembali ke kehidupan nyata dia akan tidak menyukai rokok lagi karena dalam pikirannya rokok itu tidak enak. Tip Berhenti Merokok Jika ingin berhenti merokok sendiri cobalah beberapa tips ini : 1. Tumbuhkan niat kuat untuk berhenti merokok. Karena hanya dengan keinginan saja tidak akan berhasil 2. Pilih satu hari untuk mulai berhenti merokok dan pilih keesokan harinya dan berikutnya 3. Jauhi rokok, jangan sentuh rokok sama sekali. Karena kalau anda hanya ingin mengurangi, maka anda tidak akan berhasil sama sekali lepas dari kebiasaan merokok. 4. Kalau perlu, belajarlah self hypnosis anda juga bisa mengasosikan rokok sebagai sesuatu yang tidak enak dan menjijikan atau hubungan dengan momen anda benar-benar tergugah 58

untuk stop merokok (Misalnya saat anak anda meminta stop merokok karena dia ingin anda menemaninya wisuda) 5. Alihkan rokok dengan mengonsumsi permen atau cemilan rendah kalori 6. Konsumsi vitamin, mineral,buah, sayuran dan banyak minum air putih(hal ini baik untuk detoksifikasi tubuh), usahakan minum air putih beberapa gelas setiap kali bangun pagi 7. Rutin berolahraga 8. Sadarlah bahwa nanti kita akan merasa marah, terganggu dan ingin sekali merokok, itulah tanda efek ketagihan nikotin. Itu akan menganggu kita seperti anak kecil, cuekin aja !seperti anak kecil kalau dicuekin ia bakal pergi 9. Pikirkan waktu kita biasanya merokok, saat pesta, sebelum tidur, kumpul sama teman. Cari bagaimana caranya kita bisa melewati keadaan tersebut tanpa rokok dengan menyibukan mulut dan tangan 10. Hindari teman yang medorong merokok. Cari teman yang juga pengin berhenti merokok atau tegaskan anda sedang ingin berhenti merokok.

Yus Santos

www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

59

HYPNODANCING Menikmati dan Mahir Dansa Jurus HYPNO- NLP untuk Pembelajaran Hal Baru – Belajar Dansa Sejak awal saya belajar NLP saya selalu penasaran membuatku hal baru, konon John Grinder , Bandler, Anthony Robbins dan banyak orang sukses , juga Anda tahu setiap tahun selalu mempelajari hal baru yang sama sekali diluar bidangnya seperti memanjat gunung tertinggi di berbagai negara, belajar menyetir pesawat tempur meskipun mereka orang sipil. Hal itu menjadikan lebih tertantang karena presuposisi ini, “Kalau orang lain bisa maka sayapun bisa,” Penasaran ini selalu hidup dalam hati saya seiring berjalannya waktu, termasuk ketika muncul tantangan lomba dancesport international yang diselenggarakan suatu club dansa di surabaya, ketika saya dan partner saya diminta ikut kejuaraan level beginner senior international spontan jawabnya MAU. Nah ini tantangan bagiku, melakukan hal baru. Meski yang sejak kecil hingga mahasiswa saya tidak suka hal hal yang berkaitan dengan dunia tari termasuk dansa. Layaknya yang sudah ikut pertandingan sebelumnya, setidaknya mereka sudah belajar dansa 3-4 tahun seperti orang orang itu, berbeda dengan kami yang melakukan intensive 20 jam saja. Hal ini menjadikan kami maju tanpa beban. Ketika saat saat pertandingan tiba, ternyata ada selftalk yang mengganggu, menguasai medan percaya diri dalam tari tarian tidak mudah. betapa tidak, keringat dingin berpacu dengan suara menderu nadi berkejaran dengan dag dig dug grogi. “Ciat Yes Yes keras mengguntur” itu gerakan spontan saya di luar gedung pertandingan.tanpa kusadari menjadikan saya dipandangi orang dengan wajah aneh, saya tak peduli diliat orang orang itu ketika saya mengeluakan ilmu sakti simpanan saya yang tak lain berupa jurus NLP yang Anda tahu “Break the Pattern atau Pattern Interupt, tanpa mempedulikan keheranan orang orang saya ajak partner saya masuk dalam Circle Excellence lagi lagi jurus NLP dan kemudian kami lakukan future pacing supaya tampil sangat optimum, meski saya meneyebut mind general rehearseal. Belum tuntas melakukan trance in harus keburu trance out karena keburu dipanggil untuk tampil kata beberapa senior dan beberapa guru dansa kami tampil luar biasa mulai langkah pertama hingga mengakiri dentuman music cha cha Ada celetukan “ kalian sudah menghipnotis para juri yang datang dari berbagai negara jawabku belum tahu dia kalau 60

saya adalah pioner hypnotis di surabaya dan Indonesia timur he..he kami melakukan dengan sangat mengalir saya tidak tahu apakah saat itu kami trance yang kutahu, tubuhku senyumku bergerak spontan dan sudah tidak mendengar suara penonton , pandangan mataku sudah kabur terhadap penonton karena fokusku hanya pad music gerakanku dan patnerku, bahkan saya merasa ini penampilan puncak saya penuh percaya diri saya tidak tahu apakah karena jurus jurus NLP sebagaimana sering Anda gunakan. Tak heran ketika diumumkan kami dipanggil maju menerima piala juara kedua, belum juara satu karena setelah dicermati juara satunya semesinya bukan ikut di kelas beginner namun kelas yang lebih maju. Saya tidak tahu apakah Anda juga menjadi tertantang untuk memakai jurus jurus jurus NLP untuk mempelajari hal baru seperti saya juga menggunakannya untuk terus melangkah di next level. Semua jurus jurus itu di bahas di artikel NLP dan di bawah ini saya sertakan script untuk mereprogram pikiran dan untuk menikmati dansa.

“Sugesti Metaforik untuk Memfasilitasi Bagaimana Menikmati Olah Raga Dansa. Untuk memudahkan proses ini anda boleh bersandar pada sofa yang nyaman dan memejamkan mata anda untuk rileks. Caranya gampang, cukup anda membayangkan atau merasakan kembali waktu dimana anda merasa sangat rileks dan santai, atau anda boleh membayangkan dan seolah olah anda tidur nyaman, meski demikian anda tetap membiarkan suara saya dan musik yang mengiringinya masuk dalam diri anda, dan tetaplah rileks dan santai. Dan sebagaima Anda melanjutkan menyadari keluar masuknya nafas dan Anda boleh terus hanyut dalam diri Anda dan menyadari ada bagian dari pikiran Anda yang tahu bagaimana cara belajar bahkan tanpa mengetahui bahwa ini pembelajaran pikiran dan pola kebiasaan, yang mungkin tidak dirasakan pikiran pikiran sadar Anda dan hal ini sepenuhnya benar. Sama halnya ketika anda sudah mahir menyetir mobil apalagi jika anda sudah sebagai pembalap anda tidak perlu berpikir lagi mana pedal gas, mana kopling dan persneleng, dengan spontan pandangan mata anda melihat jalan kaki kanan menekan gas bergantian dengan menginjak rem dan tangan kiri anda memainkan persneleng semua tanpa anda sadari. Inilah mekanisme otomatis dari pikiran Anda, dan semua hal itu di atas kesadaran pikiran sadar Anda yang sangat nyaman dengan kesadaran secara sempurna. semua pembelajaran juga pembelajaran dansa, persis seperti waktu pertama Anda mulai belajar berjalan. Mungkin hal itu sulit pada awalnya tetapi Anda sudah mempelajarinya bahkan tanpa 61

