Proposal Dana Lomba+peminjaman Mobil Sekolah

  • Uploaded by: Dyastri Intan
  • 0
  • 0
  • March 2021
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Proposal Dana Lomba+peminjaman Mobil Sekolah as PDF for free.

More details

  • Words: 658
  • Pages: 5
Loading documents preview...
PROPOSAL Pengajuan Dana

Kejuaraan Triwulan Olahraga Panahan UNJ 2012

Ekstrakulikuler Panahan SMAN 2 Kota Tangerang Selatan Jl. Raya Puspiptek Muncul, Setu, Tangerang Selatan, Banten

BAB I Pendahuluan I.

Latar Belakang

Ekstrakurikuler panahan merupakan ekstrakurikuler yang tergolong baru di SMAN 2 Kota Tangerang Selatan. Ekskul ini dimaksudkan untuk melatih kesehatan jasmani para siswa, berupa kekuatan, kebugaran, ketenangan, ketahanan dan daya fokus. Melihat banyaknya event yang ada pada cabang olahraga, tentunya kami sebagai pengurus ekstrakulikuler ini ingin mengajukan beberapa siswa terpilih untuk mengikuti lomba panahan di Universitas Negeri Jakarta. Selain itu tahun lalu kami sudah memenangkan lomba panahan pada event yang sama. Dan kami berharap bisa kembali mewakili sekolah dalam ajang tersebut dan mendapatkan prestasi lebih. Tentunya dukungan sekolah akan sangat berarti bagi kelancaran jalannya lomba yang kami ikuti. Pada lomba kali ini kami menyadari bahwa adanya kekurangan dana khususnya untuk pendaftaran lomba dan transportasi.

II.

Konteks Permasalahan

Event kali ini, yaitu Kejuaraan Triwulan Olahraga Panahan UNJ 2012 merupakan salah satu event yang paling dinantikan di bidang olahraga panahan, khususnya di kalangan pelajar, karena cukup bergengsi. Sebagai pengurus Moonzher Archery Club tahun ini kami ingin mencetak prestasi dan berpartisipasi dalam event ini dan juga mengangkat nama sekolah dalam bidang olahraga panahan melalui prestasi dan partisipasi. Maka dari itu kami sangat mengharapkan bantuan dana dari sekolah mengingat banyaknya biaya yang dibutuhkan khususnya untuk biaya registrasi lomba dan juga biaya transportasi.

III.

Maksud dan Tujuan

Tujuan kami mengikuti lomba ini adalah untuk mendapatkan prestasi dalam bidang olahraga panahan sebagai perwakilan sekolah dan memperbanyak pengalaman dalam bidang ini sekaligus mengangkat nama SMAN 2 Tangerang Selatan sebagai sekolah yang juga unggul dalam bidang kesehatan jasmani dengan berprestasi dan berpartisipasi di berbagai macam perlombaan maupun acara-acara yang bersangkutan dengan bidang kejasmanian.

IV.

Kegiatan

Kegiatan pada Kejuaraan Triwulan Olahraga Panahan Tingkat Pelajar Universitas Negeri Jakarta 2012 adalah Ronde Nasional Perorangan, Ronde Nasional Beregu, dan Olympic Round (Babak Aduan) untuk kelas putra dan putri.

V.

Tempat dan Waktu

Tempat Hari dan Tanggal

: Gedung Serba Guna Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Jakarta, Kampus B, Jln. Pemuda No.10 Rawamangun, Jakarta Timur 13220. : Sabtu, 26 Mei 2012

BAB II Anggaran Biaya

No 1.

Jenis Lomba Ronde Nasional Perorangan

2.

Ronde Beregu

Nama Peserta Ganjar Abdillah Ammar Rizki Adi Anggoro Muhammad Hauzan Arifin Dyastri Intan Pratiwi Dhanesawari Pratita Citra Ariesta Fauziah I Putu Gede Ardana Mochammad Septian Gregorius Wisnu Fachri Maldini Team 1 Team 2 Team 3 TOTAL

Kelas XI IPA 4 XI IPS 2 X.6 XI IPA 4 X.3 X.1 XI IPA 5 XI IPS 1 X.7 X.7

Biaya Rp 30.000,00/orang

Total Rp 300.000,00

Rp 50.000,00 @ satu kelompok (satu kelompok tiga orang)

Rp 150.000,00

Rp 450.000,00

Jadi, biaya yang kami butuhkan untuk lomba ini adalah sebesar Rp. 450.000,00 (Empat Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah.)

BAB III

Penutup

Dengan segala daya dan upaya akhirnya proposal pengajuan dana ini dapat terselesaikan juga. Kami menyadari masih banyaknya kekurangan dalam proposal ini. Oleh karena itu, kami mohon maaf apabila ada kesalahan. Semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya. Atas perhatian, dukungan, dan kerjasamanya, kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya.

Hormat Kami,

Pembina Moonzher Archery Club,

Ketua Moonzher Archery Club,

Dra. Rusminah

Ganjar Abdillah Ammar NIS. 101110205

NIP. 196002111984032006

Mengetahui,

Wakasek Kesiswaan,

Dra. Rusminah, M.M NIP. 196002111984032006

Pembina OSIS,

Dedeh Kurniawati, S.S NIP. 991000014

PENGAJUAN PENGGUNAAN MOBIL SEKOLAH Berkenaan dengan diadakannya acara “Kejuaraan Triwulan Olahraga Panahan Tingkat Pelajar” di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), dan keikutsertaan pada acara tersebut, kami Archery Club dari SMA Negeri 2 Kota Tangerang Selatan bermaksud mengajukan penggunaan mobil sekolah, dengan rincian sebagai berikut: Hari dan Tanggal : Sabtu, 26 Mei 2012 Tujuan/ Tempat : Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Berangkat dari : SMA Negeri 2 Kota Tangerang Selatan Dari pukul : 06.00 WIB Sampai pukul : 16.00 WIB Demikian permohonan ini kami ajukan. Sebelum dan sesudahnya kami haturkan terima kasih.

Tangerang Selatan, 16 Mei 2012

Pembina Moonzher Archery Club

Ketua Moonzher Archery Club

Dra. Rusminah

Ganjar Abdillah Ammar

Mengetahui,

Menyetujui,

Wakasek Kesiswaan

Wakasek Sarana dan Prasarana

Dra. Rusminah

Sutardi, S.Pd

Related Documents


More Documents from "Karen Sidhe "