mengetahui bagaimana Anda pelajari, sama halnya ketika pertama Anda belajar menghitung jari-jari satu sisi tangan Anda dan pada satu titik Anda bahkan mungkin tidak menyadari bahwa tangan itu adalah tangan Anda dan Anda mengetahui bahwa Anda dapat menghitung jari jari satu per satu dan menambahkan hingga lima jari , lima jari di masing masing tangan membuatnya menjadi sepuluh dan Anda juga memiliki sepuluh jari kaki kan ? Dan Anda sudah belajar demikian cepat sehingga Anda hanya tahu bahwa bahkan tanpa berpikir tentang hal itu seperti halnya ketika Anda belajar naik sepeda, tak nampak bagaimana pada awalnya, semua hal yang harus diperhatikan bagaimana Anda menggayuh pedal sementara anda memegang stang kemudi pada saat yang sama menjaga keseimbangan itu tidak mudah terutama bagi pikiran sadar Anda sampai kemudian mulai ada keselarasan dalam pikiran dan tubuh kesinambungan sebagai tindakan yang lengkap dan sepeda bisa melaju begitu saja. Anda telah belajar menyelaraskan pikiran dan tubuh Anda sebagai satu kesinambungan sekarang. Itu sangat menyenangkan, dan keperayaan diri anda meningkat pesat seiring kemampuan pembelajaran anda. Di sini , sekarang, adalah hari ini dan Anda dapat belajar cara-cara baru dalam berdansa dengan cara baru merasakan sesuatu karena pola kebiasaan Anda berubah. Semua orang tahu bahwa melakukan hal baru juga berdansa akan nyaman manakala anda menikmati,Saya tidak tahu senikmat apa yang anda dapatkan selama berdansa. Dan pikiran bawah sadar anda telah anda kerahkan untuk menikmati olah raga anda sebagai bagian dari gaya hidup anda. Karena anda menyadari seiring bertambahnya usia anda, berolahraga dansa sangat baik menunjang kesehatan dan merupakan aktualisasi hidup anda. Sama halnya dengan pembelajaran yang lain, semua yang anda lakukan dalam berdansa, bisa melekat erat dan menjadi pola otomatis dalam diri anda. Dan Anda benar-benar dapat melepaskan cara lama yang menghambat apapun dalam berdansa, kini tanpa anda sadari kemampuan dansa anda meningkat cepat, karena mudah bagi anda melakukan pembelajaran cara-cara baru yang selaras melibatkan pikiran, perasaan, jiwa dan tubuh secara harmoni. Inilh cara baru anda merespon olah raga dansa. Dan cepat atau lambat anda bisa mensinkronkan pikiran, emosi dan tubuh anda melalui gerakan dan performance dansa anda. Kini berdansa jadi mudah sebagaimana Anda benar-benar menikmati,menemukan bahwa hal itu semudah menghitung 1, 2, 3 tentu saja satu langkah dan deretan gerakan lain pada satu waktu sekarang. Kini anda mulai menyadari betapa anggun dan luwes diri anda. Anda optimis, penuh percaya diri, dan selalu berani tampil melakukan inisiatif dalam berbagai kesempatan dansa. Tahukah anda Saat Anda melangkah ke lantai dansa dimanapun anda berada, harmonisasi antara memori, emosi, akting dan gerakan tubuh anda bersinergi spontan membentuk harmonisasi , karena anda berdansa dengan jiwa dan spirit anda.

62

Tanpa perlu anda sadari dan pikirkan betapa Anda selalu siap menjadi menjadi pedansa dengan performance terbaik. Bahkan anda tak perlu berpikir lagi apa geerakan gerakannya, karena sesuatu dalam diri anda mendorong tubuh, pikiran dan jiwa anda melakukan harmonisasi terhadap musik yang mengiringinya. Saya jadi kagum kini anda menyadari antara memori di otak dan muscle memori anda cepat atau lambat sudah menjadi kesatuan unik bersinergi, anda dengan sangat mudah menghafal gerakan bahjan tanpa anda sadari bagian bagian tubuh anda yang seharusnya luwes bergerak, tanpa anda perintah sudah dengan sendirinya bergerak seiring dengan musik apapun yang mengiringinya. Bagi anda music apapun yang mengiringi dengan nada nyaman atau tidak nyaman, cepat atau lambat, musik baru atau lama, bahkan musik yang belum anda kenal sebelumnya, ternyata bagi bagi diri anda tanpa alasan yang jelas diolah oleh mekanisme bawah sadar anda menjadikan anda tetap bisa menikmatinya, sehingga selalu ada harmonisasi antara musik dan diri anda yang tentu saja menjadikan dansa anda hidup karena anda berdansa dengan penuh perasaan dan tenaga yang penuh power. Tak heran banyak orang penasaran bagaimana anda bisa melakukan body movement dan ekspresi yang sangat pas dengan setiap ragam dansa yang anda lakukan. Andapun punya habit baru dengan otomatis, kapanpun anda berada anda senantiasa menarik perut anda terkonpres ke depan, dengan postur tinggi sehingga anda berdansa gagah untuk pria dan berdansa angun untuk wanita. Tarikan nafas anda selaras dengan gerakan dan body movement anda, sehingga dinamika cepat sekali atau sedang dan lambat dalam berdansa bisa anda mainkan dengan baik. Andapun tanpa anda sadari segala power dan energy yang selama ini menghidupkan anda berlipat, sehingga tenaga anda berlimpah dan penuh kebugaran sehari hari, sehingga dalam berdansa anda punya tenaga dan kekuatan energi berlipat lipat. Bukan kelelahan yang anda dapatkan justru aura dan energi tinggi, dengan demikian hidup dan kesehatan anda hari demi hari menjadi lebih prima. Anda berdansa dengan natural dan balanciong energi serta kekuatan anda memang ekstra ordinary sehingga anda tetap dengan kekuatan penuh kapanpun anda berdansa dan makin lama semakin meningkat performa energi anda. Sama halnya pikiran bawah sadar anda yang bisa menggerakkan energi untuk memenuhi dan mensuport anda, itulah power tersembunyi anda mengalir lembut dan deras di seluruh tubuh anda. Tak heran kelincahan dan gerakan anda penuh energi. Dan selalu penuh kesegaran dan keceriaan karena energi selalu keluar dari diri anda dan potensi energy anda menumpuk dan anda bisa memaksimalkan dan menggunakan secara tepat. Cepat atau lambat anda mempunyai aura khas pedansa top dunia, seolah olah jiwa pedansa Michael Malitowski dan Johana Leunis ada pada diri anda. Koneksi dan aura keberasan mereka bersatu dan bersinergi dengan diri anda. Sebagaimana anda sering menyaksikan dan melakukan pembelajaran dari video mereka, ternyata pikiran bawah sadarr anda juga belajar hal baru dari mereka. Kini tak saja menyaksikan mereka lewat video namun spirit , aura mereka masuk dalam diri anda, dan dengan sendirinya Anda mampu melakukan gerakan sebagaimana mereka lakukan, paling tidak bisa sangat mirip. Saya jadi penasaran ternyata darah berdansa dan nafas pedansa sudah ada pada Anda, dimanapun tempatnya dan kapanpun waktunya anda selalu tidak menyia-nyiakan dan selalu kondisi 63

eksternal dan internal memberikan peluang bagi anda untuk tampil berdansa dan anda selalu menikmatinya. Tahukah anda tanpa anda sadari kaki anda selalu menghantarkan Anda melangkah dengan percaya diri di dance floor. Anda selalu mengambil peran pedansa yanng memancarkan aura baik bai diri sendiri maupun ke penonton yang menyaksikannya. Anda mempunyai magnet kuat bagi siapapun yang hadir, tak heran pusat perhatian selalu pada diri dan pasangan anda. Sadar maupun tidak sadar, Anda bergerak sempurna dengan aura pedansa dunia, baik ketika anda berdansa sendiri atau dengan orang lain. Anda pun dapat dengan mudah menyesuaikan diri dengan partner anda, tak peduli siapapun parner anda koneksi anda menjadi sangat baik dan adaptif. Kini apapun kondisinya, Andabisa melakukan koneksi yang tepat dengan pasangan Anda, dan pikiran, emosi, perasaan, ekspresi dan gerakan anda selaras dengan partner anda dan music yang mengiringinya, sehingga anda punya harmonisasi. Kini anda menyadari bahwa Anda berdansa dengan partner anda seolah-olah Anda adalah satu entitas. Anda berdansa dengan kepercayaan diri, mengetahui bahwa Anda indah dapat bergerak melintasi lantai dalam pola apapun dan dengan langkah apapun. Anda anggun, dan indah, seksi, Anda bergerak dengan lancar dan belajar setiap langkah sangat cepat. Saat anda menyadari koneksi anda demikian harmonisnya, dan anda berdansa dengan satu rasa, koneksi padu kini Anda mampu bergerak eksotis, berputar sempurna dan ccepat, dengan mudahnya anda berbalik arah memainkan berbagai ekspresi dan penggemar anda semnakin banyak yang mengagumi anda. Saat anda berdansa, Anda memiliki kepercayaan diri total dan percaya sepenuhnya total pada pasangan Anda dan Anda tahu bahwa setiap langkah akan mengalir dengan anggun, ekpresif dan penuh dinamika ke ragam berikutnya. Dan banyak orang kagum pada kepercayaan diri anda. Dan kini tidak saja banyak orang tahu juga anda menyadari betapa body movement anda sangat fleksibel, anggun, elakstif penuh power ketika diperlukan, dinamis dan harmonis. Dan kini hari demi hari proses pembelajaran anda terus terjadi baik saat anda berdansa atau melakukan aktivitas lain, hari demi hari keseluruahan dari diri anda baik pikiran, perasaan, jiwa dan raga anda bersinergi menjadikan anda pedansa dan penari dahsyat. Anda akan terus menari, berdansa dengan segal spiritual anda dan anda mendapatkan kenikmatan lahir dan batin. Dan itulah aktulisasi hidup anda, anda bergerak menari, berdansa dengan jiwa dan penuh pasion, dengan demikian adan mewarnai hidup anda dengan penuh gairah. Dan sadarkah anda dengan kemampuan pembelajaran ini. Anda selalu berdansa dengan. Menakjubkan dan lebih penting lagi anda mendapatkan kenikmatan spiritual sebagai bagian aktualisasi diri anda. Kini saat anda menyadari keluar masuknya nafas dan Anda boleh anda boleh terus hanyut dalam diri Anda dan menyadari ada bagian dari pikiran Anda yang tahu bagaimana cara belajar bahkan tanpa mengetahui bahwa ini pembelajaran pikiran dan pola kebiasaan, yang mungkin tidak 64

dirasakan pikiran pikiran sadar Anda dan hal ini sepenuhnya benar. Kini berdansa dengan segala aspeknya menjadi mudah dan merupakan aktualisasi diri anda dan pembelajaran ini sama halnya ketika anda sudah mahir menyetir mobil anda tidak perlu berpikir lagi mana pedal gas, mana kopling dan persneleng, dengan spontan pandangan mata anda melihat jalan kaki kanan menekan gas bergantian dengan menginjak rem dan tangan kiri anda memainkan persneleng semua tanpa anda sadari demikian halnya betapa mudahnya anda berdansa. Kini, anda boleh menyadari semua potensi itu menyatu dalam diri anda, dan potensi pembelaran bawah sadar ini menjadi realita dalam kehidupan nyata. Segala aspek pembelajaran dan potensi ini bermanifestasi dalam wujud nyata dalam pikiran dan keseharian anda, tahukah anda pembelajaran bawahsadar ini kekuatan 10 kali lipat dibandingkan pembelajaran anda sebelumnya sehigga kini anda bisa menyadari bahwa Anda terlahir kembali sebagai pribadi yang baru dan lebih positif dengan menampilkan aktuliasasi diri sepenuhnya sebagai pedansa besar. Anda menjadi pribadi yang percaya diri, optimis, mandiri, berani, serta pandai bergaul. Pribadi yang sanggup mewujudkan cita-citanya dan keselaranan aktualisasi diri andaa dalam berdansa dengan penuh kenikmatan spiritual. Kini, anda akan naik kembali ke alam sadar anda, biarkan dan ijinkan semua hal sugesti maupun pemmbelajaran bawah sadar ini menjadi reaalita di pikiran dan diri anda. Saya akan akan menghitung satu sampai lima. Pada hitungan ke-5, aku akan kembali terbangun buka mata dalam keadaan lebih segar dan bugar dari sebelumnya dan andapun menjadi penuh semangat dan percaya diri. Satu tarik nafas panjang dan hembuskan seluruh tubuh perlahan kesadaran anda mulai naik kembali. Dua anda mulai merasakan kembali keberaddaan anda di sini dan merasa lebih segar, tiga sadari anda mulai aware dengan keadaan diri anda disini dan teegakkan tubuh anda perlahan dan menjadi lebih segar, Empat anda boleh menggerakkan lagi tubuh anda dan gelengkan kepala anda rasakan aliran udara segar ke seluruh tubuh anda lima, silahkan buka mata anda dan anda terbangun dengan tubuh segar-bugar. Yus Santos www.yussantos.wordpress.com www.neonlpindonesia.com

65

Dilema Menjadi Wanita Modern , cuplikan kasus kasus klinik hypnotherapy (Artikel Yus Santos : Pernah dimuat di Majalah Psikologi Plus) Beberapa wanita yang mewakili sosok “Kartini masa kini” (wanita modern) sukses, baik karir, finansial maupun aktualisasi diri secara social. Munculah inner konflik; ada part lain dari dirinya yang menentang kesuksesannya. Di balik kesuksesan itu ternyata menyimpan keinginan “bunuh diri” , terbayang selingkuhan, dan berperan masokis tepatnya menjadi budak. Itulah sebagian kasus yang dimiliki oleh beberapa wanita metropolis yang mewakili sosok kartini masa kini. Meski banyak latar belakang yang mendasari kasus kasus tersebut. Namun sosok wanita yang di-sharingkan punya kesamaan, yaitu sosok wanita karir yang menggenggam kedudukan top, dan punya sisi “tersembunyi” dari dirinya. Kasus I Merasa Kosong dan Mencoba Bunuh Diri Simaklah “ Santi (bukan nama sebenarnya) selain sebagai dokter juga merangkap sebagai salah satu agen asuransi dengan penghasilan minimal 8 digit per bulan. Datang mengisahkan permasalahannya. Dimulai sejak 6 tahun ini, di sela sela kesibukannya

baik

sebagai

dokter

maupun

sebagai agen top suatu asuransi ternama. Santi merasa hidupnya hampa. Bak pekik merdeka dengan penuh semangat, Santi menuturkan, bahwa selain secara finansial dirinya tidak pernah kering. Apalagi sumber penghasilan keluarga tidak saja dari dirinya seorang. Sang suami pun berpenghasilan jauh lebih banyak dari dirinya. ” Saya secara materi selalu bersyukur karena diberi rezeki melimpah katanya. Saya juga merasa bahagia karena sekitar 25 tahun usia perkawinan saya, alhamdulilah keluarga juga baik baik saja. Relasi saya dengan suami tetap

66

mesra dan dia penuh perhatian. Anak anak juga mendapatkan pendidikan di sekolah top di kota saya.” Tutur wanita 50 tahunan yang sekilas tampak 10 tahun lebih muda dari usianya. “Namun kok di tengah kesuksesan saya, saya merasa hidup ini hampa, kenapa ya ? Malangnya saya juga tidak tahu penyebabnya. Saya selalu mengalami kekuatiran yang tak kuketahui ujung pangkalnya. Bahkan ketika kekuatiran kekuatiran itu datang saya pingin mati saja. Dan saya sudah lebih dari 4 kali melakukan percobaaan bunuh diri. Kan ini kayak benang kusut yang sulit diurai, aneh kan ?” tutunya dengan suara agak gemetar. “Aku ingin tahu sebabnya dan apa bisa diatasi dengan hypnotherapy?” Tanya wanita yang kemana mana memakai setelah casual tanpa lengan tak ketinggalan kacamata hitamnya. Ada part dari inner personalnya yang putus asa, sepi dan mencoba bunuh diri meski merasa keluarga harmoni, karir sukses.

Kasus II Selalu Terbayang Selingkuhan Wanita dengan perawakan mungil mengenakan sepatu hak tinggi dengan proporsi ala Gitar Spanyol tak saja enak dipetik namun juga membuat mata betah memandang. Itu lah sosok Nanda yang sehari hari menyetir BMW seri terbaru . Pemilik salah satu travel tour agen terkenal ini datang dengan keluhannya. “Mas apakah hypnotherapy bisa membuatku melupakan seseorang ? Maklum saya sudah sepuluh tahun berkeluarga dan punya anak semata wayang.” Lalu apa permasalahanya mbak ? tunggu tunggu katanya, sambil sesekali membetulkan jam tangan Gucci di pergelangan kirinya. “pokoknya saya harus dibuat lupa dengan seseorang, lupa… lupa… dan lupa mas titik. Aku tidak mau bayanganku tentangnya selalu muncul dan keluargaku berantakan. Terus terang saja mas karirku sukses, uang ada.” Namun saat itu suami saya tidak sebagus saya karirnya meski saat ini suami karirnya jauh lebih baik. Sekitar dua tahun lalu saya berkenalan dengan seorang klien saya. Selanjutnya hubungan saya dengan pria yang kerjanya berlainan kota menjadi lebih istimewa. hubunganku semakin 67

rapat, sudah tidak sebatas hubungan bisnis dengan klien namun lebih dari itu. Bisnis kami memungkin kami memupuk benih selingkuh lebih jauh, dan kami berdua mendapatkan kesempatan emas. Sehingga di sela sela kerjaan kami dengan gampang kita mengatur pertemuan di hotel hotel terbaik untuk menjaga privasi pertemuan kami. Alasan gampang karena kita sama sama di bidang tour agen sangat memungkinkan melewatkan hari hari berdua. Saya tahu bahwa hal itu dosa, saya juga tahu kalau ini tidak baik untuk keutuhan keluarga saya dan keluarganya, karena dia juga sudah berkeluarga. Tapi aku nggak bisa lepas dari bayanganya biar sedetikpun. Padahal kami sudah sepakat mengakiri hubungan kami. Dengan kesadaran moralitas saya putuskan untuk balik ke suami saya. Demi keutuhan keluarga, kami sepakat mengakiri hubungan teman tapi mesra itu. Tapi enak di dia mas kata sosok mungil dengan nada bicara super cepat. Lho kenapa mbak ? ya iyalah dia seolah gampang melupakan saya, tapi saya sulit melupakan dia. Sekarang ini sudah hari kelima dimana tidak ada telpon dari dia, tak ada rayuan tak ada ciuman darinya. Aku merasa kesepian dan selalu ingat wajahnya terlebih pujian yang meluncur dari senyumnya, ala serasa diriku melambung jadi Sinderela mas. Ayo Mas buat aku melupakan dia buat aku melupakan dia , bisa kan ? Ada part yang masih menyisakan kenangan indah bersama TTM nya meski dirinya sudah menyesal dan ingin menjaga keutuhan keluarga. Kasus III Menjadi Masokis Lain lagi sosok Dona (juga bukan nama sebenarnya) wanita yang bekerja di sebuah perusahaan disain interior ini, merasa bahwa rumah tangganya tidak seberuntung kedua kasus di atas. Maklum meski saya punya kedudukan bagus, sebagai marketing manager namun suami saya tidak bekerja dan suka nganggur nganggur saja. Dia tidak suka bekerja, dan malah cenderung jadi benalu pada keluarga saya. Akibatnya saya sama sekali tidak menaruh respeks kepada suami saya. Sementara itu di kantor saya punya banyak anak buah baik laki laki maupun perempuan semuanya tunduk pada perintah saya. Dan saya merasa dominan di pekerjaan, sementara di rumah saya menginginkan didominasi oleh suami saya, seharusnya dia

68

sebagai kepala rumah tangga mempunyai penghasilan dan sayta bia menjadi istri yang baik keluarga harmonis. Saya stres kalau di rumah karena melihat suami yang duduk duduk malas malasan main game. Sementara saya harus kerja banting tulang setengah mati. Saya jauh lebih krasan beraktivitas di luar rumah dibandingkan di rumah. Cilakanya saya merasa sangat berkuasa di kantor, di satu sisi saya mendambakan lebih submisive di rumah. Tapi saya tidak respek dengan situasi rumah karena ada suami yang dimata saya sangat tidak berharga. Trus masalahnya ? ………………Nah tiba tiba dari tas merk versase Dona mengeluarkan colar, handcuff dan cambuk. Dia menceritakan bahwa karena selama ini dia dominan di pekerjaan dia menginginkan selalu didominasi lelaki. Saya memilih jadi masokis alias disakiti, diikat dicambuk untuk mendapatkan kepuasan, tapi suami saya tidak bisa. Bagaimana ini, karena perasaan ini kuat sekali seiring dengan target target perusahaan semakin tinggi. Manakala saya bisa menaklukan target target perusahaan, justru saat yang sama keinginan didominasi alias menjadi budak seseorang semakin tinggi. Saya pingin direndahkan sosok laki laki dimana saya bersimpuh takluk katanya mengakiri kisahnya. Kata wanita yang kemana mana mengenakan pakaian hitam dan kalung rantai itu. Trus apa yang anda inginkan ? Kataku menimpali sharingnya…..spontan Dona diam memejamkan mata perlahan. Part Therapy Pada ketiga kasus itu, karena pendekatan kita adalah pada klien problem dan apa keinginannya terhadap masalahnya.Dari segi karir memang ketiga wanita tersebut tipe tipe yang care dan bangga terhadap karirnya. Namun di tengah kemajuan karirinya ada dilema internal yang di hadapi. Kasus I , Santi yang tidak tahu sebabnya mengapa dia merasa kosong dan bunuh diri, ternyata setelah kita telusuri dengan mengguinakan regresi kita temukan ada part dirinya yang merasa bahwa di saat karirnya menanjak, dia merasa tidak bisa banyak menurahkan waktunya kepada anaknya, sehingga takut anaknya akan meninggalkannya, dan dia merasa sendirian, kesepian dan part inilah yang merasa diri putus asa, hopeless. Setelah tahu penyebabnya antara part satu dan 69

part lainya yang tidak terintegrasi kemudian dilakukan dialog antar partnya dan ditemukan integrasinya, dia memaafkan parnya yang selama ini tidak perhatian kepada anaknya.Dan secara bawah sadar Santi menemukan solusi bahwa kemajuan karir bukan berarti mengabaikan anak. Kemudian beberapa sesi terapy selanjutnya adalah methapora utuk menguatkan comitment perhatian kepada anak dan menguatkan egonya, sehingga Santi lebih mencintai diri dan menatap hidup jauh lebih baik. Kasus II Nanda yang sudah komitmen meninggalkan selingkuhannya, ketika dilakukan hypnoanalisis ketemu bahwa ada part yang merasa sukses dan mencari petualangan dengan TTM ada part yang secara normatif menjaga keutungannya. Memang kedua part sudah terintegrasi dan Nanda komitmen terhadap suaminya. Sedangkan fenomena tersisa adalah masih sulit melupakan TTM nya. Solusinya bukan men-delete ingatanya atau mengganti memorinya. Namun karena hukum pikiran bawah sadar adalah “ berfikir dan fokus pada pikiran dominan” maka solusinya adalah mencari hal hal yang menajubkan baik pengalaman romantis, atau saat saat membahagiakan bersama suaminya, dan kemudaian dibuatkan suatu anchor emosional, sehingga pengalaman mesra atau bahagia bersama suaminya bisa dipanggil setiap saat. Selain itu pikiran bawah sadarnya direedukasi mengenai emosional komitment melalui scrips “Methapore scripts for Emotional Comitment dari Ronda A Bower setelah beberapa sesi therapy hasilnya rumayan bagus. Kasus III agak lain setelah dilakukan part therapy ternyata part yang menjadi masokis sangat mendominasi pikiran bawah sadarnya. Dan ketika dilakukan integrasi untuk menghilangkan part yang masokis Dona tidak mau. Dia memilih untuk tetap jadi masokis, namun tidak ada perasaan bersalah. Karena pendekatan hypnotherapy adalah permasalah klien dan keinginan dari klien , maka cuman kita lakukan apapun pilihan klien anda menjadi lebih baik. Akhirnya Dona tetap pada pilihannya dan tetap menjalankan gaya hidup masokis tapi bedanya tanpa merasa risih dan bersalah. Sekarang saya bisa menjadi masokis dan menemukan seorang dominan-sadistis, dan saya merasa enjoy aja mas katanya ? Soalnya ketika saya stress saya disakiti fisik dan mental

70

saya merasa bebas dari stress, sehingga dalam mengejar target perusahaan saya lebih pede. Mengakhiri konsultasinya. Ternyata ditengah karir yang menanjak menyisakan berbagai problem yang tak terduga. Yus Santos, MM Cht CI Hypnotherapist dan Direktur ALFA OMEGA TRAINING CENTER SURABAYA bisa dikontak di http://yussantos.wordpress.com email [email protected]

71

Hypnosis NLP for SEKS Hypnosex Saat ini seiring dengan semaraknnya dunia informasi ternyata juga mendorong banyak pasangan suami istri terbuka dalam mengungkapakan permasalahan maupun pemberdayaan diri mengenai relasi suami istri. Inilah beberapa area hypnosis for sex atau hipnosisex Namun demikian selama saya praktek hipnoterapi maupun nlp secara profesional beberapa tahun belakangan ini ada banyak persoalan klasik yang dihadapi Pasutri (pasangan suami-isteri), khususnya yang berkaitan dengan kemampuan melakukan hubungan seksual,cinta, relasi dan komunikasi. Inilah yang banyak dikonsultasikan kepada saya dan bagaimana mereka menemukan jalan keluarnya. Umumnya mereka datang ke klinik hipnoterapi termasuk ke ruang praktek saya merupakan tindakan terakir setelah sebelumnya shoping ke berbagai macam terapi lainnya. Taruhlah masalah frigiditas atau anorgasmik bagi perempuan atau ejakulasi dini atau masalah penis kurang perkasa bagi pria. Meski ada bermacam terapi coba ditawarkan, mulai dari yang sifatnya medik hingga klenik namun untuk masalah ini ada kesamaan yaitu mereka datang untuk mendapat penyelesaiannya dan maunya rahasia, karena untuk urusan ini memang menjadi sangat privat, karenanya integritas hypnotherapist untuk merahasiakan kasus ini menjadi salah satu kualifikasi tertentu. Tahukah anda, kini, muncul sebuah terapi yang menggunakan hipnosis sebagai metode penyembuhan urusan ranjang dan sekitarnya, yakni hypnosex atau hipnonis untuk seks. Hypnosis atau hipnosis bagian dari ilmu. Tidak ada unsur magis di dalamnya, tapi lebih kepada bagaimana seseorang baik ke dalam maupun ke luar bisa mempengaruhi dengan menggunakan komunikasi. Komunikasi ini baik verbal maupun non verbal. Jadi kuncinya adalah komunikasi. PEnggunaan NLP juga merupakan hal baik, kami menggunakan kombisnasi NLP dan Hypnosis. “Hypnosis adalah bagaimana memasukkan sugesti maupun berbagai hipnoterapeutik maupun metode NLP kepada klien,dan melalui pikiran bawah sadarnya, klien bisa mendapatkan perubahan perilaku. Secara singkat hipnoterapi adalah proses terapi menggunakan hipnosis sehingga hippnotherapist dengan metode hipnosis mem-by pass faktor kritis sehingga bisa menjangkau bawah sadar klien dan melakukan trance work atau pembelajaran dan memfasilitasi program bawah sadar klien. Termasuk 72

dalam urusan seksualitas. Bertitik tolak dari situ lalu muncul hypnotherapy for seks, yakni upaya melakukan penyembuhan dengan menggunakan metode hipnosis untuk masalah berkaitan dengan seks dan dikenal sebagai hypnosex atau hipnoseks. Hipnoseks adalah terapi untuk orangorang yang punya masalah dalam seksualnya dengan berbagai aspeknya termasuk bagaimana orientasi seksual dan bagaimana menikmati berbagai hal dalam seksualitas. Ada banyak survey dan penelitian yang mengatakan bahwa masalah seksual dalam rumah tangga, merupakan salah saatu faktor yang memicu retaknya sebuah perkawinan. Ada banyak persoalannya seks, baik oleh pira maupun wanita. Masalah utama wanita adalah kenyataan yang menyebutkan, sekitar 80 persen wanita di seluruh dunia tidak pernah mengalami orgasme. Di seluruh dunia banyak kaum pria merasa ejakulasi dini. Belum lagi mereka yang secara fisik mengalami gangguan dalam hubungan seksual. Baik karena penyakit, kecelakaan, atau faktor usia dan yang lebih banyak adalah masalah psikologisnya. Dari pengalaman saya ternyata bahkan ada juga yang cuma karena sudah lama menikah, lalu merasa greget terhadap pasangannya berkurang hubungan hambar. Kasus seperti ini juga bisa disembuhkan dengan hipnoseks,” Ada berbagai hal lain yang menjadi persoalan. Banyak faktor yang mempengaruhi munculnya permasalahan dalam hubungan seksual. Konstruksi budaya kita, misalnya, memposisikan seks sebagai sesuatu yang tabu untuk dibicarakan. Lalu kemudian muncul konsep yang salah mengenai seks. Misalnya, pengantin baru penuh dengan kesakitan. Atau ada trauma yang mereka tidak tahu kapan terjadinya. Mereka baru tahu ada masalah pada saat secara sadar mereka berhubungan dengan pasangannya. Masih terkait dengan budaya juga, wanita merasa dipaksa berhubungan oleh suaminya. Misalnya yang aneh-aneh atau yang sederhana oral. Yang wanita tidak mau karena merasa aneh, bukan tempatnya. “Pada saat terapi kita katakan kepada si wanita, „pada saat Anda melakukan oral pada pasangan, justru Anda yang merasa kenikmatannya‟. Biasanya ini diminta oleh suami karena dia merasa senang diperlakukan seperti itu oleh suaminya. Jadi kita membuat si isteri menjadi mau melakukan hubungan itu. Bayangkan, sebuah hubungan cinta, setiap kali kita memberi, kita yang terpuaskan. Apalagi orang yang menerima?,” Dengan hipno NLP kualitas Seks anda menjadi luar biasa, tidak hanya untuk mengatasi problema seks. Namun anda juga bisa puas dengan

73

orientasi seks anda seperti fetishiema, BDSM, Masokisme, Role Play, SM dan aneka hal dengan orientasi seksual anda, karena anda menyelami diri anda sendiri dan pasangan anda. Banyak orangtua, juga kalangan muda, yang karena suatu penyakit, stroke misalnya, tidak bisa melakukan fungsi seksual mereka secara normal. Ada sebagian alat-alat tubuhnya yang tidak berfungsi secara normal. Dengan metode hipnoseks, orang ini dapat mengalami orgasme setelah pusat rangsangannya dipindahkan ke tempat yang berbeda. Istilahnya, G-spot-nya dipindah ke tangan, misalnya. Hanya dipegang tangannya oleh pasangannya dia bisa orgasme. Terapi ini juga berlaku bagi hubungan yang tidak ada masalah sekalipun, dengan pegang-pegangan tangan saja pasangan ini bisa orgasme. “Jadi, lebih kepada bagaimana meningkatkan kualitas hubungan seksual seseorang, baik yang bermasalah maupun yang tidak,” tambah Anisah. Masalah seksual yang dapat disembuhkan dengan cara hipnoseks adalah tidak dapat merasakan orgasme, tidak bisa melakukan penetrasi, ejakulasi dini, sakit sehingga tidak bisa melakukan fungsi seksual secara normal, berkurang gregetnya karena bertambahnya usia perkawinan, dan tidak pernah mencapai orgasme. Yang terakhir ini biasanya dialami perempuan. GAGAL ORGASME. Sebelum dilakukan terapi harus diketahui apakah penyebabnya datang dari isteri atau suami. Menurut Anisah, pasien dengan kasus ini telah berobat ke dokter. EJAKULASI DINI. Kasus ini cukup banyak dialami pria. Terapi untuk kasus ini dengan dijangkar agar saat ejakulasi pasien bisa tahan. Terapis masuk ke bawah sadar pasien sambil memberi tahu simbol jangkar.

74

AKIBAT SAKIT. Penyakit stroke diketahui mempengaruhi fungsi seksual, tidak saja pria tapi juga wanita. Fungsinya memang sudah tidak bisa bangun lagi. Kita tentu merasa kasihan karena orang ini tidak bisa menikmati indahnya orgasme. Hypnoterahpist bisa membantu, namun jika anda belum sempat ke hipnoterapi, CD mind reprograming self hipnosis bisa membantu anda, silahkan klik halaman CD mind reprograming. Yus Santos www.yussantos.wordpress.com

75

Manfaat CD Empowerement Otak Inilah seri CD empowerement Otak kami terdiri dari dua bagian : 1. CD Hypnosis yaitu suatu cara memberikan sugesti kepada subyek dalam keadaan relaksasi sehingga sugesti menembus kritikal factor dan masuk ke pikiran bawah sadar untuk kemudian mempengaruhi habit. Salah satu hukum bawah sadar adalah repetisi atau pengulangan karenanya CD ini akan bekerja optimal mempengaruhi pikiran bawah sadar dengan cara pengulangan. CD Hipnosis ini akan semakin baik ketika seringkali diputar. 2. CD Soundwave therapy dan Afirmasi subliminal, CD ini merupakan cara teraik mensinkronisasi berbagai fungsi otak, CD ini disusun dengan gelombang otak tertentu sehingga merangsang otak menjadi maksimal fungsinya. Penjelasan mengenai gelombang otak bisa dilihat di lampiran. Selain itu ada afirmasi yaitu serangkaian statement yang diucapkan secara samar supaya tidak ditangkap pikiran sadar namun dimengerti oleh pikiran bawah sadar. CD ini juga dilengkapi music yang tujunnya menyamarkan afirmasinya dan soundwave gelombang otak sehingga pikiran sadar akan menyimak lagu atau music berirama. Didengarkan bisa saat rileks dan aktivitas. Manfaat utama CD Seri Pelajar ini : Memaksimalkan dan mensinkronisasi fungsi otak secara keseluruhan. Stimulasi suara soundwave dari CD ini akan merangsang seluruh bagian otak untuk lebih aktif dari sebelumnya, segala potensi tersembunyi yang belum aktiv otomatis teraktivasi. Ketika mendengarkan CD Soundwave ini, Anda bisa merasakan bahwa seluruh bagian otak Anda distimulasi bahkan untuk orang tertentu yang peka juga merasakan perubahan feeling. Pikiran bawah sadar yang terangsang dengan soundwave ini seolah menggema saut menyaut di seluruh bagian otak Anda. Disisi lain Anda juga merasa bagian-bagian otak menangkap rangsangan suara/nada sesuai dengan karakter masing-masing dan setiap karekter bisa menjadi sinkron Selain menyinkronkan otak kanan dan otak kiri , CD ini membantu mempertajam dan mengasah otak kanan dan otak kiri agar lebih aktif dan harmonis. Tujuan pengasahan otak ini tentu saja untuk mempertajam kemampuan otak kiri dan meningkatkan potensi otak kanan. Dan yang terpenting adalah kedua belahan otak Anda diasah secara seimbang agar tidak terjadi ketimpangan. ,.Hasilnya adalah Anda seluruh bagian otak Anda menjadi semakin aktif sehingga memungkinkan semua kemampuan otak berkembang secara seimbang.Kemampuan holistic manusia menjadi optimum. Memunculkan semangat, motivasi , gairah dan meningkatkan energy sertta menyehatkan

76

CD Soundwave ini dilengkapi afirmasi tersembunyi dengan kaidah fisologi dan state manusia. Akibat langsung dari afirmasi subliminal ini langsung bekerja di pikiran bawah sadar sehingga ada Aktivasi Otak yang mempengaruhi state manusia yaitu emosi, pikiran dan fisiologi , akibatnya Anda akan semangat, termotivasi , sehat dan penuh energi yang meluap luap . Kalau Anda sering merasa loyo aras arisen maka CD ini akan mengobarkan semangat Anda. Anda akan merasakan pikiran yang kuat, semangat yang tinggi, motivasi yang menggebu dan tenaga yang besar untuk mewujudkan rencana atau cita-cita besar Anda. Mungkin sekarang Anda sudah punya cita-cita atau rencana besar, namun belum terwujud karena Anda kurang semangat Yang terpenting semua energy dan semangat itu dating dari diri Anda dari pikiran anda yang dikuatkan.

Meningkatkan konsentrasi dan mempertajam Fokus Belajar. Pelajar

sangat

konsentrasi. untuk

perlu

Inilah

mengarahkan

focus

dan

kemampuan pikiran

pada suatu hal secara terus-menerus tanpa merasa terganggu hal-hal lain. Konsentrasi yang baik itu seperti ketika Anda sedang menonton film, menonton bola, atau memainkan game sampai Anda tidak mempedulikan hal-hal disekitar Anda. Bayangkan kalau hal ini terjadi saat belajar tentunya pembelajaran akan menjadi dahsyat. Sayang banyak orang kesulitan konsentrasi dan focus saat belajar. CD ini membantu merangksang gelombang focus menyebabkan otak kita focus pada belajar. Dengan CD Soundwave yang melakukan aktivasi otak, Anda bisa dengan mudah mengendalikan dan mengarahkan pikiran Anda agar berkonsentrasi apa apapun yang Anda butuhkan. Kualitas konsentrasi Anda lebih baik dan mampu fokus dalam waktu lama. Dan masuk dalam state peak performance dalam belajar. Mudah Mengerti dan Paham

77

Banyak pelajar mengeluh otaknya lelet, karena nya pemahaman hal baru sulit. Kemampuan memahami berkaitan erat dengan kemampuan otak membuat koneksi baru antar sel otak. Semakin cepat koneksinya semakin bagus kemampuan memahaminya. Menurut penelitian, sel-sel otak bisa lebih cepat membuat koneksi apabila berada dalam gelombang otak Alpha (keadaan tenang), itulah mengapa ketika Anda sedang panik atau terburu-buru, otak Anda terasa membeku dan sulit untuk memahami sesuatu. Nah berbagai soundwave yang digunakan adalah menghantar otak pada gelombang ini sehingga koneksi antar sel bisa lebih cepat tersambung. CD Soundwave membantu Anda meningkatkan kemampuan memahami dengan cara memproduksi lebih banyak gelombang otak Alpha apabila Anda sedang mencoba memahami sesuatu. Dengan demikian, kemampuan memahami Anda menjadi lebih cepat. Daya tangkap Anda menjadi semakin akurat dalam menerima informasi. Memperkuat daya ingat meningkatkan daya menghafal Ada berbagai factor dalam memori yaitu factor psikis dan fisik. Dari segi fisik Kuat lemahnya ingatan tergantung seberapa aktif koneksi antar sel-sel otak yang menyimpan suatu memori. Dari anatomi otak kita bisa tahu bahwa letak bagian otak yang memproses memori dan memproses suara/musik adalah berdekatan. Maka apabila otak diberi stimulasi suara yang tepat, maka bagian otak yang memproses memori juga ikut terstimulasi dan lebih aktif. Hasilnya adalah kemampuan memori meningkat. Anda menjadi mampu mengingat lebih banyak, mengingat dalam jangka waktu yang lama, menghafal lebih cepat dan tidak mudah lupa. CD ini terus menerus menstimulasi area otak yang bertanggungjawab pada memori jangka panjang. Selain itu CD ini menghantar melalui afirmasi yang mempengaruhi psikis seseorang sehingga mempunyai keyakinan kuat mudah mengingat. Tentu saja dengan memakai CD ini terus menerus menyebabkan jau dari kepikunan. Karena semakin dipakai otak maka semakin tajam ingatan kita. Menjadi lebih kreatif dalam mencari ide atau memecahkan masalah. Unsur kreativitas sudah diselidiki dari berbagai ahli baik dari seniman, pemusik, scientist ternyata creativitas ditimbulkan oleh kondisi pikiran yang sama yaitu mengelurakan gelombang alfa -thetha. Nah CD ini merangsang aktivitas otak untuk tetap pada state creative. Anda tak perlu menyendiri untuk mendapatkan inspirasi, dengan CD ini inspirasi mudah tercetus, dan momentum AHA bisa dengan mudah didapat.

Soundwave dalam CD ini

memberikan rangsangan kepada otak agar mampu menghasilkan kondisi alpha-theta saat Anda membutuhkan,

78

sehingga ide atau solusi yang cemerlang bisa muncul di pikiran Anda.Memudahkan mendapat ide baru. Dari testimony pemakai CD ini, banyak orang mendapat ide baru saat di kolam renang, saat nyetir mobil saat dansa, saat berdoa tiba tiba muncul ide cemerlang. Selalu Berenergi (Membuat Anda tidak cepat lelah) Peak Performance. Banyak siswa mengeluh capai setelah belajar, itu terjadi karena antara emosi dan fisik tidak seimbang. Selain itu gelombang yang terpancar tidak sesuai dengan kondisi puncak. KArenanya CD ini membantu merangsang energy potensial tubuh untuk menjadi aktif sehingga pikiran dan tubuh akan selalu dalam konsisi fit tidak mudah loyo, tidak mudah lelah dan terus semengat. Bahkan dengan CD ini anda akan tidur lelap dan bangun penuh energy. CD ini baik juga didengarkan waktu tidur.

Management Emosi lebih stabil dan terkendali. Setiap orang tentunya ingin menjadi orang yang selalu tenang dan terkendali dalam segala situasi. Termasuk situasi dimana kita mendapatkan pengalaman/perlakuan tidak mengenakkan. Namun kenyataannya ada beberapa orang yang sering terjebak dalam luapan emosi dan bertindak berlebihan, walaupun akhirnya menyesali perbuatannya. Jika Anda merasa kesulitan mengendalikan emosi/perasaan Anda, atau Anda merasa emosi Anda belum sepenuhnya stabil, CD soundwave ini akan membantu Anda menstabilkan gelombang otak Anda sehingga Anda lebih mudah mengontrol emosi. Selain itu, Anda juga tidak mudah terpengaruh atau terpancing untuk menjadi emosional. Anak menjadi lebih sabar dan tidak temperamental.

Pemakaian CD HYPNOSIS –CD Therapy Soundwave Afirmasi Subliminal CD Hipnosis , Didengarkan minimal sehari sekali disarankan 2 kali atau 3 kali sehari dengan cara bersandar atau berbaring dengan posisi rileks dan mata menutup, CD ini memberikan terapi sugesti berupa direct indirect dan metafora yang ditangkap pikiran bawah sadar dan selanjutnya pikiran bawah sadar akan membantu regulasi ke target organ, jaringan dan system dalam tubuh. Semua dimainkan di VCD player, tidak bisa di computer karena utk menghindari pembajakan dan efek terapi yang hilang saat dicopy. CD Soundwafe Therapy, didengarkan boleh sambil aktivitas atau rileks atau sambil melakukan berbagai hal lain sesering mungkin akan bagus, boleh juga didengarkan saat tidur. CD ini disusun memakai gelombang otak tertentu soundwave sesuai dengan maksud dan tujuan terapi. CD ini juga diiringi terapi music yang disusun oleh ahli therapist yang berpengalaman, selain itu diberi afirmasi covert atau tersembunyi tedengar seperti berbisik, afirmasi ini merupakan pesan subliminal yang dimengerti dan dijalankan oleh pikiran bawah sadar. Minimal 2 bulan akan memberikan efek yang luar biasa. , tidak bisa di computer karena utk menghindari pembajakan dan efek terapi yang hilang saat dicopy. 1. Bayangkan betapa diri anda sekarang dalam proses sesuai dengan tema CD yang Anda beli. 79

2. Pikirkan bahwa seolah olah tujuan Anda sudah tercapai 3. BErsyukurlah dengan kondisi yang sudah anda dapatkan selama ini. 4. Lakukan alternative action yang mendekatkan pada tujuan Anda Semua CD Hanya bisa diputar di CD Player bukan di computer, dan tidak bisa di copy. Selamat melakukan. Salam hangat Yus santos, 081249999790 pin 26B54001 www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

80

PAKET PELAJAR (CD Hipnosis Rajin Belaja mental juarar, CD Therapy soundwave meningkatkan Konsentrasi, CD Soundwave meningkatkan Memory, CD Soundwave dan Hipnosis Speed Reading)

Kami sudah berpengalaman mengenai teknologi pembelajaran pikiran dan pelajar selama 6 tahun baik memberikan workshop ke berbagai sekolah maupun konseling dan therapy mengenai masalah anak dalam pembelajaran. Anda Berkesempatan menjadi Reseler dengan mendapat fee reseler 20% dari harga jual. Kontak kami Yus Santos 081249999790 pin 26b54001 Ruko Mangga Dua BBlok A7-3 Surabaya Faks 031-8417786 email [email protected] www.hipnotisku.com dan www.neonlpindonesia.com

CD Seri lain yang tersedia : CD Memelihara kesehatan rambut, anti rontok dan tumbuh tebal terdiri paket terdiri dari dua CD CD Memelihara kesehatan kulit dan mencegah penuaan kulit. terdiri paket terdiri dari dua CD

CD Pembentukan Payudara Indah, membesarkan secara sehat terdiri dari dua paket CD, CD Meningkatkan Libido Wanita dan CD Meningkatkan Potensi Sex dan Libido Pria.

CD Hipnosis for birthing Melahirkan, sehat, rileks dan tanpa rasa sakit. CD SLIM ada dua Paket CD Hipnosis for SIM dan CD Therapy Soundwave for SLIM

81

CD Soundwave Therapy Stop Menunda Pekerjaan , Goal Power, sukses journey, money magnet

CD Soudwave therapy Meningkatkan Penjualan

CD Soundwave Therapy dan CD Hipnosis Meningkatkan Pemulihan Kesehatan Penyakit Kronis

CD Soundwave Therapy Meningkatkan Karisma dan Aura Positif

Semua CD Hanya bisa diputar di CD Player bukan di computer, dan tidak bisa di copy. Anda Berkesempatan menjadi Reseler dengan mendapat fee reseler 20% dari harga jual. Silahkan hubungi Yus Santos 081249999790 pin 26b54001 www.hipnotisku.com www.neonlpindonesia.com

82

83

Related Documents


More Documents from "rosuj"